2 Bacaan Doa Nabi Khidir, Memohon untuk Dikabulkan Hajat
Doa nabi Khidir diyakini dapat membantu mewujudukan hajat atau keinginan baik bagi umat muslim yang mengamalkannya.
Tidak hanya sekadar berdoa, ada tata cara yang harus dilakukan sebelum dan sesudah memanjatkan doa nabi Khidir kepada Allah SWT.
Ini menjadi salah satu doa yang bisa Moms bacakan setelah salat.
Sebagai informasi Nabi Khidir merupakan nabi utusan Allah SWT diluar 25 nabi dan rasul yang Moms kenal.
Namun, nama Nabi Khidir ini disebutkan di dalam Al-Qur’an Surat Al-Kahfi.
Ingin tahu tentang bacaan doa Nabi Khidir?Penjelasan selengkapnya bisa Moms dan Dads simak melalui ulasan berikut ini.
Baca Juga: Kisah Nabi Muhammad SAW, Nabi dan Rasul Terakhir Suri Tauladan Umat Islam
Siapa Nabi Khidir?
Menurut ajaran agama Islam, ada 25 nabi dan rasul yang wajib diyakini umat muslim.
Namun menurut fakta, Allah SWT memberi wahyu kepada banyak nabi yang dikehendaki-Nya.
Salah satu yang diberi wahyu adalah Nabi Khidir. Sebagian orang juga percaya bahwa Nabi Khidir masih hidup hingga saat ini.
Informasi dari buku Menyimak Kisah dan Hikmah Kehidupan Nabi Khidir, nabi Khidir adalah Balya Putra Malkan.
Dalam bahasa Arab, Khidir berasal dari kata Al-Khidr dan artinya seseorang yang hijau.
Artinya, ia adalah keturunan Nabi Nuh AS dari jalur Sam Nama Khidir sendiri merupakan gelar yang berarti sebuah julukan dalam agama Islam
Selain itu, dalam buku tersebut juga disebutkan mengenai kisah pertemuan Nabi Khidir dengan Nabi Musa.
Disebutkan dalam surah Al Kahfi ayat 65-82-ayat, tak disebutkan siapa nabi Khidir, melainkan hanya abdun atau seorang hamba.
Dalam pertemuan tersebut, Nabi Khidir mengajarkan Nabi Musa banyak kebijaksanaan.
Baca Juga: 7 Doa Setelah Salat Fardu yang Dianjurkan, Termasuk Memohon Keselamatan Dunia Akhirat
Doa Nabi Khidir
Melantukan doa Nabi Khidir diyakini dapat membantu umat muslim untuk mencari jalan keluar dari rasa sulit atau penderitaan.
Pasalnya, di dalam hidup semua manusia akan diuji untuk meningkatkan iman dan taqwanya.
Ketika mendapatkan kesulitan dan penderitaan, hendaknya selalu berdoa, bertawakal, dan memohon pertolongan hanya kepada Allah SWT.
Doa Nabi Khidir Dimudahkan Rezeki
Salah satu doa yang dapat dipanjatkan kepada Allah adalah doa nabi Khidir berikut ini.
Diawali dengan bacaan Arab:
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَاَلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّم
اَللَّهُمَّ كَمَا لَطَفْتَ فِى عَظَمَتِكَ دُونَ اللُّطَفَاءِ، وَعَلوْتَ بِعَظَمَتِكَ عَلَى الْعُظَمَاءِ ، وَعَلِمْتَ مَاتَحْتَ أَرْضِكَ كَعِلْمِكَ بِمَا فَوْ عَرْشِكَ ، وَكَانَتْ وَسَاوِسُ الصُدُورِ كَاْلعَلاَنِيَّةِ عِنْدَكَ ، وَعَلاَنِيَّةُ اْلقَوْلِ كَالسِّرِ فِى عِلْمِكَ ، وَانْقَادَ كُلُّ شَىْءٍ لِعَظَمَتِكَ ، وَخَضَعَ كُلُّ ذِى سُلْطَانٍ لسُلْطَانِكَ ، وَصَارَ أَمْرُ الدُّنْيَا والْأَخِرَةِ كُلُّهُ بِيَدِكَ، اِجْعَلْ لِى مِنْ كُلِّ هَمٍ أَصْبَحْتُ أَوْ أَمْسَيْتُ فِيهِ فَرَجًا وَمَخْرَجًا، اللَّهُمَّ إِنَّ عَفْوَكَ عَنْ ذُنُوبِى ، وَتَجَاوَزَكَ عَنْ خَطِيئَتىِ ، وَسِتْرَكَ عَلَى قَبِيحِ عَمَلِى ، أَطمِعْني أَنْ أَسْألَكَ مَا لاَ أَسْتَوْجِبُهُ مِنْكَ مِمَّا قَصَّرْتُ فِيهِ ، أَدْعُوكَ اَمِنًا وَأَسْألُكَ مُسْتَأْنِسًا . وَإِنَّكَ الْمُحْسِنُ إِلَىَّ، ، وَأَنَا الْمُسِيئُ إلىَ نَفْسِى فِيِمَا بَيْنِى وَبَيْنِكَ ، تَتَوَدَّدُ إِلَيَّ بِنِعْمَتِكَ، وَأَتَبَغَّضُ إلَيْكَ بِالْمعَاصِى، وَلَكِنَّ الثِّقَةَ بِكَ حَمَلَتْنِى علَى الْجَرَاءَةِ عَلَيْكَ، فَعُدْ بِفَضْلِكَ وإحْسَانِكَ عَلَيَّ، إِنَّكَ أَنْتَ التَّوَّابُ الَّرَحِيمُ، وَصَلَّى الله ُعَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَ اَلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلَّمْ
Latin: Allahumma Sholli alaa Sayyidinaa Muhammadin wa aalihi wa shahbihiI wa sallim.
