01 Oktober 2018

11 Film Indonesia Ini Akan Ramaikan Bioskop pada Oktober 2018

Ada juga film sekuel lho


Kabar baik untuk pecinta film Indonesia. Pada Oktober ini, akan ada cukup banyak film Indonesia yang akan diputar di bioskop. Film-film ini hadir dengan beragam genre dan memasang nama-nama beken.

Beragam genre dan nama-nama beken ini jadi salah satu daya tarik film-film Indonesia yang tayang pada Oktober. Kira-kira, film apa saja ya? Berikut daftarnya!

1. Santet

Santet akan tayang pada 4 Oktober. Film ini mengisahkan cerita tentang Rendy yang yang mengalami peristiwa mengerikan sejak kematian ayah dan ibunya yang gila. Dia lalu mencari tahu penyebab dari peristiwa mengerikan itu.

Film ini hampir keseluruhan dialognya menggunakan bahasa Inggris. Selain itu, hal unik lain pada film ini adalah hadirnya aktris asal Inggris yang pernah bermain dalam film Piranha 3D dan The Italian Job, Kelly Brook.

Santet juga dibintangi oleh Ray Sahetapy, Marcelino Lefrandt, Ayu Diah Pasha, dan Jazz Ocampo dari Filipina.

2. Liam dan Laila

Film berikutnya yang bisa disaksikan di 4 Oktober 2018 adalah Liam dan Laila yang bercerita tentang benturan antara budaya dan cinta.

Film ini mengisahkan Liam, seorang pria dari Perancis yang bertemu dengan Laila melalui jejaring sosial Facebook.

Liam yang berasal dari budaya berbeda justru tertarik dengan kehidupan Lalia yang memeluk agama Islam. Lama-lama Liam merasa jatuh cinta dengan Laila.

Film ini diperankan oleh Nirina Zubir dan seorang penyanyi pop yang begitu digemari di Perancis yaitu Jonatan Cerrada.

3. Asih

Penggemar film horor pasti menunggu film yang satu ini, Asih. Film ini menceritakan tentang asal-usul Asih, salah satu Hantu yang muncul di film Danur.

Di film ini akan diceritakan bagaimana kehidupan Asih sebelum mati dan menjadi hantu.

Film ini dibintangi oleh Shareefa Daanish, Citra Kirana, hingga Darius Sinathrya. Film ini dijadwalkan tayang pada 11 Oktober mendatang.

4. Menunggu Pagi

Penggemar film bergenre drama romantis cocok sekali menonton film Menunggu Pagi ini.

Film ini menceritakan perempuan bernama Sarah yang bisa membuat pria bernama Bayu penasaran. Film ini diperankan oleh Aurelie Moeremans dan Arya Saloka dan siap tayang pada 11 Oktober.

Baca Juga : Seram! Yuk Kenalan dengan 5 Hantu Legendaris Film Indonesia!

5. Kesempatan Keduda

Kesempatan Keduda ini merupakan plesetan dari kesempatan kedua. Film ini mengisahkan tentang gaya anak-anak urban masa kini.

Mulai dari Abi (Raffi Ahmad) yang ditinggal istrinya, Maya (Dinda Kanya Dewi), karena lebih mencintai bos di kantor Abi.

Sementara itu, di tempat yang berbeda, rumah tangga Ken (Zizan Razak) dan Baby (Nagita Slavina), sedang berada di ujung tanduk. Kesempatan Keduda ini akan mulai tayang pada 11 Oktober.

6. Dancing in The Rain

Satu lagi film bergenre drama yang hadir pada Oktober. Kali ini bercerita tentang Banyu yang hidup terlantar sejak kecil. Sejak kecil Banyu sudah mengidap spectrum autis dan sulit berinteraksi dengan lingkungannya.

Namun, di balik semua itu, masih banyak yang menyayangi Banyu, seperti Eyang Uti (Christine Hakim), Radin, dan Kinara. Film yang dibintangi oleh Dimas Anggara ini akan tayang mulai 18 Oktober.

7. Generasi Micin

Film Generasi Micin mengisahkan remaja bernama Kevin, Bonbon, Dimas, dan Johanna yang sedang terjebak dalam masa-masa membosankan di sekolah.

Namun, kebosanannya terusik di kala Kevin menemukan sebuah situs misterius tentang hal-hal yang menggembirakan. Tunggu tayangnya pada 18 Oktober ya!

8. Tengkorak

Film independen yang baru saja tampil Balinale Festival ini akhirnya mendapatkan satu tempat di bioskop-bioskop Indonesia.

Film Tengkorak mengisahkan tentang penemuan fosil yang sudah berusia 170 ribu tahun.

Pada saat bersamaan seorang wanita muda terjebak dalam misteri penemuan fosil tua ini. Film ini akan mulai tayang pada 18 Oktober.

Baca Juga : Bikin Merinding, Ini Fakta Menyeramkan Dari 5 Film Horor Terkenal

9. 3 Dara 2

Siapa yang sudah ingin melepas rindu pada trio 3 Dara, Tora Sudiro, Adipati Dolken, dan Tanta Ginting?

Melalui film 3 Dara 2, mereka akan hadir dengan segala kekonyolan pada 25 Oktober mendatang.

Di film sekuel ini, Affandi, Jay, dan Richard masih mengulang kesalahan mereka, yakni meremehkan perempuan.

Mereka bertiga harus kehilangan bisnisnya dan tidak punya pekerjaan lagi.

Beruntung, ketiganya bertemu dengan Aniek (Fanny Fabriana) menawarkan bantuan dan memperbolehkan Affandi. Jay, dan Richard tinggal di rumah ibunya, Eyang Putri.

Ketiganya terpaksa harus melakukan pekerjaan rumahan. Sementara itu para wanita pergi mencari nafkah. Berbanding terbalik dengan apa yang mereka lakukan selama ini.

10. Dear Nathan Hello Salma

Film lain yang tayang pada 25 Oktober adalah Dear Nathan Hello Salma. Film tentang drama romantis remaja ini mengisahkan Natha dan Salma yang tidak bisa saling melupakan satu sama lain.

Ketika jarak sudah mampu membuat keduanya saling melupakan, muncullah sosok bernama Rebecca yang merupakan teman baik Salma.

Diam-diam, Rebecca ternyata merupakan sosok perempuan yang sedang dekat dengan Nathan. Film ini dibintangi Jefri Nichol dan Amanda Rawles.

11. Jaga Pocong

Film Indonesia terakhir yang tayang pada Oktober adalah Jaga Pocong.

Film ini mengisahkan tentang Mila (Acha Septriasa), seorang suster yang diteror oleh pocong jenazah Sulastri.

Penonton yang kangen aksi Acha di layar lebar wajib nonton film ini. Ingat, tayang 25 Oktober ya!

Itulah deretan film Indonesia yang akan mewarnai bioskop pada Oktober ini. Film mana yang akan Moms tonton? Share yuk!

(AND)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.