4 Ukuran Sofa Berdasarkan Jenisnya dan Tips Memilihnya
Ukuran sofa adalah salah satu pertimbangan penting ketika Moms ingin membeli sofa baru untuk rumah keluarga.
Ukuran sofa memiliki berbagai variasi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan ruang tersedia di rumah.
Dengan memahami berbagai ukuran sofa yang tersedia, Moms dapat memilih dengan bijak dan memastikan bahwa sofa yang dipilih akan cocok dengan ruangan di rumah.
Yuk, cari tahu lebih lanjut tentang berbagai ukuran sofa yang umumnya tersedia dan faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli sofa.
Baca Juga: 6 Ide Desain Ruang Tamu Mewah Bergaya Modern hingga Klasik
Ukuran Sofa
Berikut adalah penjelasan mengenai beberapa ukuran sofa yang umum ditemui:
1. Ukuran Sofa 2 Seater
Sofa 2 dudukan adalah sofa yang dirancang untuk menampung dua orang.
Ukuran sofa 2 dudukan biasanya berkisar antara 145 hingga 185 cm.
Sofa ini cocok untuk ruangan dengan ukuran sedang atau untuk menciptakan area nyaman dalam ruang keluarga Moms.
2. Ukuran Sofa 3 Seater
Sofa 3 dudukan adalah pilihan ideal untuk ruang tamu dan ruang keluarga yang lebih besar.
Ukuran sofa 3 dudukan berkisar antara 200 hingga 250 cm, tergantung pada desainnya.
Dengan ukuran yang cukup besar, sofa ini dapat menampung lebih banyak orang dengan nyaman dan sering menjadi pusat perhatian dalam suatu ruangan.
Baca Juga: 10 Aksesoris Dinding Ruang Tamu, Buat Rumah Semakin Estetik!
3. Ukuran Sofa Bed
Sofa bed adalah solusi praktis jika Moms membutuhkan tempat tidur tambahan untuk tamu yang menginap.
Ukuran sofa bed dapat bervariasi tergantung pada desainnya.
Beberapa sofa bed dapat dilebarkan menjadi tempat tidur dengan panjang lebih dari 2 meter, sementara yang lain mungkin lebih kecil.
Pastikan untuk memeriksa ukuran sofa bed dan ruang yang tersedia di rumah Moms sebelum membelinya, ya.
4. Ukuran Sofa L atau Sofa Sudut
Sofa L atau sudut adalah sofa yang memiliki bentuk seperti huruf L dan biasanya terdiri dari beberapa dudukan.
Ukuran sofa ini dapat bervariasi tergantung pada jumlah dudukan dan desainnya.
Sofa L sangat cocok untuk mengisi sudut ruangan dan menciptakan area duduk yang luas.
Selain itu, sofa ini juga tersedia dalam berbagai ukuran, sehingga Moms dapat memilih yang sesuai dengan ruangan di rumah.
Baca Juga: Begini Cara Menghitung Kebutuhan Cat untuk Dinding Berdasarkan Luas Ruangan
Tips Memilih Sofa yang Tepat
Sofa adalah salah satu perabotan utama yang akan digunakan dalam jangka waktu yang lama.
Tidak hanya ukuran sofa yang perlu diperhatikan, ada juga hal-hal lain yang sebaiknya dipertimbangkan saat membeli sofa.
Oleh karenanya, penting bagi Moms dan Dads untuk mengetahui tips memilih sofa yang tepat berikut ini.
1. Pertimbangkan Ruang yang Tersedia
Ukuran ruang di rumah akan mempengaruhi ukuran sofa yang dapat Moms pilih.
Jadi, pastikan untuk mengukur ruang secara akurat dan mempertimbangkan apakah Moms memerlukan sofa 2 dudukan, 3 dudukan, atau bentuk lainnya.
Pastikan juga ada cukup ruang di sekitar sofa untuk pintu masuk dan akses ke ruangan.
Jangan sampai sofa yang dipilih terlalu dekat dengan pintu atau jendela, yang dapat mengganggu lalu lintas atau membuat pintu ruangan sulit untuk dibuka.
2. Pilih Jenis Sofa yang Sesuai
Melansir laman Better Homes & Gardens, hal penting lainnya yang perlu dipertimbangkan sebelum membeli sofa adalah memilih jenis yang sesuai.
Ada berbagai jenis sofa yang tersedia, seperti sofa tradisional, sofa sudut, sofa bed, dan lain-lain.
Pilihlah jenis sofa yang sesuai dengan kebutuhan Moms dan ruang yang tersedia di rumah.
