Serba-serbi Telapak Tangan Gatal, Jangan Diremehkan!
Telapak tangan gatal umumnya disebabkan oleh alergi atau iritasi.
Jika disertai muncul bintik berair, maka kondisi ini tidak bisa disepelekan.
Moms perlu segera memeriksakan ke dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat.
Lalu, apa penyebab telapak tangan menjadi gatal? Simak penjelasan dari segi kesehatannya berikut ini, Moms.
Baca Juga: Ragu Darah Haid atau Bukan? Ini Penjelasan Menurut Islam!
Penyebab Telapak Tangan Gatal
Jika dilihat dari sisi medis, inilah beberapa penyebab telapak tangan gatal yang wajib Moms ketahui:
1. Eksim atau Dermatitis
Eksim atau disebut juga dermatitis adalah kondisi umum yang disebabkan oleh peradangan pada kulit.
Ada banyak jenis eksim, dan gejalanya dapat berkisar dari lepuh parah hingga telapak tangan gatal muncul bintik berair, dan kulit pecah-pecah.
Beberapa bentuk eksim, seperti eksim dyshidrotic, dapat muncul sebagai kulit merah, pecah-pecah dan bersisik atau lepuh kecil.
Disertai dengan rasa gatal, serta ada cairan pada telapak tangan, sisi jari tangan, jari kaki, dan telapak kaki.
Jenis eksim ini sering kali dipicu oleh alergi musiman atau stres, dan lepuh bisa berlangsung selama beberapa minggu.
2. Psoriasis
Penyebab telapak tangan gatal lainnya adalah psoriasis, yakni suatu kondisi peradangan autoimun kronis.
Psoriasis terjadi ketika sistem kekebalan tubuh salah mengira sel kulit sehat sebagai virus atau infeksi lain.
Akhirnya ia merespon dengan memproduksi lebih banyak kulit secara berlebihan.
Psoriasis dianggap genetik, tetapi juga dapat dipicu oleh faktor-faktor lain.
Ini seperti stres, cuaca dingin, hormon atau infeksi seperti staph atau radang tenggorokan.
Beberapa obat, seperti lithium dan beta-blocker, juga dikaitkan dengan psoriasis.
Psoriasis pustular dapat muncul di tangan dan kaki sebagai lepuh putih kecil dan area kemerahan.
Kondisi ini paling sering terjadi pada wanita dan dapat kembali beberapa kali selama berbulan-bulan atau bahkan bertahun-tahun.
Radang sendi juga merupakan efek samping yang mungkin terjadi.
Pengobatan psoriasis biasanya dimulai dengan krim salep ringan dan dapat berkembang menjadi obat resep dan fototerapi.
Baca Juga: 13 Rekomendasi Lip Balm Terbaik, Bibir Jadi Lembap dan Cerah
3. Kulit Sangat Kering
Pada bulan-bulan musim dingin, kelembapan udara akan menurun tajam.
Pada saat yang sama, pemanas dalam ruangan menghilangkan kelembapan dari udara dalam ruangan.
Kekeringan ini bisa menyebabkan kulit pecah-pecah, berdarah dan gatal-gatal, termasuk telapak tangan gatal.
Suhu yang lebih dingin sangat keras pada kulit, terutama tangan.
Cara mencegahnya adalah menggunakan pelembap berkualitas tinggi dalam rutinitas harian.
4. Reaksi Alergi
Sering kali, telapak tangan gatal mengindikasikan reaksi alergi terhadap sesuatu yang Moms sentuh.
Gejala dapat muncul segera atau bahkan beberapa jam kemudian dan mungkin termasuk ruam.
Disertai juga kulit yang sangat kering, gatal-gatal, lepuh atau sensasi terbakar atau menyengat.
Dokter mungkin akan meresepkan antihistamin atau kortikosteroid untuk mengurangi peradangan dan gatal yang disebabkan oleh reaksi alergi.
