18 Juli 2024

10 Rekomendasi Sampo Bayi Terbaik yang Aman dan Lembut

Pilih juga yang tidak pedih di mata, Moms!

Moms, memilih sampo bayi tentunya tidak bisa sembarangan.

Kulit bayi umumnya masih sensitif, tidak terkecuali pada kulit kepalanya.

Dengan begitu, ada baiknya bayi menggunakan sampo dengan bahan yang lembut untuk mencegah terjadinya iritasi, alergi, atau gangguan kulit lainnya.

Baca Juga: 24 Rekomendasi Obat Biang Keringat pada Bayi yang Aman

Rekomendasi Sampo Bayi

Lantas, bagaimana cara memilih sampo bayi yang tepat?

Tidak perlu khawatir, berikut ini beberapa rekomendasi sampo bayi yang bisa Moms pilih, yaitu:

Moms, mau tahu kapan terbaik untuk mencuci rambut bayi?

American Academy of Pediatrics (AAP) menyarankan Moms untuk mencuci rambut bayi dua atau tiga kali seminggu menggunakan sampo atau sabun mandi ringan.

Terkait rekomendasi sampo bayi, ada beberapa bahan yang sebaiknya tidak ada dalam produk sampo bayi.

Bahan berbahaya pada sampo bayi yang pertama adalah aroma parfum.

Moms mungkin menyukai sampo khas Si Kecil, tetapi wewangian ini biasanya terkait dengan alergi, iritasi kulit dan eksim.

Serta bisa menjadi racun bagi berbagai organ dalam tubuh jinak terpapar terlalu lama.

Nah, Moms bisa memilih Cetaphil Baby Gentle Wash & Shampoo.

Produk sampo ini tidak mengandung pewangi, diperkaya dengan gliserin dan panthenol membantu menutrisi tanpa mengeringkan atau merusak kulit halus bayi.

Selain itu, sampo ini memiliki formula hipoalergenik bebas air mata ini membilas bersih, meninggalkan keharuman yang lembut dan segar untuk bayi.

Rekomendasi sampo bayi berikutnya yang bisa Moms coba yaitu Johnson's Active Kids Soft and Smooth Shampoo.

Sesuai dengan namanya, sampo ini ditujukan untuk rambut halus bayi yang membutuhkan perawatan khusus selama waktu mandi.

Sampo bayi ini memiliki aroma yang menenangkan bayi sebelum tidur.

Selain itu, samponya juga mudah dibilas, sehingga membuat rambut bayi lembut, berkilau, dan berbau segar.

Perlu Moms pahami, Johnson's Active Kids Soft and Smooth Shampoo tidak mengandung phthalates dan parabens.

Phthalates dan paraben adalah kelompok bahan kimia yang digunakan sebagai pengawet dalam produk perawatan seperti sampo bayi.

Jurnal yang diterbitkan American Academy of Pediatrics menemukan, phthalates telah disebabkan oleh gangguan endokrin, yang dapat menyebabkan masalah.

Termasuk penurunan motilitas dan konsentrasi sperma, serta alergi, asma dan kanker.

Jadi, bisa dibilang bahwa sampo ini aman digunakan untuk Si Kecil.

Dari segi harga, produk ini satu bisa menjadi rekomendasi sampo bayi yang murah meriah.

Baca Juga: Gejala Campak pada Bayi dan Cara Mengobatinya, Simak!

Kulit kepala bayi masih sangat sensitif, sehingga harus hati-hati dalam memberikan sampo.

Rekomendasi sampo bayi yang bisa Moms pilih yaitu Aveeno Baby Wash & Shampoo.

Formula yang lembut untuk bayi dengan kulit yang sensitif, membersihkan tanpa membuat kulit kering.

Produk ini mengandung Natural Oat Extract yang dikenal menenangkan dan melembapkan kulit .

Busanya yang lembut membersihkan dan meninggalkan wangi yang segar dan ringan.

Selain itu, produk ini mengandung Ekstrak Oat Alami, bersifat hypoallergenic.

