Mengapa Suami Marah jika Dituduh Selingkuh? Ini Alasannya Moms!
Suami marah jika dituduh selingkuh menjadi hal yang membingungkan.
Padahal, Moms sudah ada beberapa firasat ataupun bukti jika Dads main di belakang.
Perselingkuhan adalah salah satu penyebab runtuhnya rumah tangga, terlebih bila pasangan sudah selingkuh berkali-kali.
Bagaimana tidak, orang yang selingkuh berarti tidak menjunjung kesetiaan dan menyalahi kepercayaan pasangan.
Apalagi menurut sebuah penelitian Archives of Sexual Behavior, menunjukkan bahwa seseorang yang sebelumnya pernah selingkuh punya kemungkinan 3 kali lebih besar untuk selingkuh lagi daripada orang yang tidak pernah selingkuh.
Tidak ada istri yang ingin hubungan pernikahannya dinodai dengan perselingkuhan.
Saat memiliki keraguan suami berkhianat Moms niatnya ingin bertanya baik-baik, tetapi suami marah jika dituduh selingkuh.
Lantas, mengapa suami marah jika dituduh selingkuh? Mari simak beberapa alasannya di bawah ini.
Penyebab Suami Marah jika Dituduh Selingkuh
Foto Ilustrasi Suami Marah jika Dituduh Selingkuh (Orami Photo Stock)
Dalam Journal of Family Psychology, perselingkuhan dapat memiliki konsekuensi negatif yang serius.
Tidak hanya menyebabkan kesulitan hubungan dan menurunkan kepuasan hubungan di kedua pasangan, tetapi juga merupakan prediktor kuat untuk perceraian.
Hal yang normal jika Moms menanyakan kepada Dads saat sikapnya berubah dan menjurus ke perselingkuhan.
Namun, Dads selalu marah jika ditanya.
Berikut penyebab suami marah jika dituduh selingkuh:
1. Stres Akibat Pekerjaan
Adanya tekanan pada pekerjaan bisa menjadi penyebab suami marah jika dituduh selingkuh.
Hal ini karena pikiran sedang fokus menyelesaikan masalah pekerjaan, Dads jadi tersinggung ketika Moms menuduh berselingkuh.
Sehingga Dads pun jadi marah-marah. Sudah stres karena pekerjaan, malah sekarang dituduh selingkuh lagi.
2. Kecewa dengan Pasangan
Memiliki ekspektasi yang tinggi kepada pasangan tentang kepercayaan terkadang bisa runtuh saat dituduh berselingkuh.
Rasa kecewa yang Dads rasakan bisa berubah menjadi kemarahan kepada Moms yang sudah menuduh berselingkuh.
Apalagi, selama ini jika Dads tidak pernah curiga kepada Moms.
Baca Juga: Hukum Melaksanakan Penyembelihan Hewan Kurban, Wajib Tahu!
3. Malas Menanggapi
Alasan suami marah jika dituduh selingkuh selanjutnya adalah mungkin saja karena Dads sudah lelah dengan segala macam kecurigaan yang ditanyakan pada Moms.
Mungkin Dads sudah coba menjelaskan dan Moms tetap bersikeras tidak menerima alasannya.
Perilaku ini bisa jadi pemicu marah dari Dads dan ini pastinya membuat hubungan semakin tidak nyaman.
4. Benar Melakukannya
Suami marah jika dituduh selingkuh bisa menjadi tanda ia benar melakukannya.
Saat Dads ketahuan berselingkuh, sebisa mungkin ia akan menutupi dan panik sehingga rasa amarah pun terlampiaskan.
Hal ini agar Moms tidak menanyakannya lagi dan melukapannya.
5. Tidak Melakukannya
Alasan suami marah jika dituduh selingkuh yang satu ini memang berbalik dengan sebelumnya.
Apabila Dads tidak benar-benar selingkuh namun Moms tetap menuduhnya, jelas ia akan marah.
Moms juga pasti akan melakukan hal yang sama, apabila dituduh selingkuh pasti akan marah.
Mungkin Moms akan bilang “mengapa suami marah jika memang tidak melakukan?”
Logikanya sederhana, misal Moms ini orang baik lalu dituduh maling dan dihakimi.
Apakah akan diam saja dan menerima tuduhan itu? atau akan membela diri dan mengatakan bahwa Moms bukanlah pelakunya.