Allahumma kamaa lathafta fii ‘azhamatika duunal luthofaa', wa ‘alauta bi‘azhamatika alal ‘uzhomaa', wa ‘alimta maa tahta ardhika ka’ilmika bimaa fauqa ‘arsyik,
wa kaanat wasaawisus shuduuri kal’alaaniyyati ‘indaka, wa ‘alaaniyyatul qauli kassirri fii ‘ilmika, wanqaada kullu syai-in li ‘azhomatika, wa khadha’a kullu dzi sulthaanin li sulthaanika, wa shooro amrud dunyaA wal aakhirati kulluhu biyadika.
Ij’al lii min kulli hammin ashbahtu aw amsaiytu fiihi farajan wa makhrajaa, Allahumma inna ‘afwaka ‘an dzunuubiy, wa tajaawazaka ‘an khathii’atII,
wa sitraka alaa qabiihiI a’maaliy, athmi’niy an as-aluka maa laa astawjibuhu minka mimma qashhartu fiihi, ad’uuka aaminan, wa as-aluka mustaanisan.
Wa innakal muhsinu ilayya, wa anal musii’u ilaa nafsiI fiima baIniI wa bainika, tatawaddadu ilayya bini’matika,
wa atabagghodhu ilaika bilma’AashiI, walakinnatS-tsiqata bika hamalatniI ‘alal Jaraa-ati ‘alaika, fa’ud bifadhlika wa ihsaanika ‘alayya. innaka antat tawaabur rahiim,
wa shallallahu alaa sayyidina muhammadin wa aalihi wa shohbihIi wa sallam.
Artinya: Ya Allah, sebagaimana Engkau bersikap lemah lembut dalam keagungan-Mu melebihi segala yang lemah lembut,
dan Engkau Maha Tinggi dengan keagungan-Mu atas segala yang agung, dan Engkau Maha Mengetahui apa yang aada di dalam bumi-Mu sebagaimana Engkau mengetahui apa yang ada di atas ‘arsy-Mu,
dan bisikan hati di sisi-Mu sama seperti ucapan terang-terangan, dan ucapan terang-terangan sama di sisi-Mu dengan bisikan hati,
dan tunduklah segala sesuatu kepada keagungan-Mu, dan merendahlah segala yang memiliki kekuasaan kepada kekuasaan-Mu,
dan jadilah perkara dunia dan akhirat berada di tangan-Mu, jadikanlah bagiku dari segala keluh-kesah yang menimpaku pada sore/pagi hari kelapangan dan jalan keluar darinya.
Ya Allah, sesungguhnya kemaafan-Mu atas dosa-dosaku, dan penghapusan-Mu atas semua kesalahanku, dan penutupan-Mu atas perbuatan burukku,
kesemuanya itu mendorongku untuk memohon kepada-Mu apa-apa yang aku tak pantas menerimanya dari apa-apa yang aku teledor padanya,
aku memohon kepada-Mu dalam keadaan aman, dan aku meminta kepada-Mu dengan keadaan rasa senang hati, sedangkan
Engkau adalah selalu berbuat baik kepadaku, dan aku selalu berbuat jahat terhadap diriku sendiri dalam masalah yang menyangkut hubungan aku dengan Engkau,
Engkau selalu membuatku menyayangi-Mu dengan senantiasa memberi nikmat-Mu kepadaku meskipun Engkau tidak membutuhkan aku, dan aku selalu membuat-Mu murka dengan bermaksiat kepada-Mu,
akan tetapi kepercayaanku kepada-Mu membawaku untuk berani (memohon) kepada-Mu, maka jenguklah aku dengan karunia dan kebaikan-Mu kepadaku, dan terimalah taubatku, sesungguhnya Engkau Maha Penerima taubat, lagi Maha Penyayang.
Doa Nabi Khidir Dikabulkan Segala Hajat
Selain doa agar dimudahkan rezeki, Moms juga bisa membacakan doa Nabi Khidir untuk meminta dikabulkan segala hajat.