Artinya, tidak ada kandungan sabun tambahan, dan aman digunakan untuk setiap hari.

Ingin tahu rekomendasi sampo bayi yang mampu mencegah terjadinya iritasi?

Nah, Moms bisa mencoba Sebamed Children Shampoo.

Kombinasi seimbang bahan yang baik untuk kulit Si Kecil.

Selain itu, produk ini mengandung ekstrak chamomile yang memastikan toleransi kulit yang sangat baik dan mencegah iritasi pada bayi.

Baca Juga: 5 Tahapan Tekstur MPASI dari Usia 6–24 Bulan dan Menunya

Rambut bayi akan lebih halus dan mudah disisir, serta meninggalkan aroma yang harum dan menenangkan.

Sampo dari Sebamed ini menstabilkan mantel asam pelindung biologis kulit kepala dan menjaganya tetap sehat.

Tidak berhenti sampai di situ, sampo ini memiliki kandungan pH 5.5 sehingga aman dan tidak membahayakan di kulit bayi.

Menurut Indian Journal of Dermatology, sampo tidak hanya membersihkan kulit kepala dan rambut.

Tetapi juga berfungsi untuk merawat dan memperindah rambut dan membantu mengatasi berbagai masalah kulit kepala.

Maka dari itu, penting untuk mengetahui kandungan dari setiap sampo yang ingin Si Kecil pakai.

Nah, rekomendasi sampo bayi berikut ini memiliki berbagai kandungan bahan yang alami.

Sebut saja seperti aloe vera, kemiri, dan manfaat dari seledri yang membantu pertumbuhan rambut bayi.

Hasilnya, rambut Si Kecil akan terlihat lebih tebal.

Moms tidak perlu khawatir karena sampo dari Zwitsal ini tidak akan membuat mata bayi menjadi pedih.

Sampo ini justru terbukti mampu membersihkan dan melembutkan rambut Si Kecil.

Selain itu, sampo ini juga hypoallergenic, sehingga aman untuk digunakan kulit bayi yang sensitif.

Produk yang satu ini cocok dipakai untuk bayi yang baru lahir. Dilansir dari Stanford Children's Health, kulit bayi baru lahir itu sangat lembut.

Perawatan kulit yang tepat dan termasuk produk mandi membantu menjaga kesehatan dan tekstur kulit bayi.

Tentunya, lebih baik jika memilih sabun bayi yang tidak mengandung bahan kimia berbahaya.

Moms bisa memilih Mustela Gentle Cleansing Gel yang cocok digunakan sejak hari pertama kelahiran bayi.

Selain bisa dijadikan sabun, produk ini juga mampu membersihkan rambut bayi dengan lembut.

Formula bebas busa dalam produk ini juga mampu menjaga kehalusan kulit dan kulit kepala.

Kandungan utamanya adalah avocado perseose, yaitu bahan alami yang dipatenkan untuk melindungi kulit dan mempertahankan kekuatan sel.

Selain itu, ada kandungan glycerin dan coco glukosida yang mampu membersihkan dan melembapkan kulit.

Tidak mengandung paraben, phthalates, dan phenoxyethanol.

Memiliki toleransi formula hypoallergenic yang tinggi dan secara dermatologi diuji di bawah pengawasan dokter untuk keamanan yang sempurna.

Produk ini juga memiliki kandungan menjadikan kulit lembut dan lembap, serta tidak pedih di mata.

Moms tertarik untuk membelinya?

Baca Juga: Idealnya, Gendongan Hipseat untuk Bayi Berapa Bulan, Ya?

Rekomendasi sampo bayi berikutnya adalah Pigeon Baby Shampoo Chamomile.

Sampo ini diperkaya dengan ekstrak jojoba dan chamomile yang membuat rambut bayi semakin lembut dan tidak kusut.

Aroma yang menyegarkan dan menenangkan juga menjadi daya tarik tersendiri.

Tenang saja, Moms, sampo bayi ini tidak mengiritasi mata Si Kecil sehingga aman dan cocok digunakan untuk pemilik kulit sensitif.