Misalnya, jika Moms sering memiliki tamu yang menginap, sofa bed bisa menjadi pilihan yang baik.
Baca Juga: 7 Cara Menghilangkan Jamur di Lemari dan Mencegahnya Kembali
3. Perhatikan Kualitas Konstruksi
Dikutip dari Apartment Therapy, kualitas konstruksi sangat penting dalam memilih sofa karena ini akan memengaruhi seberapa tahan lama dan nyaman sofa tersebut selama penggunaan jangka panjang.
Kualitas bahan yang digunakan dalam konstruksi sofa, seperti rangka kayu atau logam, akan memengaruhi seberapa baik sofa dapat menahan beban.
Bahan yang berkualitas buruk tentu saja dapat mengakibatkan kerusakan atau deformasi seiring waktu.
Konstruksi sofa juga dapat memengaruhi tingkat kenyamanan saat digunakan.
Pegas, bantalan, dan bahan padding yang digunakan dalam konstruksi akan memengaruhi seberapa nyaman duduk atau berbaring di atas sofa.
Selain itu, kualitas konstruksi dapat memengaruhi penampilan estetis sofa.
Jika konstruksi tidak rapi atau detailnya buruk, itu bisa memengaruhi penampilan keseluruhan sofa, terlepas dari seberapa bagus bahan pelapis yang digunakannya.
4. Pilih Bahan Sofa yang Nyaman
Bahan sofa akan langsung berhubungan dengan kenyamanan penggunaan.
Misalnya, sofa berbahan kulit dapat terasa dingin saat disentuh pada cuaca dingin, sementara soda dengan bahan kain yang lembut akan lebih nyaman digunakan dalam cuaca panas.
Pilihan bahan ini akan memengaruhi seberapa nyaman duduk atau berbaring di atas sofa.
Bahan sofa juga akan memengaruhi seberapa tahan lama sofa tersebut.
Contohnya, kulit asli cenderung lebih tahan lama.
Di sisi lain, beberapa sofa dengan bahan kain mungkin lebih rentan terhadap noda dan kerusakan.
Selain itu, bahan sofa dapat memengaruhi penampilan keseluruhan ruangan.
Pilihan warna, tekstur, dan pola pada bahan akan memberikan dampak visual yang besar.
Jadi, pilihlah bahan sofa sesuai dengan gaya dekorasi ruangan di rumah Moms.
Baca Juga: 7 Rekomendasi Model Pintu Rumah Minimalis 2 Pintu Terbaru!
5. Sesuaikan dengan Anggaran yang Dimiliki
Dengan menetapkan anggaran, Moms dapat membandingkan harga dari berbagai penjual dan merek sofa.
Ini dapat membantu Moms menemukan penawaran terbaik yang sesuai dengan anggaran.
Penentuan anggaran juga akan membantu Moms untuk mempersempit pilihan.
Jadi, Moms hanya akan mencari sofa yang sesuai dengan anggaran dan ini akan memudahkan proses pengambilan keputusan belanja.
6. Perawatan dan Pembersihan
Pertimbangkan kemudahan perawatan dan pembersihan sofa sebelum membelinya.
Beberapa bahan sofa lebih mudah dibersihkan daripada yang lain, dan ini bisa menjadi pertimbangan penting jika Moms memiliki anak-anak atau hewan peliharaan.
Hal ini penting diperhatikan mengingat sofa adalah tempat yang sering digunakan oleh keluarga dan tamu.
Tanpa disadari, kualitas kebersihan sofa dapat berdampak pada kesehatan keluarga.
Nah, dengan memilih bahan sofa yang mudah dibersihkan akan membantu mencegah penumpukan debu, kotoran, dan alergen yang dapat memengaruhi kesehatan pernapasan.
Bahan sofa yang mudah dibersihkan dan dirawat juga cenderung bertahan lebih lama, menghemat uang dalam jangka panjang karena Moms tidak perlu sering mengganti sofa.
Baca Juga: Ukuran Meja Belajar untuk Anak yang Direkomendasikan Berdasarkan Tinggi Badannya
Itu dia penjelasan seputar ukuran sofa serta tips memilih sofa yang tepat untuk rumah Moms. Semoga bermanfaat, ya!
- https://www.wayfair.co.uk/sca/ideas-and-advice/guides/sofa-dimensions-and-size-guide-T9771
- https://www.bhg.com/couch-buying-guide-7370559
- https://www.apartmenttherapy.com/how-to-buy-sofa-36809606
- https://www.housebeautiful.com/uk/decorate/living-room/a85/buy-sofa/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.