Asal-usul dan Resep Es Kapal, Minuman Khas Solo Legendaris
Es kapal merupakan salah satu jajanan khas Solo, Jawa Tengah yang mulai langka.
Minuman segar ini rupanya sudah populer sejak lama.
Es kapal biasanya disajikan dengan sepotong roti tawar yang dimakan dengan cara dicelupkan ke dalam es.
Mirip dengan es cocol cokelat lagi viral belakangan ini.
Yuk, ketahui lebih lanjut mengenai es kapal, mulai dari sejarah hingga resepnya di bawah ini!
Baca Juga: 10+ Pakaian Adat Jawa Tengah yang Anggun, dari Beskap hingga Jawi Jangkep
Sejarah Es Kapal
Es kapal sudah dikenal masyarakat Solo sejak tahun 1950.
Rupanya pemberian nama es kapal diambil dari bentuk gerobak yang digunakan.
Diketahui, para penjual es kapal menggunakan gerobak yang sedikit berbeda dengan gerobak umumnya.
Pasalnya, gerobaknya berbentuk lancip di salah satu sisinya hingga menyerupai kapal.
Meski memiliki bentuk yang unik, namun tidak ada makna khusus di balik bentuk gerobak itu.
Melainkan hanya untuk menarik perhatian pembeli.
Es kapal cukup unik karena disajikan bersama sepotong roti tawar.
Minuman satu ini dibuat dari campuran santan dan sirup cokelat yang terbuat dari gula jawa. Tak lupa es parut di atasnya.
Cara menikmati minuman ini dengan mencelupkan roti tawar ke dalam es kapal. Sensasinya benar-benar enak dan unik.
Kini minuman tradisonal ini mulai langka.
Namun, di Solo masih banyak yang menjual es kapal dengan harga mulai dari Rp5 ribuan.
Baca Juga: 7 Makanan Tinggi Natrium, Hindari Konsumsi Berlebihan agar Tekanan Darah Tidak Meningkat
1. Resep Es Kapal Solo
Moms penasaran seperti apa rasanya, tapi terlalu jauh untuk pergi ke Solo?
Buat saja es kapal sendiri di rumah!
Berikut resep es kapal khas Solo yang segar dan legendaris.
Bahan-bahan
- 65 ml santan instan
- 3 sdm cocoa powder
- 1 sachet kental manis coklat
- Secukupnya gula
- Sejumput garam
- 500 ml air
- Secukupnya es batu
- Roti tawar
- Secukupnya pasta vanila
Cara membuat:
- Siapkan bahan, lalu masukkan santan, vanila dalam panci.
- Tambahkan gula, gara. Masak hingga mendidih.
- Tambahkan cocoa powder dan susu kental manis.
- Potong roti jadi dua.
- Siapkan gelas, isi dengan es dan tuang cairan cokelat.
- Taruh roti diatas esnya.
- Es kapal siap dinikmati.
2. Resep Es Kapal Sederhana
Saat cuaca panas, enaknya minum yang segar-segar, seperti es kapal.
Apalagi ditambah susu kental manis, wah, rasanya pasti bakal makin enak!
Bahan-bahan
- Secukupnya roti tawar
- 2 sachet susu kental manis cokelat
- Es batu
- Air
Cara membuat:
- Siapkan semua bahan.
- Tuang skm di gelas, utamakan pada dinding gelas dan tuang juga di roti tawar.
- Beri air dan es batu, aduk perlahan.
- Lipat roti tawar dan masukkan ke gelas.
- Es kapal siap disajikan.
3. Resep Es Kapal Nata De Coco
Salah satu bahan yang paling bisa melengkapi segarnya es kapal yakni nata de coco.
Resep ini bisa disajikan bisa menjadi pemanis saat makan bersama keluarga.
Bahan-bahan
- 65 ml santan instan
- 2 cup Kara Nata De Coco 130gr
- 500 ml air
- 3 sdm munjung gula (sesuai selera)
- 1-2 sachet susu kental manis coklat
- 1 sdt vanili bubuk
- Es batu secukupnya
- Garam secukupnya
- Roti tawar
Cara membuat:
- Masukkan santan instan.
- Kemudian ditambahkan vanilli bubuk dan sedikit garam.
- Aduk-aduk kemudian matikan api dan tunggu hingga dingin.
- Blender es batu dengan larutan santan.
- Lalu tuangkan dalam gelas yang telah diberi roti tawar.
- Tambahkan toping Kara Nata De Coco di bagian atas dan susu kental manis cokelat.
- Es kapal siap dinikmati!
Nah, itu dia Moms tentang es kapal. Apakah tertarik untuk mencoba?
- https://cookpad.com/id/resep/15449047-es-kapal?ref=search&search_term=es%20kapal
- https://cookpad.com/id/resep/15441256-es-kapal-khas-solo
- https://www.instagram.com/p/B_4lDKLgx7K/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.