Selain itu, eksim dyshidrotic juga dapat dipicu oleh alergi terhadap nikel, kobalt, atau logam lain.
Material ini umum ditemukan pada perhiasan imitasi dan benda lainnya.
Seorang ahli alergi dapat melakukan tes tempel untuk menentukan logam mana yang menyebabkan alergi.
Baca Juga: 12 Arti Kedutan Bibir Kanan Bawah Menurut Mitos dan Medis
5. Diabetes
Mengutip laman Vinmec International Hospital telapak tangan gatal juga bisa menjadi tanda awal diabetes.
Ini adalah penyakit serius yang terjadi ketika tubuh tidak merespons insulin secara normal.
Xantomatosis erupsi, yakni suatu kondisi kulit yang berhubungan dengan penyakit diabetes juga sering kali menyebabkan rasa gatal.
Pada kondisi ini, gejala lainnya termasuk misalnya kemunculan benjolan kecil berwarna kuning yang dikelilingi oleh tanda kemerahan.
Biasanya, ketika diabetes sudah terkendali, telapak tangan gatal ini juga akan hilang.
Cara Mengatasi Telapak Tangan Gatal
Ada banyak cara mengatasi telapak tangan gatal yang bisa dilakukan berdasarkan penyebabnya.
Beberapa perawatan yang direkomendasikan Medical News Today antara lain:
1. Usapkan Kain Dingin
Ingin menghilangkan rasa gatal di kulit? Oleskan kain dingin yang lembut pada tangan.
Menggunakan kain dingin yang dibasahi pada telapak tangan selama 5 hingga 10 menit dapat meredakan sensasi gatal.
Kompres es dalam beberapa detik bisa jadi alternatif cara yang juga efektif.
2. Oleskan Salep Steroid
Kortikosteroid dapat mengurangi rasa gatal dan kemerahan pada telapak tangan selama kambuh.
Obat oles ini dapat dibeli tanpa resep atau dengan resep dokter.
Namun, hindari penggunaan krim steroid terlalu sering karena dapat menyebabkan penipisan kulit.
3. Mengoleskan Pelembap dengan Rutin
Rutin menggunakan produk pelembap, ini dapat membantu mengurangi rasa gatal.
Menyimpan pelembap di lemari es juga bisa membuat perawatan ini semakin efektif.
Jika gatal disebabkan oleh kondisi eksim, pelembap mungkin sangat penting setelah mencuci, atau saat tangan terasa sangat kering.
4. Terapi Sinar Ultraviolet
Seseorang dengan eksim tangan atau iritasi parah dapat merespons terapi sinar ultraviolet.
Menempatkan tangan di bawah cahaya khusus yang memancarkan sinar ultraviolet-A dapat membantu mengurangi gejala.
Untuk mengatasinya, Moms bisa memilih menggunakan sabun lembut dan pelembap berkualitas tinggi setelah mandi.
Baca Juga: Telinga Tersumbat: Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasinya
5. Konsumsi Obat Steroid Minum
Dalam beberapa kasus, dokter kulit juga mungkin meresepkan salep atau krim steroid.
Tujuannya untuk mengurangi pembengkakan dan mengobati lepuhan, atau mereka mungkin merekomendasikan steroid minum seperti prednison.
6. Hindari Cuci Tangan Berlebihan
Melansir laman U.S. Dermatology Partners, Dr. Sital Patel, dokter kulit di Austin, Texas, mengatakan bahwa mencuci tangan terlalu berlebihan dapat memicu eksim.
Setiap kali mencuci tangan, beberapa minyak alami kulit akan terbuang percuma.
Akibatnya, sabun bisa membuat telapak tangan gatal, terutama pada kulit sensitif.
7. Oleskan Petroleum Jelly
Cara mengatasi telapak tangan gatal adalah dengan membilasnya dengan air hangat.
"Kemudian, melembapkan dengan krim atau salep khusus sesering mungkin sepanjang hari," jelas dr. Patel.
