Sinopsis Jin Qorin, Kisah Hubungan Misterius dengan Dedemit!
Film horor Indonesia akan kembali hadir menemani penggemar Indonesia, nih Moms! Jin Qorin dijadwalkan tayang pada 23 Maret 2023 di bioskop.
Film ini disutradarai oleh Ubay Fox yang juga membuat beberapa film horor lainnya, seperti:
- Kembang Kantil (2018)
- Rasuk (2018)
- Roh Fasik (2019)
- Uka-Uka the Movie: Nini Tulang (2019)
Nah, sebelum menyaksikannya, yuk simak terlebih dahulu sinopsis dan profil pemainnya di artikel ini, ya Moms.
Baca Juga: Sinopsis Film Qorin, Kisah Horor soal Gangguan Jin Pendamping Manusia
Sinopsis Jin Qorin
Jin Qorin mengisahkan tentang Seno, suami yang sangat mencintai istrinya, Alya, dan anak perempuannya, Reva.
Sehari-hari, Seno bekerja di perusahaan yang dipimpin oleh seorang wanita cantik bernama Wina.
Seno sangat percaya diri dengan keyakinannya bahwa tidak ada yang bisa memisahkan dirinya dan sang istri maupun anaknya.
Meski sangat cinta dengan keluarganya, Seno memiliki banyak rahasia besar yang ia sembunyikan rapat-rapat dari keluarga kecilnya.
Terutama yang berhubungan dengan demit atau roh jahat, Moms.
Wina, selaku bos Seno menyimpan perasaan suka terhadap Seno. Tidak jarang Wina mencuri-curi pandang dan waktu agar bisa dekat dengan Seno.
Ambisi Wina semakin tinggi untuk mendekati laki-laki beristri tersebut.
Keduanya semakin sering bersama hingga orang di sekitarnya mulai curiga, salah satunya adalah Abdi, sahabat sekaligus kakak ipar Seno.
Abdi curiga ada hubungan tidak biasa yang terjalin antara Seno dan Wina.
Abdi pun tidak tinggal diam, ia langsung melakukan penyelidikan terhadap hubungan Wina dan Seno.
Alih-alih menemukan jawaban, Abdi malah menemukan kejanggalan berupa bukti rahasia yang ditutupi Seno dari keluarganya.
Seno diketahui memiliki hubungan misterius dengan demit!
Baca Juga: Sinopsis Waktu Maghrib, Film Horor soal Mitos di Indonesia!
Profil Pemain Jin Qorin
Ini dia Moms profil pemain Jin Qorin!
1. Marthino Lio
Marthino Lio berperan sebagai Seno di film Jin Qorin. Ia merupakan aktor kelahiran 26 Januari 1989 yang dikenal sebagai penyanyi dan model.
Marthino mengawali kariernya di dunia hiburan dengan menjadi juara dua pemilihan cover boy untuk majalah Aneka Yess! pada 2004.
Kemudian, karier beraktingnya dimulai pada 2013 ketika berperan di film bertajuk Merry Go Round.
Ini beberapa film yang ia perankan lainnya, Balada Si Roy, Mangkujiwo 2, The Big 4, hingga Gendut Siapa Takut?!.
2. Rama Michael
Rama Michael berperan sebagai Abdi di film Jin Qorin. Ia merupakan aktor kelahiran 28 Mei 1984.
Ia debut akting sejak 2005 dalam serial televisi bertajuk Anak Cucu Adam. Sejak saat itu ia aktif berakting setiap tahunnya.
Ini dia beberapa film yang ia perankan, Panggilan, Kembalinya Raden Kian Santang, Cinta yang Hilang, dan Simfoni Satu Tanda.
Baca Juga: 22 Film Horor Indonesia Terseram, Rasa Takutnya Tak Hilang Usai Menonton!
3. Annisa Hasim
Annisa Hasim berperan sebagai Wina di film Jin Qorin.
Ia merupakan aktris kelahiran 5 Oktober 1997 yang sudah berakting sejak 2017 dalam FTV bertajuk Pacar Imitasi Naik Gengsi.
Sejak saat itu ia aktif membintangi sejumlah FTV dan serial televisi. Menariknya, Jin Qorin adalah film pertama yang ia perankan, lho Moms.
Berikut beberapa judul FTV dan serial televisi yang ia perankan, Terpaksa Menikahi Tuan Muda, Jodoh Wasiat Bapak, Tamu Tak Diundang, dan lain-lain.
Itu dia Moms sinopsis dan profil pemain Jin Qorin yang tayang di bioskop mulai Kamis, 23 Maret 2023. Selamat menyaksikan!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.