15 Mei 2022

Review Jujur Stroller Babyelle Curv 2 dari Moms Orami, Desain Bagus dan Daya Tahan Kuat!

Yuk, cek seperti apa review stroller ini!

Moms sedang mencari stroller untuk Si Kecil? Berikut ini review stroller Babyelle Curv 2 yang jujur dari Moms Orami. Yuk simak! Bisa jadi referensi lho!

Memilih kereta dorong atau stroller bayi yang tepat menjadikan Si Kecil merasa lebih nyaman ketika bepergian bersama Moms ke suatu tempat. Baik itu sekadar jalan-jalan santai atau pergi ke luar kota.

Nah, dari banyaknya ragam produk dan merek stroller, Moms mungkin pernah mendengar stroller bayi Babyelle Curv 2.

Seperti apa review stroller Babyelle Curv 2 termasuk fiturnya, serta kelebihan dan kekurangan dari produk ini?

Yuk, baca lebih lanjut review jujurnya dari Putri Wulandari, Moms Orami sekaligus Moms dari Faiqa Naura R (3 bulan) berikut ini!

Baca Juga: Review Jujur Stroller Babyelle NeoLite dari Moms Orami

Review Stroller Babyelle Curv 2

Testimoni-26-Mei-Putri.jpg
Foto: Testimoni-26-Mei-Putri.jpg

Stroller Babyelle Curv 2 adalah stroller jenis standar roda 3 yang berkualitas, dengan posisi duduk bayi menghadap depan, dan bisa digunakan untuk Si Kecil dengan berat maksimal 15 kg, bagi bayi baru lahir sampai anak usia 3 tahun.

Beberapa fitur menarik dari stroller ini, yaitu dilengkapi bar pengaman depan, yang sekaligus berfungsi sebagai meja dan pemegang botol/cangkir anak.

Selai itu, ada juga sabuk pengaman 5-Titik untuk menjamin keamanan Si Kecil, dengan tiga pengaturan posisi mulai dari duduk, rebahan, atau tidur.

Roda depan pada stroller ini dapat berputar 360 derajat, membuat manuver jadi lebih mudah, selain itu, roda ini juga terkunci lurus satu arah untuk lebih menjamin keamanannya.

Sedangkan pada roda belakang, dilengkapi dengan rem injak terpadu (link brake system). Semua rodanya juga punya suspensi, dan memiliki sistem rilis cepat (quick release).

Stroller Babyelle Curv 2 juga dilengkapi kanopi yang dapat dilipat, serta keranjang jaring besar untuk membawa perlengkapan bayi.

Dengan kualitas dan tingkat keamanannya karena diciptakan berdasarkan standard keamanan Eropa, stroller ini diklaim dapat memastikan keamanan dan kenyaman Si Kecil.

Lalu, seperti apa kelebihan dan kekurangan dari stroller Babyelle Curv 2 ini? Berikut review lanjutannya dari Moms Putri.

Baca Juga: Review Jujur Gendongan Haenim 9+ oleh Moms Orami

Kelebihan Stroller Babyelle Curv 2

  • Stroller ini terbuat dari bahan bagus, sehingga nyaman digunakan untuk Si Kecil.
  • Memiliki sistem keamanan yang baik, dengan desain kokoh.
  • Punya desain bagus, serta daya tahan yang lama dan lebih awet
  • Dengan kualitas yang baik, stoller ini harganya cukup standar dan tidak terlalu mahal.

Baca Juga:Review Jujur Gendongan Baby Tula dari Moms Orami

Kekurangan Stroller Babyelle Curv 2

  • Sayangnya, ukuran stroller-nya cukup besar, sehingga tidak begitu praktis untuk dibawa bepergian.

Itu dia Moms, review jujur stroller bayi Babyelle Curv 2 dari Moms Orami.

Mencari stroller lainnya? Moms tidak perlu bingung, cukup mengunjungi Orami.co.id. Selamat berbelanja!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.