Berikut ini bacaan doanya:
بِسْمِ اللهِ مَاشَاءَ اللهُ لَا يَسُوْقُ الْخَيْرَ إلَّا اللهِ بِسْمِ اللهِ مَاشَاءَ اللهُ لَا يَصْرِفُ السُّوْءَ إلَّا اللهُ بِسْمِ اللهِ مَاشَاءَ اللهُ مَا كَانَ مِنْ نِعْمَةٍ فَمِنَ اللهِ بِسْمِ اللهِ مَاشَاءَ اللهُ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إلَّا بِا للهِ الْعَلِيِّ الْعَظِيْمِ
Bismillahi ma shaallah la yasuqul khoiro illallah, bismillahi ma shaallah la yashrifus su'a illallah, bismillah ma shaallah ma kana min ni'matin fa minallah, bismilla ma shaallah la hawla wala quwwata illa billahil 'aliyyil adzim.
Artinya: "Dengan nama Allah yang segala sesuatu terjadi dengan kehendak-Nya, tidak ada yang mendatangkan kebaikan kecuali Allah.
Dengan nama Allah yang segala sesuatu terjadi dengan kehendak-Nya, tidak ada yang menyingkirkan keburukan kecuali Allah.
Dengan nama Allah yang segala sesuatu terjadi dengan kehendak-Nya, tidak ada kenikmatan melainkan dari Allah.
Dengan nama Allah yang segala sesuatu terjadi dengan kehendak-Nya, tiada daya untuk berbuat kebaikan kecuali dengan pertolongan Allah dan tiada kekuatan untuk menghindari dari perbuatan maksiat kecuali dengan perlindungan Allah yang maha tinggi dan maha agung."
Baca Juga: 5+ Doa Minta Rezeki untuk Mendapatkan Keberkahan, Yuk Doa!
Manfaat Membaca Doa Nabi Khidir
Diimbau kembali, untuk mendapat manfaat kemudahan dalam mencari jalan keluar kesulitan, umat muslim tidak hanya membaca doa nabi Khidir saja.
Berusaha keras atau ikhtiar, salat wajib lima waktu, melakukan salat sunah, dan membaca doa serta zikir kepada Allah juga amat disarankan.
Niscaya, bagi yang membaca doa nabi Khidir, akan mendapatkan kebaikan dimudahkan rezekinya, disayangi oleh banyak orang, dan diberi kesembuhan saat sedang sakit atas izin Allah SWT.
Berikut adalah beberapa manfaat membaca doa yang berhubungan dengan Nabi Khidir. Yuk Moms, simak bersama!
1. Memohon Hikmah
Nabi Khidir dianggap sebagai sosok yang penuh hikmah dan mendapat petunjuk langsung dari Allah SWT.
Dengan membaca doa yang berhubungan dengan beliau, umat Islam dapat memohon kepada Allah untuk diberikan hikmah dalam menjalani kehidupan.
2. Perlindungan dan Keselamatan
Nabi Khidir sering dianggap sebagai penjaga dan pembawa keselamatan bagi mereka yang berada dalam kesulitan atau dalam bahaya.
Dengan membaca doa yang berhubungan dengannya, umat Islam dapat memohon perlindungan dan keselamatan dari Allah SWT.
3. Kepemimpinan Rohani
Nabi Khidir juga dianggap sebagai guru spiritual yang memberikan bimbingan kepada mereka yang mencari kebenaran dan jalan yang benar.
Dengan membaca doa yang berhubungan dengannya, umat Islam dapat memohon kepada Allah untuk diberikan kepemimpinan rohani dalam menjalani kehidupan mereka.
4. Kesembuhan dan Keberkahan
Seperti halnya air Zam-Zam, yang dipercaya memiliki khasiat penyembuhan berkat berkah yang dikaruniakan Allah SWT
Membaca doa yang berhubungan dengan Nabi Khidir juga dapat dihubungkan dengan harapan akan kesembuhan dan keberkahan yang berasal dari Allah SWT.
5. Mendapatkan Keberkahan dalam Kehidupan
Membaca doa yang berhubungan dengan Nabi Khidir juga dapat dianggap sebagai sarana untuk memohon keberkahan
Selain itu juga permohonan akan kebaikan dalam kehidupan, baik dalam urusan dunia maupun akhirat.
Penting untuk diingat bahwa dalam Islam, doa harus dibaca dengan tulus dan penuh keyakinan kepada Allah SWT, serta diiringi dengan niat yang baik.
Semua manfaat yang diharapkan dari membaca doa, baik yang berhubungan dengan Nabi Khidir maupun doa lainnya, berasal dari kehendak Allah SWT yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang.
Baca Juga: 6 Doa Minta Rezeki yang Halal, Berkah, dan Berlimpah
Itu dia bacaan doa nabi Khidir dalam bahasa Arab, latin, dan artinya.
Semoga kita semua selalu dilimpahkan kekuatan, kemudahan dalam berdoa, dan mencari pertolongan hanya kepada Allah SWT ya, Moms!
- https://nuponorogo.or.id/mutiara-subuh-doa-nabi-khidir-dan-artinya/
- https://opac.perpusnas.go.id/DetailOpac.aspx?id=959591
- http://sabilalmuhtadin.sch.id/articles-detail.cfm?ID=164
- https://alfikeer.com/doa-nabi-khidir/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.