Untuk mencegah risiko eksim, Moms dapat mengoleskan salep yang berasal dari petroleum jelly.
Alterantifnya, gunakan krim pelembap kental dan tutupi dengan sarung tangan berbahan katun di malam hari.
Baca Juga: Tangan Gemetar atau Tremor: Penyebab dan Cara Mengatasinya
8. Gunakan Humidifier di Ruangan
Moms juga bisa menggunakan humidifier untuk menambah kelembapan pada udara.
Dengan begini Moms akan terhindar dari gatal-gatal pada kulit di tangan dan bagian tubuh lainnya.
Banyak juga pembersih dan bahan kimia rumah tangga dapat mengiritasi kulit dan menyebabkan reaksi alergi.
Oleh karena itu, penting untuk selalu memakai sarung tangan pelindung saat menggunakan bahan kimia.
Sarung tangan katun adalah bahan yang terbaik dan harus dikenakan di bawah sarung tangan karet atau tahan air.
Hal ini untuk melindungi kulit dari keringat dan bahan kimia saat membersihkan rumah dan mencuci piring.
Baca Juga: 10 Penyebab Jerawat di Rahang dan Leher, Yuk Pahami!
Cara Mencegah Telapak Tangan Gatal
Cara utama untuk mencegah telapak tangan gatal akibat iritasi adalah dengan mengenakan sarung tangan.
Upaya ini untuk membantu melindungi tangan dari bahan kimia dan deterjen.
Jika Moms memiliki kondisi seperti dermatitis kontak atau eksim tangan, menghindari pemicunya juga dapat membantu mencegah kambuh.
Jika penyebab gatal tidak diketahui, ada baiknya melakukan uji tempel sebelum menggunakan losion atau krim baru pada tangan.
Oleskan produk ke area kecil kulit dan biarkan semalaman untuk memastikan tidak menimbulkan reaksi.
Sementara itu, ada juga beberapa langkah lain yang dapat mencegah telapak tangan gatal:
- Menghindari sarung tangan yang terbuat dari kain sintetis. Sarung tangan katun harus lebih lembut di kulit.
- Mencuci tangan dengan air hangat. Hindari air yang terlalu panas atau dingin.
- Menggunakan sabun atau pembersih bebas pewangi untuk mencuci tangan.
- Mengoleskan pelembap segera setelah mengeringkan tangan. Produk yang memiliki kandungan minyak lebih tinggi cenderung mengunci kelembapan.
- Mengenakan sarung tangan pelindung saat melakukan pekerjaan rumah atau bekerja dengan bahan kimia atau deterjen. Moms juga bisa mengenakan sarung tangan katun di dalam sarung tangan lateks untuk mencegah iritasi akibat lateks.
- Hindari pembersih tangan berbahan gel karena sering kali mengandung alkohol pengering dengan konsentrasi tinggi.
Menjaga kulit tetap lembap dan menghindari iritasi dapat membantu sebagian besar penyebab telapak tangan gatal.
Baca Juga: 16 Cara Mengenyalkan Kulit Wajah, Wajib Coba Moms!
Jika Moms mengalami telapak tangan gatal muncul bintik berair, bahkan disertai gejala seperti kesulitan bernapas, Moms perlu segera mencari pertolongan medis.
Ini bisa menunjukkan reaksi kulit yang menyebabkan anafilaksis atau kesulitan bernapas.
Namun jika penyebab telapak tangan gatal tidak diketahui, ia sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk mengetahui penyebabnya.
Dokter kemudian dapat merekomendasikan pengobatan terbaik yang bisa dilakukan.
- https://www.usdermatologypartners.com/blog/itchy-palms-can-be-a-serious-condition-not-just-a-superstition/
- https://www.vinmec.com/en/news/health-news/general-health-check/can-diabetes-cause-itchy-hands-and-feet/#:~:text=Diabetes%20is%20also%20a%20cause,the%20disease%20is%20well%20controlled.
- https://www.medicalnewstoday.com/articles/321047#outlook
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.