Pure Baby Hairgro Shampoo dirancang khusus untuk merawat dan menjaga kebersihan rambut dan kulit kepala bayi yang sensitif.

Pure Baby Hairgro Shampoo mengandung bahan-bahan yang lembut dan aman, serta bebas dari bahan kimia agresif yang dapat menyebabkan iritasi atau alergi pada kulit bayi.

Sampo ini juga diformulasikan dengan pH seimbang yang sesuai dengan kulit bayi.

Dengan kandungan alami dari lidah buaya, sampo bayi ini memiliki manfaat melembapkan dan menenangkan kulit kepala bayi yang rentan iritasi.

Selain itu, formulanya yang lembut membersihkan rambut bayi secara efektif tanpa membuatnya kering atau mengiritasi kulit.

Bambi Baby Shampoo Aloe Vera juga bebas dari bahan-bahan berbahaya dan tidak mengandung pewangi atau zat kimia keras yang dapat menyebabkan reaksi alergi pada bayi.

Ini membuatnya menjadi pilihan yang aman dan lembut untuk membersihkan rambut bayi tanpa merusak keseimbangan alami kulit mereka.

Sabun shampoo ini memiliki formulasi yang lembut dan bebas dari bahan kimia, seperti paraben dan pewarna buatan, yang dapat menyebabkan iritasi kulit sensitif bayi.

Dengan kandungan yang lembut namun efektif, produk ini membersihkan rambut dan kulit bayi tanpa menyebabkan kering atau kelebihan minyak.

Selain itu, produk ini juga membantu menjaga kelembapan kulit bayi sehingga kulit tetap lembut dan sehat.

Kepraktisan juga menjadi keunggulan Mommy Time Sabun Shampoo Bayi 2 In 1, karena dapat digunakan sebagai sabun dan sampo dalam satu produk.

Hal ini memudahkan ibu dalam merawat dan membersihkan bayi dengan satu produk saja.

Baca Juga: 13 Penyebab Pup Bayi Warna Hijau dan Cara Mengatasinya!

Cara Memilih Sampo Bayi

Bayi Mandi
Foto: Bayi Mandi (Freepik.com/freepik)

Dalam memilih sampo bayi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar Si Kecil mendapatkan produk terbaik.

1. Bebas Alkohol

Pastikan sampo bayi tidak mengandung alkohol, sebab bahan yang satu ini bisa membuat kulit kepala buah hati jadi kering.

Tidak hanya sampo, produk-produk bayi lainnya juga tidak boleh mengandung alkohol.

Oleh sebab itu, Moms harus memerhatikan label sebelum membeli.

2. Hypoallergenic

Sampo bayi sebaiknya mengandung bahan-bahan yang hypoallergenic agar aman untuk kulit kepala bayi yang sensitif.

Pilih sampo dengan bahan yang ringan dan lembut.

3. Mengandung Vitamin

Sekarang, banyak produk sampo dan sabun bayi yang mengandung vitamin.

Vitamin berguna untuk merawat dan menjaga kesehatan kulit kepala serta rambut Si Kecil.

Baca Juga: 3 Cara agar Bayi Cepat Tidur Mudah dan tanpa Digendong!

Itulah beberapa rekomendasi sampo bayi yang bisa Moms gunakan untuk Si Kecil. Tertarik untuk mencoba yang mana?

  • https://www.healthychildren.org/English/ages-stages/baby/bathing-skin-care/Pages/Bathing-Your-Newborn.aspx#
  • https://pediatrics.aappublications.org/content/142/2/e20181408
  • https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC4458934/
  • https://www.stanfordchildrens.org/en/topic/default?id=bathing-and-skin-care-for-the-newborn-90-P02628
  • https://mollythomason.com/factors-to-consider-when-choosing-the-right-baby-shampoo/
  • https://yourstory.com/mystory/d5944e57c5-how-to-choose-the-best-baby-shampoo-for-your-little-one

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.