09 Juli 2019

Rambut Lebih Sehat, Ini 5 Tips Mencegah Rambut Bercabang

Salah satunya dengan rutin melakukan trim rambut 6-8 minggu sekali

Menjadi impian bagi para wanita untuk mendapatkan rambut yang sehat, penuh kilau, dan tentunya mudah diatur. Namun, karena kebutuhan atau keperluan, ada saat di mana Moms perlu menggunakan produk untuk mengatur rambut.

Seperti penggunaan cat rambut, pengering rambut, catokan, hairspray, dan lain sebagainya.

Jika tidak segera merawat rambut usai pemakaian produk ini, bukan tidak mungkin rambut akan kehilangan nutrisi dan mulai rusak. Rambut bercabang menjadi salah satu ciri rambut yang rusak.

Tapi jangan khawatir Moms, karena ada langkah yang bisa dilakukan untuk mencegah rambut bercabang dan rusak!

1. Potong Rambut dengan Gunting Panas

potong rambut
Foto: potong rambut

Tips mencegah rambut bercabang yang pertama adalah memotong rambut menggunakan gunting panas.

"Potong rambut dengan gunting panas, untuk menutup kutikula rambut Anda dan menyembuhkan rambut bercabang tanpa mengorbankan panjangnya," jelas Arsen Gurgov, pendiri Arsen Gurgov Salon di New York City.

Ia menambahkan, "Gunting panas menawarkan cara yang sangat mudah untuk membantu menyingkirkan ujung rambut yang terbelah secara permanen, tanpa harus memotong pendek rambut."

Menurut Arsen tanpa adanya panas, kutikula tetap terbuka, sedangkan menggunakan gunting panas bisa menutupi ujung batang rambut, mengurangi kerusakan dan memungkinkan rambut tetap lembap dengan lebih baik.

Baca Juga: Mitos Atau Fakta, Keramas Setiap Hari Bikin Rambut Rusak?

2. Rutin Lakukan Trim Rambut

Setidaknya, pergi ke salon setiap 6-8 minggu terlepas dari panjang rambut yang dimiliki, untuk mencegah rambut bercabang dan menjaga unjung rambut tetap sehat.

"Semakin panjang rambutmu, semakin rentan memiliki ujung yang bercabang. Sangat penting untuk rutin melakukan trim," jelas Arsen.

Dhiran Mistry, stylist di Spoke & Weal menambahkan, "Semakin lama Anda menunggu untuk memotong rambut Anda, batang rambut yang membelah semakin memanjang, pada akhirnya membuat rambut lebih pendek."

3. Jangan Keramas Berlebihan

7 Cara Mudah Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang
Foto: 7 Cara Mudah Mengatasi Rambut Kering dan Mengembang

"Keausan pada rambut Anda dapat menyebabkan rambut bercabang. Cobalah untuk tidak terlalu berlebihan keramasi rambut Anda," jelas Arsen.

Arsen menambahkan, ketika rambut basah, saat itu rambut berada dalam kondisi yang paling rapuh.

Rambut tidak boleh dicuci lebih dari sekali atau dua kali seminggu, dan ketika melakukannya, lebih baik gunakan sampo ke area kulit kepala.

Baca Juga: 5 Cara Cepat Memanjangkan Rambut Secara Alami

4. Cobalah untuk Tidak Mandi dengan Air Sangat Panas

"Saat mandi, coba gunakan air suam-suam kuku atau mandi dengan air dingin jika tahan. Air panas merusak rambut Anda karena kutikula membengkak, membuatnya lebih mudah pecah," jelas Arsen.

Bilas rambut Moms dengan air dingin untuk menutup kutikula, menyegel lapisan luar rambut, dan mencegah rambut bercabang.

5. Jangan Mengeringkan Ujung Rambut

rambut kering-2.jpg
Foto: rambut kering-2.jpg (nymag.com)

"Saat menggunakan alat pengering rambut, coba fokuskan pengering rambut pada akar dan batang rambut tengah Anda. Hindari ujung rambut," ungkap Arsen.

Lebih lanjut, Arsen menambahkan untuk tidak mengeringkan rambut sampai benar-benar kering. Coba biarkan sedikit lembap dan biarkan sisanya mengering.

"Ini akan menjaga kesehatan rambut Anda dan membatasi ujung rambut bercabang dari panas oleh alat pengering rambut," ungkapnya.

Nah, itu dia tips untuk mencegah rambut bercabang! Segera terapkan ya, Moms!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.