05 Juni 2023

4 Resep Kembang Kol, Coba Buat di Rumah Yuk, Moms!

Sangat simple sehingga mudah untuk dibuat
4 Resep Kembang Kol, Coba Buat di Rumah Yuk, Moms!

Foto: shutterstock.com

Berikut beragam resep kembang kol yang patut Moms coba!

Kembang kol merupakan salah satu jenis sayuran yang mudah ditemui di pasaran dan juga memiliki banyak nutrisi di dalamnya.

Maka, Moms perlu menyimak aneka resep kembang kol di bawah ini sebagai referensi menu untuk keluarga di rumah.

Baca Juga: Kreasi Tumis Buncis yang Mudah Dibuat, Coba Sekarang Juga Moms!

1. Resep Kembang Kol Goreng Crispy

Kembang Kol Crispy Foto: Cookpad.com/rainnareswari
Siap dalam 45 menit
Sajian 1 porsi

Resep kembang kol pertama yang bisa Moms coba buat di rumah, yakni kembang kol goreng crispy.

Rasanya yang gurih cocok dijadikan sebagai camilan atau pendamping nasi saat makan, lho!

Bahan-bahan

Bahan-Bahan:

  • 250 gram kembang kol, potong-potong, dan cuci bersih
  • 1 siung bawang putih, parut hingga halus
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • Air secukupnya untuk merendam

Bahan Pencelup:

  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 5 sdm air

Bahan Pelapis:

  • 10 sdm terigu protein rendah
  • 2 sdm tepung maizena
  • 1 sdt garam halus
  • 1/2 sdt lada bubuk

Cara membuat:

  1. Siapkan bahan-bahan.
  2. Campur bawang putih, garam, dan lada bubuk. Tambahkan air. Masukkan potongan kembang kol dan diamkan selama 30 menit agar bumbu meresap.
  3. Masukkan kembang kol ke bahan pencelup, dilanjutkan dengan masukkan kembang kol ke bahan pelapis. Ulangi sekali lagi.
  4. Goreng kembang kol dengan minyak panas cenderung banyak sampai matang keemasan. Tiriskan.
  5. Sajikan dengan saus sesuai selera.

2. Resep Kembang Kol Sapo Tahu

Sapo Tahu Kembang Kol Foto: Cookpad.com/dewidapur
Siap dalam 30 menit
Sajian 3 porsi

Resep kembang kol berikutnya yang bisa Moms hidangkan untuk keluarga adalah sapo tahu.

Sapo tahu kembang kol ini kaya akan nutrisi karena dibuat dengan aneka sayuran dan sumber protein.

Yuk, siapkan bahan-bahan dan ikuti cara membuatnya!

Bahan-bahan

Bahan-Bahan:

  • 1 buah tofu, potong-potong
  • 10 ekor udang, kupas dan cuci bersih
  • 10 buah bakso, iris
  • 2 buah wortel
  • 1 kuntum kembang kol
  • 2 kuntum pok choy
  • 4 lembar sawi putih
  • 1 batang daun bawang (iris serong)
  • 1 sdt tepung maizena
  • 100 ml air

Bumbu:

  • 1/2 buah bawang bombay, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1 sdt garam
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan semua bahannya sayuran, cuci bersih udang, lalu potong sesuai selera, iris-iris bakso, cincang bawang putih dan bawang bombay.
  2. Potong dan goreng tahu sutra dalam minyak panas hingga matang dan kecoklatan.
  3. Tumis bawang putih dan bawang bombay, lalu masukan udang juga bakso. Setelah udang berubah warna, masukkan wortel. Aduk rata dan tambahkan sedikit air.
  4. Masukkan sayuran lainnya bertahap, beri bumbu garam, gula, saus tiram, dan minyak wijen. Jika telah mulai layu, masukkan daun bawang dan tahu yang telah digoreng. Terakhir, tambahkan air larutan maizena agar kuahnya mengental.
  5. Masak hingga mendidih, koreksi rasanya jika sudah sesuai selera, angkat, dan sajikan.
Baca Juga:

3. Resep Kembang Kol Tumis Aneka Sayuran

Tumis Kembang Kol dan Sayuran Foto: Cookpad.com/1202ikejeR
Siap dalam 30 menit
Sajian 2 porsi

Kembang kol sangat cocok dimasak dengan sayuran lainnya sehingga kebutuhan nutrisi Moms dan keluarga tercukupi dengan baik.

