11 Maret 2023

9 Rekomendasi Mainan Edukasi Anak 6 Tahun, Yuk Beli!

Si Kecil belajar imajinasi dan semakin kreatif

Seorang anak akan terus mengalami perkembangan hingga usianya beranjak dewasa. Mereka akan terus memperhatikan sekaligus belajar dari seluruh aktivitas yang dilakukannya sehari-hari.

Nah, agar Si Kecil bisa terus tumbuh dan berkembang dengan baik, sebaiknya berikan ragam mainan edukasi anak 6 tahun atau sejak Si Kecil berusia dini ya, Moms.

Dilansir dari National Association for the Education of Young Children, mainan edukasi anak 6 tahun bisa memberikan efek yang positif pada anak.

Fakta menyebutkan bahwa dalam kesehariannya, lebih dari 90% anak di bawah usia 6 tahun tidak bisa lepas dari mainan.

Oleh karena itu, hal ini bisa jadi kesempatan yang tepat bagi Moms untuk mulai mengganti mainannya dengan ragam mainan edukasi yang bisa lebih mendidik dan bermanfaat bagi perkembangannya.

Rekomendasi Mainan Edukasi Anak 6 Tahun

Dilansir dari American Psychological Association, ketika Si Kecil sudah memasuki usia 6 tahun, pada saat itulah perkembangan kognitif dan sosialnya sedang mengalami pertumbuhan yang pesat.

Seorang anak akan mampu berkonsentrasi lebih lama dan mempunyai kemampuan pemecahan masalah lebih cepat.

Selain itu, Si Kecil pun sudah lebih mengerti tentang hukum moral dan cara untuk berperilaku dengan baik.

Agar perkembangannya bisa terus berlangsung optimal, Moms bisa memberikan mainan edukasi yang tepat untuk Si Kecil.

Berikut rekomendasi mainan edukasi anak 6 tahun terbaik yang cocok.

Mainan edukasi anak 6 tahun pertama yang bisa Moms berikan pada Si Kecil adalah mainan peralatan masak.

Cooking set dapat memberikan kesempatan pada anak untuk mencoba aktivitas baru, yaitu masak-masakan.

Dengan varian alat masak yang disediakan yakni mixer, pisau, dan alat makan lain, ini melatih anak untuk membuat makanan sendiri dan menjadi mainan edukasi anak 6 tahun.

Moms juga bisa mengedukasi Si Kecil tentang berbagai fungsi dari masing-masing peralatan masak. Hal ini berguna untuk menimbulkan minat memasak pada anak dan melatih kemampuan memorinya untuk menghafal.

Baca Juga: 5 Manfaat Memberi Mainan Edukasi Bagi Anak

Mainan edukasi anak 6 tahun lainnya yakni Moms bisa mengajak Si Kecil bermain sambil melatih sistem motoriknya menggunakan Redbox Bowling Set (Window Box).

Satu set mainan berupa bola dan pin bowling yang didesain menarik ini dapat menjadi ide mainan edukasi anak 6 tahun.

Si Kecil dapat berusaha melempar bola untuk menjatuhkan pin bowling sehingga aktivitas bermainnya semakin menyenangkan.

Mainan edukasi anak 6 tahun ini terbuat dari material berkualitas tinggi dan aman untuk anak-anak.

Selain permainan ini seru untuk dimainkan, anak dapat terlatih ketangkasannya sejak dini.

Mengajak Si Kecil untuk mempelajari memasak kue sejak dini adalah salah satu bentuk edukasi yang baik, lho, Moms.

Sambil bermain, Moms bisa sekaligus memberikan edukasi pada anak tentang cara memasak kue dengan anak.

Whipple Deluxe Dessert Set dapat menjadi alternatif Moms.

Mainan edukasi anak 6 tahun dengan membuat kue seperti ini bisa memunculkan kreaitivitas dan perhatiannya terhadap makanan.

Apabila Si Kecil menunjukkan minat yang kuat, Moms bisa mulai memperkenalkan jenis masakan lain kepada Si Kecil.

Baca Juga: 6 Metode Belajar Membaca Anak SD Paling Efektif dan Tips agar Anak Senang Membaca

Selain masak-masakan, Moms juga bisa mulai memperkenalkan Si Kecil tentang fungsi vending machine untuk permainan edukasi, nih.

Mell Chan Bear Vending Machine, sebagai mainan edukasi anak 6 tahun ini dipercaya dapat memunculkan rasa berani pada Si Kecil dan membuatnya jadi lebih percaya diri.

