7 Hal Yang Tanpa Disadari Dapat Membunuh Sperma
Bagi pria yang ingin segera memiliki momongan, jumlah dan kualitas sperma tentu menjadi faktor yang sangat penting untuk diperhatikan.
Tidak heran jika banyak Dads yang kemudian mulai tertarik untuk mencari tahu kegiatan dan kebiasaan apa saja yang dapat merusak sperma.
Kebiasaan dan Hal yang Bisa Membunuh Sperma
Tanpa disadari, berikut merupakan beberapa hal yang bisa membunuh sperma:
1. Merokok
Foto: pixabay.com
Merokok memang diketahui memberikan banyak dampak buruk terhadap kesehatan, termasuk dapat merusak kualitas sperma.
Faktanya, semakin banyak rokok yang diisap, semakin buruk pula kualitas sperma seorang pria, menurut sebuah studi dari Tulane University School of Public Health and Topical Medicine. Bahkan para peneliti menemukan bahwa sekitar 23% kasus disfungsi ereksi berhubungan dengan kebiasaan merokok.
Sayangnya hal tersebut bukan hanya berlaku pada perokok pasif, karena dampak yang lebih buruk dapat terjadi pada perokok pasif.
Baca Juga: Kenali Ciri-Ciri Sperma yang Tidak Sehat
2. Banyak Mengonsumsi Junk Food
Foto: pixabay.com
Sebuah studi yang diterbitkan di jurnal Urology menemukan bahwa pria yang sering mengonsumsi junk food dan makanan tidak sehat lainnya cenderung memiliki sperma dengan kualitas yang rendah.
Sebaliknya, kebiasaan mengonsumsi makanan sehat dikaitkan dengan kualitas sperma yang jauh lebih baik.
3. Kurang Tidur
Foto: pexels.com
Apakah selama ini Dads cenderung kurang tidur dan lebih sering begadang? Jika iya, maka inilah waktu yang tepat untuk mengubah kebiasaan tersebut. Pasalnya, kurang tidur merupakan hal yang bisa membunuh sperma dan menurunkan libido, seperti dikutip dari DoctorNDTV.
Sebagaimana tubuh dan pikiran Dads yang memerlukan istirahat, demikian halnya dengan sperma. Agar sperma memiliki kualitas yang baik dan tetap aktif, Dads perlu tidur minimum 7-8 jam per hari.
Jika Dads cenderung tidak mendapatkan waktu tidur sebagaimana yang dianjurkan, Dads dapat mencoba menjaga sperma tetap aktif dengan melakukan yoga.
4. Terlalu Sering Terpapar ‘Panas’
Foto: pexels.com
“Jika seorang pria sering berada di tempat panas yang dapat mempengaruhi testisnya, itu dapat mengganggu produksi sperma. Jadi dia harus membatasi waktu untuk berendam air panas, berada di sauna, dan kamar mandi uap,” ungkap Suzanne Kavic, M.D., Direktur Bidang Endokrinologi Reproduksi di Loyola University Health System, seperti dikutip dari Parents.
Dr. Kavic juga mengungkapkan bahwa kebiasaan meletakkan laptop di paha dapat menyebabkan pemanasan genital yang dapat mempengaruhi sperma.
Baca Juga: Ini Dia 7 Faktor yang Menyebabkan Jumlah Sperma Sedikit
5. Terpapar Radiasi Ponsel
Foto: pexels.com
Jumlah spermatozoa dengan gerakan progresif cenderung lebih rendah pada pria yang sering terpapar radiasi elektromagnetik ponsel, menurut sebuah penelitian dalam Central European Journal of Urology.
Sementara studi baru yang diterbitkan di Middle East Fertility Society Journal menemukan bahwa semakin banyak waktu yang dihabiskan untuk mengirim atau menerima pesan secara signifikan berkaitan dengan penurunan jumlah sperma.
Bahkan kebiasaan mengantongi ponsel di saku celana dapat menurunkan motilitas sperma.
6. Konsumsi Alkohol
Foto: pexels.com
Healthline menyebutkan bahwa konsumsi alkohol, khususnya dalam jumlah besar dan terlalu sering, dapat mempengaruhi kesuburan dengan cara:
- Menurunkan kadar testosteron, hormon perangsang folikel, dan hormon luteinisasi.
- Meningkatkan kadar estrogen yang menyebabkan penurunan produksi sperma.
- Mengecilkan testis yang dapat menyebabkan impotensi atau infertilitas.
- Mengubah pelepasan gonadotropin yang berdampak pada produksi sperma.
- Menyebabkan ejakulasi dini atau penurunan kemampuan ejakulasi.
- Mengubah bentuk, ukuran, dan pergerakan sperma yang sehat.
Demikian halnya dengan konsumsi obat-obatan terlarang dan jenis obat tertentu.
Baca Juga: Jumlah Sperma Sedikit? Bisa Jadi Pertanda Adanya Penyakit
7. Stres
Foto: pexels.com
Pria dengan tingkat stres yang lebih tinggi memiliki kualitas sperma yang buruk, sebagaimana dilaporkan dalam sebuah studi dari Columbia University.
“Terlalu sering stres dapat mengacaukan hormon reproduksi atau mengarah pada terciptanya protein peradangan yang dapat melukai sperma,” kata Dr. Ajay Nangia, profesor urologi di University of Kansas Medical Center yang berspesialisasi dalam bidang infertilitas pria, seperti dikutip dari Mens Health Australia.
“Tidak peduli apa yang Anda hadapi, temukan cara untuk mengelola stres, seperti berbicara dengan pasangan, meluangkan waktu untuk berolahraga, atau berkonsultasi dengan ahli jika Anda merasa tidak mampu menangani stres itu sendirian.”
Baca Juga: Calon Ayah Wajib Tahu, Ini 11 Hal yang Menurunkan Kualitas Sperma
Segera ubah kebiasaan Dads jika masih sering melakukan hal yang bisa membunuh sperma di atas. Jika perlu, berbicaralah dengan pasangan dan konsultasikan dengan dokter.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.