Berikut salah satu resep kembang kol dan aneka sayuran yang dapat Moms coba buat.

Bahan-bahan

Bahan-Bahan:

  • Beberapa ikat pok choy, iris sesuai selera
  • Kembang kol secukupnya, buang bonggol, petiki kecil-kecil
  • Bahan lain yang kaya protein (boleh tempe, tahu, udang, ayam, atau daging)
  • Cabai rawit merah secukupnya, iris memanjang
  • 1/2 buah cabai merah besar, iris menyerong
  • 3 siung bawang putih, geprek dan cincang, atau rajang saja
  • 2 siung bawang merah, rajang
  • Gula pasir secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Saus tiram secukupnya
  • Lada putih bubuk secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air matang secukupnya

Cara membuat:

  1. Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai hingga layu dan harum.
  2. Masukkan udang atau protein lainnya. Aduk-aduk. Masak sampai proteinnya matang atau minimal sampai berubah warna.
  3. Masukkan gula pasir, garam, dan saus tiram. Boleh ditambahkan lada. Aduk merata.
  4. Masukkan sayuran yang keras dulu, seperti kembang kol. Baru diikuti dengan batangnya pok choy, dan terakhir daunnya. Masak sampai sayuran matang. Bisa ditambahkan air sedikit kalau ingin ada kuahnya.
  5. Cicipi rasanya. Apabila sudah dirasa pas. Matikan kompornya. Tumis kembang kol dan aneka sayuran siap dinikmati.

4. Resep Cap Cay Kembang Kol Kuah Telur

Capcay Kembang Kol Kuah Telur Foto: Cookpad.com/GGs_mom5745
Siap dalam 20 menit
Sajian 3 porsi

Menu berikutnya dari kembang kol adalah sayur cap cay kembang kol kuah telur.

Makanan ini sangat cocok untuk disantap selagi hangat pada saat cuaca dingin.

Bahan-bahan

Bahan-Bahan:

  • 5 buah bakso, iris-iris
  • 50 gram daging ayam, iris-iris
  • 1/2 buah bawang bombay, iris-iris
  • 100 gram kol/kubis, sobek-sobek
  • 100 gram kembang kol/brokoli, siangi
  • 1 buah wortel besar, iris-iris
  • 100 gram buncis, potong-potong
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 1 butir telur, kocok lepas
  • 300 ml air
  • 1/2 sdm kecap manis
  • 1/2 sdm saos tiram
  • 1/4 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • Kaldu jamur secukupnya
  • Minyak goreng untuk menumis secukupnya

Bumbu Halus:

  • 5 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih

Cara membuat:

  1. Siapkan bahan. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bawang bombay hingga harum. Masukkan bumbu yang sudah dihaluskan. Tumis kembali.
  2. Kemudian masukkan daging ayam dan bakso. Aduk hingga daging ayam berubah warna. Lalu tambahkan 50 ml air. Tutup sebentar hingga air menyusut. Masukkan wortel. Aduk kembali.
  3. Masukkan kembang kol dan kubis. Aduk hingga sayuran layu. Tuang sisa air. Tambahkan kecap manis, saus tiram, lada bubuk, garam, dan kaldu jamur. Aduk rata. Lalu masukkan sayuran buncis dan irisan daun bawang. Aduk hingga buncis berubah warna.
  4. Terakhir, tuang telur yang sudah dikocok lepas. Sambil diaduk hingga telur menyerupai serabut. Koreksi rasa, jika sudah pas angkat, dan sajikan.
Baca Juga:

Itulah empat resep kembang kol yang bisa Moms coba buat di rumah. Yuk, coba sekarang juga!

  • https://cookpad.com/id/resep/14783692-kembang-kol-goreng-tepung-crispy
  • https://cookpad.com/id/resep/15072101-sapo-tahu-praktis
  • https://cookpad.com/id/resep/14855113-tumis-sayuran
  • https://cookpad.com/id/resep/15040812-cap-cay-kuah-telur

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.