12 Inspirasi Rambut Pendek Korea Perempuan, Kiyowo!
Tren rambut pendek Korea memang sedang naik daun, Moms!
Banyak terinspirasi dari drama dan film Korea yang kita tonton, gaya rambut pendek ini identik dengan potongan sebahu yang berkilau dan lembut.
Tampilan rambut pendek ala Korea memberikan kesan segar dan menawan, cocok untuk Moms yang ingin tampil chic dan modern.
Jika Moms sedang mencari ide untuk makeover rambut, yuk, intip beberapa inspirasi rambut pendek Korea yang bisa Moms coba untuk tampilan yang lebih stylish dan trendy!
Baca Juga: 9 Rekomendasi Gaya Rambut Sebahu ala Korea yang Pernah Trend di 2022
Inspirasi Rambut Pendek Korea untuk Wanita
Salah satu tren rambut pendek Korea yang bisa Moms coba adalah rambut pendek lurus dengan poni samping.
Gaya ini memberikan tampilan yang fresh, trendy, dan edgy, serta sering diikuti oleh banyak wanita Indonesia.
Jika Moms masih bingung memilih potongan yang tepat, jangan khawatir! Ada banyak inspirasi dari drama Korea yang bisa ditiru.
Berikut ini beberapa ide rambut pendek Korea yang mungkin cocok untuk Moms, siap membuat penampilan semakin stylish dan modern.
1. Wavy Bang Bob
Salah satu inspirasi rambut pendek Korea yang bisa Moms coba adalah wavy bob.
Potongan bob ini tidak hanya mudah dan praktis, tetapi juga bisa diperindah dengan aksen keriting pada ujung rambut.
Moms bisa mencatok ujung rambut untuk menciptakan efek ikal yang elegan, cocok untuk acara formal.
Gaya ini terinspirasi dari karakter Min Hyeon-so dalam serial drama The World of The Married.
Untuk sentuhan manis, Moms bisa menambahkan poni depan rata yang membuat wajah terlihat lebih manis dan fresh.
2. Mini Wavy
Tak suka dengan aksen terlalu keriting? Moms bisa mencoba mini wavy sebagai model rambut ala Korea selanjutnya.
Aksen gelombang pada rambut terlihat lebih natural, tebal dan bervolume. Cocok untuk tampilan sehari-hari.
Inspirasi rambut wanita pendek ini berasal dari pemain Hye-ri, dari serial Reply 1988.
Potongan bob ini dapat dengan mdah dicatok atau di-blow masuk ke arah dalam, sehingga memberi tekstur dan volume ekstra pada rambut wanita.
Mudah untuk di-styling, bukan Moms?
Baca Juga: Tampil Cantik dengan Tutorial Make Up Flawless ala Korea
3. Natural No Comb Haircut
Rambut wanita cukup mudah untuk ditata dan dikreasikan.
Ide rambut pendek Korea selanjutnya adalah natural no comb haircut.
Ini cocok untuk Moms yang ingin praktis dan tidak menyukai styling berlebihan.
Rambut wanita ini menyerupai Hwang Jung Eum, seorang seorang aktris Korea Selatan dan mantan anggota grup KPOP "Sugar".
Potongan rambut di atas bahu dengan kesan natural 'tanpa disisir' ini menjadi salah satu kesukaan banyak orang.
Terlihat gunting rata, namun ada sedikit tekstur agar rambut terlihat lebi volume, lho.
4. Messy Bob
Terlihat mirip, namun rambut wanita satu ini juga bisa jadi inspirasi, lho.
Ini merupakan messy bob dengan tampilan model rambut layer dan bagian bawah rambut keluar dan terlihat natural.
Ini dapat jadi pilihan untuk Moms yang ingin menciptakan tekstur pada rambut.
Model rambut pendek Korea ini cocok untuk bentuk wajah bulat dan pipi chubby agar terlihat lebih manis.
Moms bisa memperkirakan panjang rambutnya di atas ataupun bawah dagu.
Baca Juga: 12 Model Rambut Layer Sebahu, Sesuaikan dengan Bentuk Wajah!
5. Straight Bob Hair
Siapa yang tak kenal dengan penyanyi asal Korea satu ini?
Potongan rambut Lisa Blackpink menjadi inspirasi rambut pendek Koera selanjutnya.
Dengan potongan pendek, rata dan lurus menjadi tren potongan rambut wanita masa kini.
Ditambah warna hitam layaknya rambut asli Indonesia, membuat potongan rambut ini cocok untuk Moms coba.
Berikan aksen poni untuk membuat wajah terlihat lebih tirus, ya.
6. Half Up Messy Bun
Wanita Korea kerap kali menata rambutnya membentuk bun untuk tampilan lebih fresh.
