20 August 2024

7 Perbedaan Cuaca dan Iklim: Pengertian, Periode, dan Dampak

Cuaca bisa diamati setiap hari, tapi iklim butuh waktu tahunan
7 Perbedaan Cuaca dan Iklim: Pengertian, Periode, dan Dampak

Foto: Freepik.com/gpointstudio

Memahami perbedaan cuaca dan iklim cukup penting karena membantu memahami perubahan yang terjadi di lingkungan.

Cuaca dan iklim sering dianggap sama, namun sebenarnya keduanya memiliki perbedaan yang mendasar.

Melansir laman U.S. Geological Survey, cuaca merupakan kondisi atmosfer yang terjadi dalam jangka waktu singkat dan bisa berubah dari hari ke hari, bahkan dari jam ke jam.

Sedangkan iklim adalah pola cuaca yang konsisten dan terjadi dalam jangka waktu yang panjang, seperti bertahun-tahun atau bahkan berabad-abad.

Baca Juga: Berbagai Iklim Benua Eropa Berdasarkan Pembagiannya, Beda dengan Indonesia!

Perbedaan Cuaca dan Iklim

Perbedaan cuaca dan iklim dapat dilihat mulai dari pengertiannya, periode, wilayah, dan dampaknya bagi lingkungan.

1. Pengertian

Ilustrasi Cuaca Panas
Foto: Ilustrasi Cuaca Panas (Derwentliving.com)

Perbedaan utama antara cuaca dan iklim bisa dilihat dari pengertiannya.

Cuaca adalah kondisi udara di suatu tempat yang terjadi dalam waktu singkat dan bisa berubah-ubah setiap saat.

Meskipun Bumi hanya memiliki satu atmosfer, cuaca di berbagai tempat berbeda dan selalu berubah.

Sementara itu, menurut Buku Saku Klimatologi yang dikeluarkan oleh BMKG, iklim adalah pola cuaca rata-rata dalam jangka waktu lama di wilayah yang luas.

Iklim dihitung berdasarkan rata-rata cuaca selama 30-100 tahun terakhir.

2. Dasar Ilmu

Karena cuaca dan iklim berbeda, ilmu yang mempelajarinya juga berbeda.

Cuaca dipelajari dalam ilmu meteorologi, sedangkan iklim dipelajari dalam ilmu klimatologi.

3. Periode Waktu

Ilustrasi Anak Bermain Hujan
Foto: Ilustrasi Anak Bermain Hujan (Orami Photo Stock)

Perbedaan cuaca dan iklim juga terlihat dari rentang waktunya.

Cuaca adalah kondisi yang berubah-ubah setiap hari, seperti cerah, hujan, atau berangin.

Cuaca bisa diamati dengan melihat pergerakan angin dan awan.

Sementara itu, iklim adalah pola cuaca yang berlangsung dalam jangka waktu panjang, seperti iklim tropis yang ditentukan berdasarkan pengamatan selama 30-100 tahun.

Iklim lebih stabil dan tidak mudah berubah dibandingkan cuaca.

Contohnya, salju yang turun setiap Januari di Timur Laut atau cuaca panas di Tenggara pada bulan Juli.

4. Unsur

Perbedaan cuaca dan iklim juga terlihat dari faktor yang mempengaruhinya

Melansir European Space Agency, komponen cuaca terdiri dari suhu, hujan, angin, hujan es, kelembapan, badai petir, hingga gelombang panas.

Saat Moms melihat ke langit atau merasakan angin, itulah cuaca.

Sementara itu, iklim berhubungan dengan perubahan jangka panjang, seperti suhu, curah hujan, dan kelembapan.

Misalnya, jika suatu wilayah menjadi lebih kering selama bertahun-tahun, itu bisa menjadi tanda perubahan iklim.


5. Cara Kerja

Hujan Tropis
Foto: Hujan Tropis (Orami Photo Stock)

Perbedaan cuaca dan iklim bisa juga dilihat dari cara kerjanya.