Selain itu, mainan edukasi ini sangat cocok untuk memunculkan untuk mencoba hal baru sejak dini.

Dengan mengenal vending machine, ia akan terbiasa menggunakannya apabila menemukan alat ini di sejumlah tepat.

Mainan edukasi anak 6 tahun ini cukup diminati orang tua sekaligus untuk belajar menggunakan alat publik.

Rekomendasi mainan edukasi anak 6 tahun berikutnya adalah mainan model kit untuk struktur bangunan tempat tertentu.

Mainan ini ini bisa memicu kemampuan imajinasi dan daya pikir anak terhadap suatu bentuk.

Moms juga dapat menemani Si Kecil bermain dengan memberikan contoh benda atau bangunan.

Selain melatih kemampuan motorik dan memori anak, Moms pun bisa mempererat bonding karena dapat menghabiskan waktu bersama.

Alternatif lain mainan edukasi anak 6 tahun adalah dengan bermain puzzle.

Puzzle memiliki banyak variasi, mulai dari puzzle standar hingga puzzle 3D dengan tingkat kerumitan yang beragam.

Pilih gambar dan jumlah potongan puzzle yang sesuai dengan usia dan minat anak.

Untuk mainan edukasi anak 6 tahun, Moms bisa memilih mainan edukasi puzzle rakit yang bisa dibuat bersama orang tua. Dengan ini akan terjalin hubungan lebih erat antar anak dan orang tua.

Baca Juga: 5 Tips Memilih Mainan untuk Anak, Cek Juga Mainan Edukatif yang Tepat Sesuai Usia Si Kecil

Bermain plastisin atau tanah liat tentu saja baik untuk mengembangkan imajinasi dan kreatif anak. Serta kemampuan komunikasi, mengenalkan warna dan bentuk pada anak dapat merangsang motorik pada otaknya.

Si Kecil bermain lebih ceria sambil mengasah kreativitasnya dengan memberikannya Play-Doh Double Desserts.

Tanah liat dapat menjadi salah satu rekomendasi pilihan mainan edukasi anak 6 tahun dalam mengenalkan bentuk dan warna pada anak.

Dengan mainan edukasi anak 6 tahun ini, ia akan lebih tahu mengenal bentuk dan warna dari benda-benda di sekitarnya.

Mainan clay ini dikemas satu set bersama wadah lucu dan cetakan untuk membuat berbagai macam kreasi yang menyenangkan.

Ketika anak telah beranjak lima tahun keatas, Moms boleh memperkenalkan alat musik sebagai salah satu mainan edukasi anak 6 tahun. Anak akan mengenal kesenian sejak dini dengan bermain alat musik.

Salah satu alat musik yang bisa dikenalkan adalah Animal Farm Piano, sebagai mainan edukasi anak 6 tahun.

Selain itu, mainan edukasi anak 6 tahun yang bisa Moms coba adalah bermain alat musik yang melatih jiwa seni anak.

Biasanya alat musik ini memiliki warna mencolok seperti pelangi untuk menarik perhatian Si Kecil.

Maka, anak bisa menciptakan nada-nada menyenangkan dengan menggunakan alat musik miliknya.

Mainan edukasi anak 6 tahun lainnya ini, yakni Lego Brick Wange Designer Duplo mungkin Moms sering jumpai di tempat bermain atau mainan anak di rumah.

Bricks, adalah mainan edukasi anak 6 tahun yang membantu anak melatih logika, kreativitas, imajinasi, dan mengasah keterampilan koordinasi mata dan tangannya semakin baik.

Fokus dan kreatif dibutuhkan untuk bermain mainan edukasi anak 6 tahun ini. Anak akan tahan bermain lama dengan bricks ini karena setelah berhasil menyusun setiap bagiannya, ia juga mengenal warna-warna dari susunan yang ia bangun.

Bentuk dari bricks ini juga bisa dikreasikan sehingga anak lebih bebas dalam bermain serta

Baca Juga: 10+ Manfaat Bermain Bulu Tangkis, Mau Mencoba?

Itulah beberapa jenis mainan edukasi anak 6 tahun yang bisa Moms coba. Temani Si Kecil bermain dan berikan penjelasan agar ia lebih cepat mengerti dan wawasannya kian luas. Semoga berhasil ya, Moms.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2025 Orami. All rights reserved.