Ide rambut pendek Korea ini bisa dicoba untuk penampilan yang praktis dan mudah diatur.
Ini cocok untuk Moms yang beraktivitas tinggi dan mudah berkeringat.
Buat potongan layer pendek dan ikatlah setengah rambut membentuk 'bun'.
Untuk mempercantik tekstur rambut, Moms bisa mencantok di bagian bawah rambutnya.
Hal ini untuk memberikan tampilan bergelombang dan rambut lebih bervolume.
Baca Juga: Ini 8 Style Ikat Rambut Korea untuk Si Kecil, Gemas!
7. Blonde Blunt Bob
Bosan dengan rambut wanita hitam asli Indonesia? Yuk coba ide rambut pendek Korea dengan warna blonde, Moms.
Rambut pendek ala Korea yang bisa Moms pilih adalah blunt bob dengan poni samping dengan potongan rambut rata.
Warna pirang dengan sentuhan abu-abu dan cokelat membuat rambut pendek Korea terlihat lebih edgy.
Berani coba, Moms?
8. Shoulder Hair Korean
Jika Moms tidak ingin rambut terlalu pendek, coba gaya shoulder hair Korean yang sedang tren.
Model rambut ini panjangnya tepat di bahu, memberikan tampilan yang berkarakter dan tegas, terutama jika ujungnya dicatok lurus.
Terinspirasi dari karakter Oh Soo-ah di Itaewon Class, gaya ini terkenal dengan rambut hitam pekat yang memikat.
Moms juga bisa memilih warna cokelat untuk tampilan yang lebih modern dan menambahkan poni see-through yang panjang untuk menutupi kening yang lebar.
Gaya ini sempurna untuk Moms yang ingin tampil chic dan elegan, lho!
Baca Juga: 6 Skincare Korea Terbaik yang Harus Dicoba, Bikin Kulit Glowing!
9. Pixie Hair Cut
Tidak hanya lelaki Korea saja yang bisa mencoba potongan rambut seperti ini.
Nyatanya, rambut wanita juga bisa diubah menjadi potongan rambut dengan model pixie.
Model rambut pendek wanita Korea yang ini cocok untuk Moms yang ingin praktis.
Tak perlu banyak waktu untuk mencatok atau styling rambut, cukup sisir rambut sudah sepenuhnya siap.
Dengan potongan rambut pendek di atas dagu ini membuat Moms juga lebih hemat sampo, lho!
10. Medium Haircut
Inspirasi rambut pendek Korea yang lain adalah medium haircut.
Dengan rambut mejuntai di bawah bahu, ini menjadi salah satu potongan rambut yang cocok untuk aktivitas sehari-hari.
Moms bisa memberikan potongan poni yang mengikuti panjang rambut untuk terlihat lebih natural.
Berikan tekstur rambut dengan potongan layer, agar rambut terlihat lebih bervolume, ya.
Baca Juga: 15 Model Rambut Anak Perempuan dan Tips Menata Rambut
11. Ombre Korean Hair
Rambut warna ombre menjadi salah satu tren rambut wanita kekinian.
Bagi Moms yang berani bermain warna dan beresksperimen, coba rambut pendek Korea satu ini, yuk.
Dengan potongan bob pendek, tambahkan warna yang disukai seperti pink, ungu, hijau bahkan biru
Ingin tampil lebih nyentrik? Potong pendek rambut dengan gaya boyfriend bob dan berikan warna blonde atau cokelat pirang.
Potongan rambut pendek Korea yang tak kalah menarik adalah ombre pastel.
12. Wolf Cut
Wolf Cut adalah salah satu model rambut pendek Korea yang sedang tren dan cocok untuk Moms yang ingin tampil edgy.
Gaya ini menggabungkan potongan shaggy dengan layer-layer yang memberikan volume pada bagian atas dan tipis di bagian bawah, menciptakan tampilan yang dinamis dan bertekstur.
Inspirasi Wolf Cut berasal dari gaya tahun 70-an yang kini kembali populer di Korea, memberikan kesan rebel namun tetap stylish.
Moms bisa menambahkan poni untuk sentuhan manis atau biarkan rambut jatuh alami untuk tampilan yang lebih kasual.
Baca Juga: Hentikan 19 Kesalahan Saat Keramas Sehari-Hari yang Jarang Disadari!
Agar rambutmu tak kering dan rusak saat terkena panasnya alat styling, jangan lupa untuk selalu menyemprotkan spray vitamin rambut sebelum mencatok.
- https://dailyvanity.sg/trends/korean-short-hairstyle
- https://www.short-haircut.com/korean-short-hair-in-2023.html
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.