Cuaca ditentukan oleh pergerakan matahari yang memanaskan udara di atmosfer, menyebabkan angin, awan, dan hujan.

Karena kondisi atmosfer selalu berubah, cuaca pun selalu berubah.

Sementara itu, iklim adalah pola cuaca jangka panjang di suatu wilayah, yang memengaruhi jenis tumbuhan dan hewan yang hidup di sana.

Misalnya, Antartika memiliki iklim kutub dengan suhu sangat dingin dan kering.

Sedangkan Indonesia memiliki iklim tropis yang hangat dan lembap, mendukung beragam kehidupan.

Baca Juga: Negara yang Memiliki Iklim Subtropis dan Ciri-cirinya, Simak!

6. Wilayah yang Terdampak

Perbedaan cuaca dan iklim juga terlihat dari wilayah yang terdampak.

Cuaca bisa berbeda di setiap tempat, bahkan dalam satu negara. Misalnya, saat Jakarta hujan, Yogyakarta bisa saja panas terik.

Sementara itu, iklim mencakup wilayah yang lebih luas dan menggambarkan pola cuaca jangka panjang.

Contohnya, Indonesia memiliki iklim tropis yang panas, sementara Inggris memiliki iklim sedang yang sejuk dan basah

7. Dampak

Petani Memanen Padi
Foto: Petani Memanen Padi (Istockphoto.com)

Perbedaan cuaca dan iklim dari segi dampak terletak pada jangka waktu dan skala pengaruhnya.

Cuaca berdampak langsung dan segera pada aktivitas sehari-hari, seperti mempengaruhi keputusan kita untuk membawa payung saat hujan atau memakai pakaian tebal saat dingin.

Dampaknya biasanya bersifat sementara dan lokal, terbatas pada suatu area dalam waktu singkat.

Sebaliknya, iklim memiliki dampak jangka panjang dan lebih luas.

Perubahan iklim bisa memengaruhi pola pertanian, ekosistem, dan kesehatan masyarakat secara keseluruhan.

Misalnya, perubahan iklim dapat menyebabkan cuaca ekstrem seperti kekeringan atau banjir yang terjadi lebih sering dan parah, memengaruhi kehidupan manusia dan lingkungan dalam jangka panjang.

Baca Juga: Unsur-unsur Cuaca dan Iklim, Simak Penjelasan Lengkapnya!

Pentingnya Memahami Perbedaan Cuaca dan Iklim

Memahami perbedaan antara cuaca dan iklim penting karena keduanya memengaruhi kehidupan kita dengan cara yang berbeda.

Dengan memahami perbedaannya, kita bisa lebih bijak dalam merencanakan aktivitas sehari-hari dan juga lebih siap menghadapi perubahan lingkungan jangka panjang.

Kita akan tahu kapan perlu membawa payung saat cuaca tampak mendung atau menyiapkan diri untuk musim tertentu.

Selain itu, kita juga bisa lebih waspada terhadap dampak perubahan iklim yang lebih besar, seperti cuaca ekstrem.

Sehingga dapat mengambil langkah-langkah untuk menjaga lingkungan dan melindungi kehidupan kita di masa depan.

  • https://iklim.bmkg.go.id/bmkgadmin/storage/brosur/Buku%20Saku_KLIMATOLOGI_bnew%20.pdf
  • https://oceanservice.noaa.gov/facts/weather_climate.html
  • https://www.nasa.gov/mission_pages/noaa-n/climate/climate_weather.html
  • https://www.ncei.noaa.gov/news/weather-vs-climate
  • https://education.nationalgeographic.org/resource/weather-or-climate-whats-difference/
  • https://www.esa.int/Applications/Observing_the_Earth/Space_for_our_climate/Weather_vs_climate_What_s_the_difference
  • https://www.usgs.gov/faqs/what-difference-between-weather-and-climate-change

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.