12 September 2019

Apa Itu Penyakit Menular Seksual? Kenali Penyebab Umum Penyakit Ini!

Kira-kira apa yang menyebabkan seseorang bisa terkena penyakit kelamin, ya, Moms?

Moms, bicara soal penyakit kelamin atau penyakit menular seksual, yang pertama kali terlintas dibenak mungkin adalah HIV/AIDS, padahal penyakit kelamin tidak hanya HIV/AIDS, Moms.

Penyakit kelamin atau juga sering disebut dengan istilah STD (sexually transmitted disease). STD merupakan sebuah infeksi yang umumnya didapatkan dari berhubungan seks dengan seseorang yang mengidap penyakit tersebut atau dalam istilah medis yang menjadi inang infeksi.

Agar lebih mawas, Moms perlu mengetahui jenis, gejala, dan apa saja yang bisa menyebabkan penularan penyakit ini. Yuk, simak rangkuman di bawah ini.

Baca Juga : Kondom, Alat Kontrasepsi Populer untuk Cegah Penyakit HIV/AIDS

Apa Saja Jenis Penyakit Kelamin?

Hal Ini yang Paling Sering Menjadi Penyebab Penyakit Menular Seksual
Foto: Hal Ini yang Paling Sering Menjadi Penyebab Penyakit Menular Seksual (https://img.thedailybeast.com/image/upload/c_crop,d_placeholder_euli9k,h_1440,w_2560,x_0,y_0/dpr_1.5/c_limit,w_1044/fl_lossy,q_auto/v1507997538/171013-stadtmiller-std-lede_k1noma)

Foto: the daily best

Menurut jurnal ilmiah dari Medline Plus, Sexually Transmitted Disease, penyakit menular seksual bisa disebabkan oleh 3 hal berikut ini.

  • Bakteri

- Gonorea

Gonorea atau sering disebut juga dengan istilah kencing nanah. Bakteri ini bisa memengaruhi uretra, rectum, atau tenggorokan.

- Klamidia

Penyakit kelamin ini juga bisa disebabkan oleh bakteri chlamydia trachomatis. Bakteri ini dapat menyerang wanita dan juga pria. Penyakit ini bisa menginfeksi leher rahim, anus, atau saluran kencing.

  • Virus

- HIV/AIDS

HIV merupakan sebuah virus yang menyerang kekebalan imun seseorang yang tersebar melalui cairan tubuh. Virus yang satu ini bisa menular lewat hubungan seksual yang tidak sehat, penggunaan jarum suntik yang steril, transfusi darah, dan juga dari ASI.

- Herpes kelamin

Herpes kelamin atau herpes genital merupakan penyakit yang disebabkan oleh virus herpes simplex. Selain dari hubungan seks, penyakit herpes kelamin juga bisa menular dari kontak kulit, ciuman, dan oral seks..

  • Parasit

Parasit, seperti trichomonas vaginalis, atau serangga seperti kutu kepiting atau tungau kudis mampu menularkan penyakit menular seksual. Parasit ini kemudian bisa memicu Infeksi yang berujung pada komplikasi, seperti ketidaksuburan, infeksi jaringan kulit vagina, atau tersumbatnya uretra pada pria.

Baca Juga : Kenali Gejala dan Cara Mencegah Herpes Genital

Apa Saja yang Sering Membuat Seseorang Tertular Penyakit Kelamin?

Hal Ini yang Paling Sering Menjadi Penyebab Penyakit Menular Seksual
Foto: Hal Ini yang Paling Sering Menjadi Penyebab Penyakit Menular Seksual (https://www.drlafollette.com/wp-content/uploads/2018/02/std-doctor-women.jpg)

Foto: drlafollette

  • Hubungan seksual sesama jenis (homoseksual)
  • Melakukan hubungan seksual lebih dari satu orang, tanpa menggunakan alat kontrasepsi (kondom) saat melakukan.
  • Berbagi jarum atau menggunakan jarum yang sudah pernah digunakan oleh orang lain.
  • Berhubungan seks tanpa menggunakan pelindung dengan orang yang menderita STD.

Baca Juga : Waspada! Ini 6 Penyakit Menular Seksual yang Harus Diketahui dan Dihindari!

Apa Saja Tanda Dan Gejala Dari Penyakit Kelamin?

Hal Ini yang Paling Sering Menjadi Penyebab Penyakit Menular Seksual
Foto: Hal Ini yang Paling Sering Menjadi Penyebab Penyakit Menular Seksual (https://www.stdrapidtestkits.com/media/wordpress/339e9305d189f0c49890edee4c8bd4d1.jpg)

Foto : stdrapidtestkits

Jurnal ilmiah dari Medline Plus, Sexually Transmitted Disease, juga menyebutkan bahwa tanda-tanda dan gejala dari penyakit kelamin bisa langsung dirasakan oleh penderitanya, seperti di bawah ini.

  • Muncul rasa sakit pada alat kelamin atau dubur
  • Rasa sakit atau panas saat buang air kecil
  • Penis atau vagina mengeluarkan cairan dan berbau aneh
  • Pendarahan pada vagina atau dubur
  • Demam atau lesu
  • Ruam pada bagian anggota tubuh

(NA/KM)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.