Baca Juga: 30 Ucapan Duka Cita Islam yang Menyentuh Hati dan Penuh Doa
Ciri-Ciri Suami Selingkuh
Foto Ilustrasi Ciri-Ciri Suami Selingkuh (Orami Photo Stock)
Memang, suami yang berselingkuh pun pasti tidak akan mengaku. Namun itu beda lagi urusannya.
Ada ciri-ciri tertentu yang memang bisa dilihat jika memang selingkuh, seperti berikut ini:
1. Tidur Lebih Larut
Bila Dads mendadak sering tidur lebih larut dibanding Moms, hal ini patut dicurigai.
Terutama bila kegiatan saat larut malam hanya bermain ponsel, bukan untuk melakukan hal penting seperti bekerja.
Bisa saja ini pertanda bahwa Dads sedang mencoba selingkuh.
Namun, Moms sebaiknya mencoba menanyakan terlebih dahulu alasan tidur lebih larut serta kegiatan yang dilakukan sebelum menuduh Dads selingkuh.
2. Sembunyikan Ponsel
Orang yang berselingkuh akan lebih menjaga ponselnya.
Jadi, bila Dads tak meminjamkan ponsel, marah saat Moms melihat ponselnya, mengganti password ponsel, atau selalu membawa ponsel saat ke kamar mandi, bisa menjadi tanda kalau ia menyimpan 'orang ketiga' di ponsel.
Baca Juga: 8 Contoh Bakat Anak Berdasarkan Jenis Kecerdasannya, Si Kecil Termasuk yang Mana, Moms?
3. Kehadirannya Terasa Hampa
Pernahkah Moms merasa bahwa raga Dads ada di samping, namun jiwa nya seolah sedang berkelana? Seolah hubungan terasa hampa.
Hal itu menjadi salah satu ciri suami yang berselingkuh, Moms.
Suami yang selingkuh cenderung membuat batasan secara emosional dengan pasangan.
Dia tidak lagi mengekspresikan rasa cinta kepada Moms atau bermesraan.
Umumnya, hal ini dilakukan karena suami merasa bersalah ketika selingkuh.
4. Perubahan Sikap
Meski Moms menghabiskan waktu bersama Dads dan tidak ada pertengkaran, suami akan terlihat menunjukkan sikap yang berbeda.
Ia mulai tampak tidak peduli dan sibuk dengan dirinya sendiri.
Selain itu ada beberapa perubahan sikap yang dapat menjadi ciri-ciri suami selingkuh, seperti:
- Lebih kritis dengan mengomentari banyak hal
- Lebih mudah emosi dan sering memulai pertengkaran
- Sangat defensif menyebutkan tentang perselingkuhan
- Tidak bisa memberikan jawaban yang meyakinkan setiap kali Moms bertanya tentang hubungan lain di luar pernikahan
Selain itu, kurangnya waktu bersama juga bisa menjadi ciri-ciri suami selingkuh.
Meski Moms dan Dads berada di rumah yang sama, kebersamaan itu tak lagi terasa karena suami lebih asik dengan dunianya.
5. Penurunan Gairah Seksual
Ketika Dads berselingkuh, akan terjadi perubahan pada kebiasaan seks.
Biasanya intensitas hubungan seksual akan menurun atau bahkan tidak ada.
Hal ini karena Dads yang selingkuh biasanya akan menghabiskan energi dan dan memenuhi fantasi seksualnya dengan selingkuhannya.
Sehingga, ketika bersama Moms, dia merasa tidak lagi perlu memenuhi gairahnya.
Munculnya keinginan atau fantasi seksual yang baru secara tiba-tiba juga bisa menjadi pertanda lho, Moms.
Baca Juga: Mengenal Tes HBsAg, Penting untuk Mendeteksi Hepatitis B
Itu dia Moms alasan suami marah jika dituduh selingkuh serta ciri-ciri suami selingkuh.
Jika perlu, pertimbangkan untuk mengikuti konseling pernikahan atau konsultasi dengan psikolog untuk membahas permasalahan yang ada.
Komunikasi yang baik dan jujur merupakan salah satu kunci pernikahan yang sehat.
- https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/26194971/
- https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC3648986/
- https://www.verywellmind.com/is-spouse-having-a-cyber-affair-2300653
- https://www.verywellmind.com/warning-signs-your-spouse-is-cheating-2300652
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.