13 Juli 2018

4 Tips Mudah Mendekorasi Kamar Tidur Romantis

Ganti warna cat dan sesuaikan dengan tema yang Moms pilih

Meski sudah lama menikah, bukan berarti romantisme Moms dan pasangan harus berakhir begitu saja.

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membangkitkan kemesraan dengan pasangan, misalnya dengan mendekorasi ulang kamar tidur Moms agar menghadirkan suasana romantis.

Ya, ruangan satu ini menjadi tempat melepas lelah dan bertukar cerita setelah seharian sibuk dengan aktivitas masing-masing.

Nah, jadikan momen saling bercerita tersebut lebih romantis dengan dekorasi kamar tidur yang berbeda.

Tenang saja, mendekorasi ulang ruangan tak sesulit yang Moms duga, kok. Cukup ikuti beberapa langkah sederhana berikut ini:

1. Tentukan tema

shutterstock 48985180
Foto: shutterstock 48985180

Hal pertama yang harus dilakukan adalah memilih dan menentukan tema apa yang dipakai untuk mendekorasi kamar tidur. Ini bisa disesuaikan dengan keinginan dan selera Moms serta pasangan.

Ada beberapa pilihan tema yang bisa digunakan, yakni simpel dan minimalis, elegan dan romantis, hangat dan nyaman, atau bisa juga cerah dan energik.

Pastikan Moms pasangan memiliki pandangan yang sama tentang tema dekorasi yang akan dipilih. Jika terjadi ketidakcocokan, komunikasikan dengan baik dan sebisa mungkin padukan selera kedua belah pihak.

Baca Juga : 5 Keuntungan Menata Ulang Kamar Tidur Anda

2. Pilih warna yang tepat

shutterstock 589535186
Foto: shutterstock 589535186

Setelah menentukan tema, hal selanjutnya yang harus diperhatikan saat melakukan dekorasi kamar tidur romantis adalah memilih warna yang tepat.

Warna memiliki peranan sangat penting dalam menciptakan atmosfer sebuah ruangan. Merah marun misalnya, akan menimbulkan suasana romantis sekaligus elegan.

Apabila Moms ingin nuansa romantis yang cozy, cobalah mengecat dinding kamar dengan warna krem, lengkapi ruangan dengan furnitur kayu berwarna cokelat tua, kemudian gunakan tirai dan seprai berwarna merah muda.

3. Siapkan perlengkapan tidur dan furnitur yang sesuai

shutterstock 741329308
Foto: shutterstock 741329308

Hal penting yang juga tak boleh terlewat saat mendesain kamar tidur romantis adalah menyiapkan perlengkapan yang sesuai dengan kebutuhan.

Kalau selama ini Moms merasa kamar terlalu sempit, jangan salahkan ruangannya. Bisa jadi hal itu disebabkan penataan perabotan yang keliru, atau mungkin ada furnitur yang sebenarnya tidak terlalu penting namun diletakkan di dalam ruangan tersebut.

Supaya kesan romantis lebih terasa, ada baiknya Moms meletakkan sebuah sofa empuk di dalam kamar tidur. Sofa ini bisa diletakkan menghadap jendela atau berada di depan televisi, jika Moms dan pasangan hobi nonton film. Pilih sofa yang memiliki warna senada dengan tema ruangan secara keseluruhan.

Selain itu, jangan lupa memasang pencahayaan temaram untuk menambah manisnya suasana kamar tidur Moms.

4. Tambahkan aksesori ruangan

shutterstock 374572207
Foto: shutterstock 374572207

Suasana romantis bisa diciptakan lewat aksesori kecil yang Moms letakkan di dalam kamar tidur. Beberapa jenis aksesori yang cocok dipilih adalah vas berisi bunga segar, lukisan, atau hiasan dinding.

Moms juga bisa meletakkan barang koleksi di dalam kamar tidur, misalnya rak kecil berisi buku atau lemari kaca yang berisi barang keramik antik.

Jangan lupa letakkan foto Moms bersama pasangan di dalam kamar tidur. Tak hanya satu atau dua, Moms bisa mencoba membuat kolase dengan menjajarkan beberapa pigura berukuran kecil di salah satu sisi dinding. Pastikan pigura yang Moms pilih memiliki warna senada dengan tema ruangan secara keseluruhan.

Hal penting lain yang juga tak boleh dilupakan saat mendekorasi kamar tidur adalah memastikan setiap benda yang ada di dalamnya bisa memberikan kenyamanan penuh selama waktu istirahat Moms.

Pilihlah furnitur dan perlengkapan tidur berkualitas yang sesuai dengan selera. Merogoh kocek lebih dalam tentu tak masalah asalkan waktu istimewa bersama pasangan bisa dilalui dengan menyenangkan.

(BILNA)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.