27 Oktober 2022

8 Aspek Perkembangan Kognitif Anak yang Perlu Diperhatikan dan Tips untuk Mendukungnya

Perkembangan kognitif yang baik dipengaruhi oleh sistem imun

Perkembangan kognitif anak secara bertahap telah terjadi bahkan saat masih bayi hingga ia dewasa. Untuk memhaminya, Moms bisa menggunakan 8 aspek perkembangan kognitif pada anak.

Adapun 8 aspek tersebut adalah attention, focus, memory, language, psychomotor, logic, reasoning dan decision making.

Aspek-aspek tersebut membantu Moms dalam mengetahui sudah sejauh manakah perkembangan kognitif Si Kecil.

"Penting bagi orang tua untuk memerhatikan secara saksama perkembangan kognitif anak melalui serangkaian tes atau pemeriksaan secara berkala.

Dengan memahami hal-hal penting yang dapat mendukung perkembangan kognitif pada anak.

Orang tua juga telah membekali anak dengan jiwa pemenang, serta siap menghadapi masa depan yang kompetitif,” ungkap Ratih Ibrahim, M.M., Psikolog Klinis, Parenting Expert, CEO & Founder Personal Growth, dalam Webinar Bicara Gizi yang diadakan oleh Danone Specialized Nutrition Indonesia, Rabu, 26 Oktober 2022.

Maka dari itu, yuk kenali lebih jauh mengenai aspek perkembangan kognitif anak pada artikel ini!

Baca Juga: Yuk, Kenalkan 6 Bahasa Pemrograman untuk Anak-Anak!

Apa Itu Perkembangan Kognitif?

Anak Perempuan Menggambar
Foto: Anak Perempuan Menggambar (Freepik.com/tirachardz)

Di masa awal kehidupannya, anak-anak bertumbuh dan berkembang dengan sangat pesat secara fisik, kognitif, emosional, dan lainnya.

Adapun perkembangan kognitif merupakan perkembangan di mana anak-anak berpikir, mencari tahu, dan mengeksplorasi lebih luas.

Dukungan dari orang tua dalam masa perkembangan ini secara penuh memiliki pengaruh besar pada anak di masa depan.

Aspek Perkembangan Kognitif Anak

Ayah Mengajari Anaknya
Foto: Ayah Mengajari Anaknya (Freepik.com/camomileleyla)

Terdapat 8 aspek perkembangan kognitif anak yang dapat para orang tua perhatikan sejak dini, meliputi:

1. Perhatian (Attention)

Perhatian atau attention merupakan keadaan di mana Si Kecil dapat memusatkan perhatiannya pada hal tertentu.

Aspek perkembangan kognitif satu ini dapat distimulasi oleh para orang tua dengan cara memberi instruksi pada anak secara pelan-pelan agar mereka dapat paham atas apa yang disampaikan.

Moms juga bisa membiasakan menatap masa Si Kecil ketika berkomunikasi dengan mereka, agar mereka menjadi terbiasa saat berkomunikasi dengan orang lain.

2. Fokus

Fokus merupakan suatu hal di mana Si Kecl memusatkan perhatian pada satu hal.

Beberapa anak lahir dan dapat mengembangkan fokusnya dengan baik, namun ada juga yang tidak terlalu baik.

Sama seperti sebelumnya, orang tualah yang berperan besar dalam meningkatkan kemampuan anak agar dapat fokus.

Hal tersebut bisa dilakukan dengan cara, seperti meminimalisir penggunaan barang digital dan menggunakan mainan sebagai sarana belajar yang seru.

Baca Juga: Waspada Penyakit Alzheimer, Bisa Juga Menyerang Anak-Anak!

3. Daya Ingat

Daya ingat adalah kemampuan anak dalam mengingat berbagai kejadian, benda, tempat, dan lain sebagainya.

Kemampuan daya ingat anak dapat ditingkatkan dengan saling bercerita satu sama lain, atau dengan menampilkannya secara visual dan menarik.

4. Perkembangan Bahasa

Kemampuan berbahasa anak adalah bagaimana anak dapat menyampaikan apa yang mereka rasakan atau pikirkan.

Kemampuan satu ini dapat distimulasi dengan selalu mengajak anak berkomunikasi, membaca cerita bersama, atau memintanya menjelaskan karya seni yang mereka buat.

5. Psikomotor

Anak-anak Bermain
Foto: Anak-anak Bermain (Freepik.com/jcomp)

Ini merupakan kemampuan anak dalam mengontrol setiap pergerakan tubuhmya.

Moms dapat membantu mengembangkan aspek ini dengan memberikan mereka contoh secara perlahan dan berulang hingga Si Kecil menjadi benar-benar paham.

6. Logika (Logic)

Logika adalah kemampuan Si Kecil dalam memikirkan suatu hal secara masuk akal dan sesuai.

