26 Januari 2018

Ini 7 Cara Mudah Menurunkan Berat Badan Dengan Aman

Tentukan target yang sehat tiap minggu.

Tanya :

Dok, saya mau tanya, bagaimana yah cara menurunkan berat badan dengan cepat dan aman?

Soalnya,orang-orang disekitar saya sudah menganggap badan saya gemuk. Belum lagi karena tinggi badan saya yang cukup tinggi, jadi terlihat besar.

Padahal berat badan saya 68kg, dengan tinggi 165cm. Saya ingin menurunkan berat badan saya dengan target 55kg atau malah 50kg tetapi dengan cepat dan aman dok, bagaimana caranya yah?

Jawab :

Pada dasarnya diet yang sehat adalah tentang mengelola pola makan, termasuk memilih jenis makanan yang sebaiknya dikonsumsi. Diet yang sehat adalah ketika semua nutrisi yang dibutuhkan tubuh bisa terpenuhi.

Banyak orang mencari cara diet sehat untuk memilki tubuh yang ideal. Memiliki tubuh yang bagus dengan berat dan tinggi badan ideal adalah impian semua orang. Faktor utama yang harus Anda lakukan adalah mengatur pola makan atau menjalani diet.

Beberapa tips sederhana yang dapat menjadi panduan:

1. Tentukan target yang sehat tiap minggu.

Target-target kecil dan sederhana bernilai penting sebagai langkah menuju perubahan gaya hidup secara berkelanjutan. Selain itu, menetapkan target realistis secara rutin dan berhasil memenuhinya akan membuat Anda merasa positif.

2. Aktif bergerak.

Sebagai langkah awal, Anda tidak perlu berolahraga secara rutin untuk tetap merasa bugar. Lakukan suatu hal yang Anda sukai agar aktivitas tersebut dapat dilakukan berulang-ulang seperti bermain futsal bersama rekan kerja atau bersepeda bersama keluarga.

Menjadwalkan olah tubuh di pagi hari sebelum mulai beraktivitas merupakan cara terbaik bagi Anda yang merasa kesulitan untuk meluangkan waktu juga. Usahakan untuk berolahraga setidaknya 2-3 jam per minggu.

3. Kurangi makanan kemasan.

Batasi konsumsi makanan dalam kemasan, makanan siap saji, dan makanan yang digoreng. Kelompok makanan jenis ini banyak mengandung kalori, bahan pengawet, dan garam.

4. Pilih makanan yang diolah dengan cara tertentu.

Lebih baik mengonsumsi makanan yang diproses dengan cara dikukus atau direbus dibandingkan yang digoreng di dalam minyak panas.

Makanan yang dikukus atau direbus dalam waktu yang tidak terlalu lama memiliki kandungan nutrisi yang lebih lengkap dibandingkan makanan yang digoreng. Sementara itu, makanan yang digoreng mengandung kalori dan lemak jenuh yang tinggi.

5. Memulai dan melanjutkan kebiasaan-kebiasaan baik.

- Kebiasaan-kebiasaan sederhana berikut dapat membawa manfaat besar jika dilakukan secara konsisten dan dalam jangka panjang:

- Mengonsumsi air mineral dengan cukup dan teratur.

- Jangan melewatkan makanan utama.

- Perbanyak konsumsi sayur agar Anda merasa kenyang lebih lama.

- Jangan minum minuman berkalori

Contoh minuman berkalori yang mungkin biasa Anda konsumsi adalah minuman manis, jus, atau alkohol. Nah, sebaiknya Anda menghindari mengonsumsi minuman berkalori karena dapat menghambat diet yang sedang Anda jalani.

6. Jangan makan lagi setelah makan malam

Saat makan malam Anda telah selesai, terkadang perut Anda akan mulai terasa lapar lagi saat larut malam. Nah, hal inilah yang membuat keinginan untuk ngemil pada tengah malam. Terlebih lagi sambil menonton televisi atau browsing internet.

Bila Anda makan lagi, tubuh akan menggunakan energi untuk mencerna makanan yang Anda makan selama tidur dan bukan untuk membakar lemak. Makanlah sesuai jadwal supaya Anda mampu mengontrol jumlah asupan kalori yang masuk.

7. Olahraga

Olahraga atau latihan fisik selama proses menurunkan berat badan memang diperlukan sebagai cara diet cepat. Selain latihan kardio seperti berlari, bersepeda, atau berenang, latihan untuk mempertahankan dan membentuk otot juga diperlukan.

Kombinasi ini akan mempercepat dan mempertahankan penurunan berat badan. Jadi, lakukan beberapalatihan beban 3 - 4 kali dalam seminggu selama 30 menit untuk mendapatkan hasil yang bagus.

Secara medis tidak dianjurkan untuk menurunkan berat badan secara terlalu cepat. Penurunan berat badan yang sehat tidak lebih dari 2-3 kg per bulan.

Bila lebih dari itu maka berisiko merusak kesehatan dan menyebabkan tubuh anda rentan terkena infeksi / sakit. Anjuran asupan kalori pada saat diet adalah 15-20 kkal per kilogram berat badan per hari saat diet.

Dijawab oleh : dr. Adnan Yusuf

Sumber : meetdoctor.com

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.