23 April 2018

Punya Pekerjaan Sampingan Penghasilan Banyak, Sebaiknya Uangnya untuk Apa, Ya?

Ikuti 5 cara menggunakan penghasilan sampingan dengan bijak

Saat ini, banyak sekali hal yang bisa menghasilkan uang selain dari pekerjaan utama yang memang rutin didapatkan. Biasanya, pekerjaan sampingan berkaitan dengan hobi atau kesukaan. Misalnya, menjadi freelancer penulis, fotografer, sampai berjualan kecil-kecilan. Kalau punya penghasilan ekstra dari pekerjaan sampingan, sebaiknya untuk apa?

Baca juga: Pekerjaan yang Cocok untuk Pencinta Fotografi

  1. Membayar Hutang

Jika Moms memiliki hutang yang tidak mungkin dibayar hanya dengan uang hasil pekerjaan utama, Moms harus memiliki pekerjaan sampingan. Memang butuh tenaga lebih untuk mengerjakan pekerjaan di luar pekerjaan rutin, tapi mengumpulkan uang untuk membayar hutang dari kerja keras Moms, bukankah itu suatu prestasi diri?

  1. Liburan

Liburan membutuhkan uang yang tidak sedikit. Karena itu, beruntunglah Moms jika memiliki pekerjaan sampingan. Moms bisa mengumpulkan uang untuk liburan tanpa mengganggu keuangan rutin Moms setiap bulan. Work hard, play harder!

  1. Beramal Lebih Banyak

Dengan memiliki pekerjaan sampingan, bukan berarti Moms bisa dengan egois memakai uang Moms. Ingat, dalam setiap rezeki yang Moms terima, ada hak orang lain di dalamnya. Jika biasanya Moms hanya bisa memberi beberapa persen dari penghasilan Moms per bulan, dengan memiliki penghasilan lebih, Moms bisa beramal lebih banyak lagi. Sebab, kebaikan akan menuai kebaikan juga, bukan?

  1. Investasi

Moms pasti mau uang yang Moms miliki ‘berputar’ dan bahkan menghasilkan keuntungan. Kalau Moms punya pekerjaan sampingan, tidak ada salahnya, lho, mencoba berinvestasi. Tidak perlu investasi dengan jumlah besar, saat ini sudah banyak reksadana dengan biaya terjangkau. Jangan lupa, investigasi terlebih dahulu program dan sistem reksadana yang Anda pilih. Pastikan aman dan terjamin.

  1. Ditabung

Jika Moms mencari pekerjaan sampingan hanya untuk menyalurkan hobi, mungkin uang bukan lagi menjadi target utama. Untuk itu, kalau Moms merasa uang lebih yang Moms terima tidak untuk keperluan mendesak, ada baiknya tabung saja uang tersebut. Tabungan semakin banyak, masa depan akan lebih baik. Sebab, Moms tidak tahu apa yang akan terjadi di kemudian hari.

Apa Moms memiliki pekerjaan sampingan? Jika iya, biasanya kendala apa yang Moms alami? Yuk bagi pengalaman Moms di kolom komentar.

Baca juga: Pekerjaan yang Cocok untuk Ibu Rumah Tangga

(LMF)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.