04 Desember 2021

Review Minyak Telon Nyonya Meneer oleh Moms Orami, Bisa Meredakan Pegal-pegal!

Minyak telon ini hadir sejak 1919

Moms sedang mencari minyak telon untuk Si Kecil? Berikut review minyak telon Nyonya Meneer selengkapnya oleh Moms Orami. Bisa jadi referensi!

Minyak telon memang kerap digunakan untuk mencegah perut kembung pada perut. Campuran dari minyak kayu putih dan minyak adas ini digemari orang tua karena memiliki aroma yang khas dan lembut.

Biasanya, minyak telon dioleskan pada punggung, badan bayi setelah mandi atau sebelum tidur. Rasa hangat dan lembab awet seharian, apalagi untuk menemani Si Kecil bermain.

Minyak kayu putih menjadi kandungan utama pada minyak telon, efektif untuk melindungi kulit dari gigitan serangga dan nyamuk.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Aktivitas untuk Perkembangan Bayi di Jakarta

Penelitian yang diterbitkan di US National Library of Medicine, kandungan pada minyak kayu putih, yakni tanaman-tanaman herbal yang berperan dalam mencegah gigitan nyamuk pada kulit.

Minyak telon untuk bayi memang memiliki berbagai merek di pasaran dengan kandungan yang berbeda-beda. Namun apakah Moms pernah mendengar atau memakai minyak telon Nyonya Meneer?

Minyak telon Nyonya Meneer adalah salah satu andalan minyak telon oleh para ibu zaman dulu. Yuk ketahui kandungan menarik pada minyak telon ini yang telah diulas oleh Moms Mutiara, Moms Orami sekaligus Moms dari Shyaan Zhafi Abnara (2,5 Bulan)

Review Minyak Telon Nyonya Meneer

Review-Telon-Nyonya-Meneer-Testimoni.jpg
Foto: Review-Telon-Nyonya-Meneer-Testimoni.jpg

Minyak telon Nyonya Meneer telah ada sejak 1919, lho! Apakah Moms atau Dads sudah lahir?

Minyak telon ini menjadi salah satu minyak telon tertua di Indonesia dan kualitas yang tidak usah diragukan lagi. Aroma khas lembut seperti jamu membuat minyak ini menjadi andalan para ibu-ibu.

Minyak telon Nyonya Meneer sudah terpercaya digunakan untuk bayi dan anak anak. Ini membantu meredakan perut kembung dan masuk angin, serta memberikan rasa hangat pada tubuh bayi.

Baca Juga: 9 Rekomendasi Susu Penambah Berat Badan Balita untuk Kebutuhan Gizi Si Kecil

Minyak ini mengandung mengandung adas murni untuk memberikan kehangatan yang bertahan lama, sehingga peredaran darah tetap lancar.

Tubuh akan terasa bugar dan dapat meredakan gejala flu dan masuk angin, lho.

Dapat digunakan pada saat setelah mandi, mengganti popok, cuaca dingin dan sebelum tidur. Rasa hangat pada tubuh membuat kualitas tidur anak lebih baik dan pulas.

Kemasan botol yakni flip top mudah untuk dituangkan ke tangan dan disimpan kembali. Tutup botol lumayan rapat dan tidak meninggalkan bekas minyak di sekitar tutup.

Tekstur minyak cair mudah dioleskan ke tubuh dan punggung anak, serta tidak meninggalkan rasa lengket.

Ternyata, minyak telon juga dapat mengobati kejang otot ringan. Hal ini karena campuran minyak kayu putih dan minyak adas pada minyak telon memiliki efek relaksasi pada otot.

Apalagi anak kecil suka bermain dan berlari-lari seharian. Jatuh karena tersandung atau terpeleset mungkin saja terjadi ketika mereka bermain. Segera oleskan minyak telon ya Moms, kandungan eucalyptamint dapat mengatasi kejang otot dan radang sendi.

Baca Juga: Review Jujur 10 Botol Susu Favorit Si Kecil, Bagus Mana?

Tak hanya itu, kelebihan lainnya Minyak Telon Meneer adalah mengandung Oleum Cocos. Ini adalah serat minyak kelapa murni yang dibuat dari bahan baku kelapa segar.

Sebuah penelitian yang dilakukan Social Sciences Education and Humanities Research, minyak kelapa ini dapat membantu mengatasi masalah kulit seperti eksim, dermatitis atopik dan kulit kering.

Selain itu ia juga dapat mengurangi rambut rontok, gatal dan ketombe pada rambut. Minyak telon jika dipakai rutin pada tubuh, ini akan mengurangi kembung perut. Kembung perut adalah salah satu gejala Iritasi Usus Besar (ISB).

Kandungan kurkumin pada minyak telon dapat membantu meredakan gejala kembung, sakit perut, diare dan sembelit, menurut penelitian berjudul Curcumin and Fennel Essential Oil.

Minyak telon Nyonya Meneer juga bisa digunakan untuk orang dewasa, lho! Minyak ini kaya akan kandungan untuk meredakan pegal-pegal pada badan akibat kerja, dan menghangatkan badan secara optimal.

Baca Juga: Review Jujur Botol Susu MAM oleh Moms Orami

Yuk ketahui kelebihan dan kekurangan minyak telon ini.

Kelebihan Minyak Telon Meneer

  • Aroma jamu yang khas berbeda dengan minyak telon biasanya.
  • Tekstur cair dan tidak lengket di kulit.
  • Kaya akan manfaat untuk meredakan pegal-pegal.
  • Membuat tubuh terasa hangat secara optimal.
  • Kemasan bagus dan tidak bocor.
  • Aman digunakan untuk anak kecil dan orang dewasa.
  • Mengandung oleum cocos atau minyak kelapa untuk mengatasi masalah kulit.

Kekurangan Minyak Telon Meneer

  • Sulit ditemukan. Hanya tersedia di beberapa tempat tertentu dan melalui online.

Sekarang pasti Moms sudah tak tahan untuk mencoba minyak telon Nyonya Meneer, kan? Rasakan kehangatan dan manfaat lainnya yang aman digunakan untuk Si Kecil.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.