3 Fakta IGTV, Fitur Baru Instagram yang Siap Bersaing dengan Youtube
foto: popsugar.co.uk
Media sosial Instagram kini siap bersaing secara langsung dengan YouTube. Pada sebuah acara di San Francisco, Instagram mengumumkan akan mulai memungkinkan pengguna untuk mengunggah video hingga durasi satu jam lamanya, naik dari batas waktu satu menit sebelumnya.
Guna mewujudkan fitur tersebut, Instagram meluncurkan IGTV yang dapat diakses dari tombol di dalam homescreen Instagram.
Aplikasi yang berdiri sendiri ini akan menyoroti video populer dari selebriti Instagram. CEO Instagram, Kevin Systrom menuturkan bahwa sudah saatnya video bergerak maju dan berkembang, sehingga tujuan utama IGTV adalah untuk menonton video lama dari para pembuat konten favorit para pengguna Instagram. Yuk simak fakta-fakta menarik dari IGTV!
Baca Juga: 5 Aplikasi untuk Bikin Instagram Jadi Indah dan Rapi
Moms Bisa Bebas Membuat Konten
foto: instagram.com
IGTV akan membiarkan siapa pun menjadi pembuat konten dan bukan hanya selebriti saja. Orang-orang akan dapat mengunggah video vertikal melalui aplikasi Instagram atau web.
Aplikasi IGTV akan tersedia secara global di iOS dan Android serta di aplikasi Instagram melalui tombol berbentuk TV di atas fitur ‘story’. “Kami membuatnya menjadi aplikasi khusus sehingga kita dapat mengakses dan menikmati video tanpa gangguan,” jelas Systrom.
Jadi Moms juga bisa membuat konten kreatif tentang keluarga, Si Kecil, bahkan hobi Moms melalui IGTV. Bagi Moms yang memiliki passion di industri kreatif, IGTV dapat membantu menyalurkan hal tersebut.
Video Bisa Diakses Semua Orang
foto: mashable.com
Lengkapnya lagi, dalam aplikasi khusus IGTV para pengguna juga akan mendapat info dari tombol IGTV yang mengingatkan mereka akan konten baru.
IGTV juga akan membiarkan para pembuat mengembangkans saluran Instagram penuh dengan berbagai video yang dapat diakses oleh orang-orang.
Pembuat konten juga dapat menempatkan link dalam deskripsi video mereka untuk mengarahkan para pengguna melihat konten yang lain.
Baca Juga: 5 Trik Memotret Balita untuk Hasil Foto yang Instagramable
Membuka Peluang Bisnis
foto: isupdate.com
"Tidak ada iklan di IGTV namun Instagram akan menawarkan kepada mereka cara untuk memonetisasi di masa mendatang."
Dengan 1 miliar pengguna di Instagram, IGTV dapat menjadi populer dengan para pembuat konten tidak hanya berusaha menghasilkan uang tetapi juga menarik penonton mereka .
Bahkan eMarketer sudah mengharapkan Instagram untuk menghasilkan $ 5.48 miliar dalam pendapatan iklan di AS pada tahun 2018.
Bila Moms menekuni pembuatan video di IGTV secara serius, bisa saja akan ada merek atau pihak yang menawarkan kerjasama atau kolaborasi. Seru kan? Moms jadi bisa menyalurkan ide-ide kreatif, juga sekaligus menjadikannya sebagai mata pencaharian.
Wah melihat hal ini, nampaknya kita sadar betul bahwa Instagram telah berkembang jauh melampaui kesederhanaan awal hanya dengan memfilter dan berbagi foto.
(MDP)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.