12 Maret 2022

Review Popok Bayi MamyPoko X-tra Kering VS Sweety Bronze Pants, Mana yang Terbaik?

Kira-kira seperti apa ya review dari kedua merek popok ini, Moms?

Moms sedang mencari popok untuk Si Kecil? Yuk simak review popok bayi Mamypoko X-tra Kering dan Sweety Bronze Pants oleh Moms Orami di bawah ini.

Pertimbangan untuk membeli popok bayi tentunya perlu banyak pertimbangan.

Termasuk dalam membeli produk popok bayi ekonomis, tidak hanya harga yang murah yang menjadi faktor penting, tetapi juga kualitasnya.

Jika Moms ingin membeli popok yang berkualitas, coba cek review popok ekonomis MamyPoko X-tra Kering dengan Sweety Bronze Pants berikut ini. Siapa tahu ada yang cocok dengan pilihan Moms.

Kedua produk ini merupakan popok bayi ekonomis, lengkap dengan kelebihan dan kekurangannya masing-masing.

Yuk, tengok apa saja perbedaan dari kedua merek popok bayi MamyPoko X-tra Kering vs Sweety Bronze Pants ini.

MamyPoko X-tra Kering adalah popok sekali pakai dengan jenis celana.

Produk ini memiliki beberapa fitur keunggulan yang mungkin bisa menjadi bahan pertimbangan untuk dibeli oleh Moms.

Popok MamyPoko X-tra Kering merupakan popok celana pertama dengan ukuran S di Indonesia.

Popok sekali pakai ini punya ukuran S hingga XXL dengan detail sebagai berikut:

  • S (berat 4-8 kg)
  • M (berat 7-12 kg)
  • L (berat 9-14 kg)
  • XL (berat 12-17 kg)
  • XXL (berat 15-25 kg)

Popok ini cocok digunakan untuk bayi yang mulai aktif menendang-nendang.

Dengan model celana, dapat memudahkan Moms untuk mengganti dan memakaikan popok pada Si Kecil tanpa rewel.

Selain itu, dengan fitur penahan ganda, memilih popok MamyPoko X-tra Kering dapat mencegah popok bocor dari samping.

Popok ini juga punya lapisan permukaan berpori, sehingga memberikan sirkulasi udara dan mencegah kulit bayi lembap.

Lalu, bagaimana dengan review popok bayi MamyPoko X-tra Kering? Berikut ini kelebihan dan kekurangannya.

Kelebihan MamyPoko X-tra Kering

  • Popok ini punya harga yang murah, dan tetap berkualitas digunakan.
  • Keunggulan utama dari popok ini yaitu tidak gampang bocor, dan mudah didapatkan.
  • Popok ini tidak tebal, sehingga nyaman digunakan Si Kecil apalagi ketika ia aktif.
  • Popok ini tidak menimbulkan ruam pada kulit. Sehingga aman dipakai Si Kecil.

Kekurangan MamyPoko X-tra Kering

  • Popok MamyPoko X-tra Kering tidak punya fitur yang penting seperti indikator air seni, atau perekat untuk pembuangan popok usai digunakan.
  • Meskipun tidak gampang bocor, daya serap popok ini biasa saja, dan permukaan popoknya tidak begitu lembut.

Baca Juga: Review Popok MamyPoko Standar oleh Moms Orami

Popok Sweety Bronze Pants adalah varian popok sekali pakai dengan jenis celana.

Pemakaian popok ini dapat memudahkan pemakaian pada Si Kecil yang aktif bergerak.

Popok ini diklaim memiliki inovasi terkait sirkulasi udara, dan dapat mencegah lembap dan pas dikenakan Si Kecil.

Apalagi, popok sekali pakai ini punya ragam ukuran sebagai berikut:

  • S (0 - 6 bulan)
  • M (4 - 20 bulan)
  • L (16 bulan - 3 tahun)
  • XL (3 - 4 tahun)
  • XXL (> 4 tahun)

Sweety Bronze Pants terbuat dari bahan yang lembut dan nyaman di kulit, serta mencegah iritasi, dan tidak meninggalkan bekas kemerahan.

Popok ini juga mengurangi risiko kebocoran, sehingga Si Kecil bebas bergerak.

Fitur unggul dari popok Sweety Bronze Pants juga ada bacterial controlled yang dapat mencegah dari tumbuhnya bakteri, agar kulit Si Kecil tetap sehat dan terjaga.

Lantas, seperti apa review kelebihan dan kekurangan dari popok sekali pakai Sweety Bronze Pants ini? Yuk simak di bawah ini, Moms.

Kelebihan Sweety Bronze Pants

  • Popok ini mudah disobek, sehingga mudah bagi Moms untuk melepaskan celananya ketika hendak diganti.
  • Produk popok Sweety Bronze Pants punya harga yang relatif murah dan mudah didapatkan, serta tidak menimbulkan ruam popok pada bayi.

Kekurangan Sweety Bronze Pants

  • Sweety Bronze Pants punya daya serap yang biasa saja, begitu juga dengan tingkat kelembutan permukaannya.
  • Tidak ada fitur indikator, air seni, tape pembuang popok pada produk ini.
  • Pemakaian popok lebih dari 4 jam dengan aktivitas anak yang tinggi membuat bagian belakang popok rusak.
  • Jika sudah penuh, popok Sweety Bronze Pants akan menggantung. Hal ini bisa membuat Si Kecil tidak nyaman.

Baca Juga: Review Popok Sweety Bronze Pants oleh Moms Orami

Itu dia Moms, review popok bayi ekonomis MamyPoko X-tra Kering vs Sweety Bronze dari Moms Orami.

Moms bisa mendapatkan produk ini dengan mengunjungi Orami Shopping. Selamat berbelanja!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.