Moms dapat membantu Si Kecil dengan tidak bosan-bosannya menjelaskan segala sesuatunya, bahkan dalam sederhana sekalipun.

7. Penalaran (Reasoning)

Untuk penalaran, Si Kecil diharapkan dapat memahami suatu hal dan dapat menyimpulkan hal tersebut dengan benar.

8. Pengambilan Keputusan (Decision Making)

Yang terakhir, adalah aspek pengambilan keputusan. Pada aspek ini, Si Kecil diharapkan dapat memilih suatu hal dari berbagai pilihan dengan tepat.

Ini juga bisa dalam bentuk di mana Si Kecil memilih atau ingin melakukan sesuatu atas kemauannya sendiri.

Tips Memenuhi Aspek Perkembangan Kognitif Anak

Anak Makan Buah
Foto: Anak Makan Buah (Freepik.com/freepik)

Berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan dalam memenuhi aspek perkembangan kognitif pada anak.

1. Memberi Nutrisi yang Baik untuk Imun yang Kuat

Memberi nutrisi yang baik dan tepat sejak di awal masa kehidupan anak hingga bertambah usianya adalah tugas orang tua yang harus dilakukan dengan tepat.

Ini mulai dari memberikan ASI di awal kehidupannya, hingga sumber makanan bergizi lainnya, seperti vitamin, mineral, asam amino, asam lemak, dan lain sebagainya.

"Anak dengan status gizi yang baik dan asupan nutrisi yang seimbang, memiliki mikrobiota saluran cerna yang lebih sehat.

Hal ini dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak menjadi kuat, sehingga anak lebih aktif beraktivitas dan bisa menanggapi stimulasi dengan baik," ungkap dr. Molly Dumakuri Oktarina, Sp.A(K), seorang Dokter Spesialis Anak Konsultan Alergi Imunologi, dalam Webinar bersama Danone.

Sebab, perkembangan kognitif yang optimal pada anak sangat dipengaruhi oleh sistem imun yang sehat karena sistem imun berperan penting dalam perkembangan otak.

Pendapat tersebut juga didukung dalam sebuah penelitian di Journal of Nutrients, yang menjelaskan bahwa adanya intervensi gizi yang baik, memiliki efek positif pada perkembangan kognitif anak pada usia prasekolah yang kekurangan gizi.

Baca Juga: Mengenal Kemampuan Fungsi Eksekutif dalam Perkembangan Anak

2. Memperhatikan Perkembangan Kognitif Anak

Selain dari nutrisi anak, memerhatikan perkembangan kognitif anak juga sangat penting untuk dilakukan oleh orang tua.

“Berbeda dengan perkembangan fisik yang pada umumnya lebih mudah diperhatikan, mengamati perkembangan kognitif menjadi tantangan bagi para orang tua karena belum ada indikator atau milestones kognitif yang komprehensif," jelas Dr. dr. Ray Wagiu Basrowi MKK.–Medical and Scientific Affairs Director Danone Indonesia

Maka dari itu, dengan memerhatikan 8 aspek perkembangan kognitif yang telah dijelaskan sebelumnya, Moms bisa dengan mudah memahami sudah sejauh mana Si Kecil berkembang.

Dengan memanfaatkan perkembangan teknologi dan kemajuan ilmu sains dan kesehatan Danone Indonesia meluncurkan 8 Winning Skills Interactive Assessment yang telah divalidasi oleh para ahli di bidangnya.

Adanya hal tersebut bertujuan untuk membantu orang tua memahami perkembangan kognitif anaknya

Moms dapat mengakses 8 Winning Skills Interactive Assessment melalui My Nutri Club.

3. Mendukung dan Mengajar Anak

Untuk memenuhi aspek perkembangan kognitif anak, dukungan dan kemampuan orang tua dalam mengajari anak akan sangat berpengaruh.

Ini bisa dilakukan dengan melakukan latihan-latihan seru, seperti:

  • Bernyanyi bersama.
  • Membaca buku bersama.
  • Berlatih membaca alfabet.
  • Belajar menghitung.
  • Menanyakan pertanyaan pada anak.
  • Mengunjungi tempat-tempat edukasi yang menarik untuk anak.
  • Bermain bersama.
  • Dan masih banyak lagi cara lainnya.

Demikian informasi mengenai aspek perkembangan kognitif anak dan tips dalam memenuhinya. Yuk dukung Si Kecil tumbuh cerdas dan hebat!

  • https://www.friendshipcircle.org/blog/2014/06/09/10-ways-to-promote-your-childs-cognitive-development/
  • https://helpmegrowmn.org/HMG/HelpfulRes/Articles/WhatCognitiveDev/index.html
  • https://membership.nutriclub.co.id/the-winners-league
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC8839299/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.