Kim Do Wan, Aktor Korea yang Populer Lewat Start Up dan My Roommate is Gumiho
Bagi yang pernah nonton My Roommate is Gumiho dan StartUp, pasti sudah tidak asing dengan wajah Kim Do Wan.
Aktor pendatang baru di Korea ini, berhasil menarik perhatian lewat dua drama tersebut, lho!
Perannya sebagai ahli teknologi informasi dan mahasiswa terbaik, membuat nama Kim Do Wan semakin melambung di dunia hiburan Korea.
Lalu, bagaimana sih sosoknya?
Simak selengkapnya dalam artikel berikut, yuk!
Baca Juga: Byun Yo Han, Aktor Korea yang Populer Lewat Drama Misaeng: Incomplete Life
Profil Kim Do Wan
Foto Kim Do Wan Photo Shoot (hancinema.net)
- Nama Lengkap: Kim Do Wan
- Tanggal lahir: 8 Maret 1995
- Zodiak: Pisces
- Shio: Babi
- Tinggi Badan: 186 cm
- Berat: 71 kg
- Golongan Darah: B
- Pendidikan: Kaywon High School of Arts, Sejong University
- Instagram: @kimdwan_
Baca Juga: Deretan Aktor Korea yang Masuk ke Daftar Chungmuro 2022, Keren!
Fakta Menarik Kim Do Wan
Foto Kim Do Wan Press Conference (hancinema.net)
Simak fakta menarik mengenai perjalanan karier Kim Do Wan berikut ini, yuk!
1. Debut sebagai Model
Sebelum resmi debut sebagai aktor, Kim Do Wan sudah sempat tampil sebagai model produk kosmetik.
Namun, sebelumnya, ia juga sudah menjadi ekstra di film Cheese in the Trap.
2. Peran Kecil
Karier Kim Do Wan sebagai aktor memang dimulai dari bawah sekali.
Setelah menjadi ekstra, ia kemudian mendapat peran kecil di film dan drama Korea.
Hanya saja hal tersebut tidak membuatnya merasa putus asa, ia terus melanjutkan kariernya sebagai seorang aktor.
Baca Juga: Deretan Drama Korea 2014 dengan Seru untuk Ditonton Ulang!
3. Raih Perhatian Lewat StarUp
Perjuangan Kim Do Wan sebagai seorang aktor, akhirnya membuahkan hasil di tahun 2020.
Kesuksesan drama Start Up berhasil membuat popularitasnya meningkat, baik di dalam dan luar Korea.
Perannya sebaga Kim Yong San dari Sam San Tech, berhasil menarik perhatian penonton.
Belum lagi, Start Up juga masuk dalam jajaran drama Korea terpopuler di Asia.
4. Makin Sukses Lewat My Girlfriend is Gumiho
Popularitas Kim Do Wan semakin meningkat, setelah ia bermain dalam drama My Girlfriend is Gumiho bersama Jang Ki Yong, Kang Ha Na, dan Hyeri.
Perannya sebagai Do Jae Jin, manusia yang jatuh cinta dengan gumiho yang berubah menjadi manusia sukses menjadi scene stellar di drama ini.
Baca Juga: Profil Jang Geun Suk dan 6 Drama yang Pernah Dibintanginya
Daftar Drama Kim Do Wan
Kim Do Wan cukup aktif dalam bermain di beberapa judul drama Korea.
Simak daftarnya berikut, yuk!
1. At Eighteen
Foto At Eighteen [Orami Photo Stock]
At Eighteen adalah drama Korea yang bercerita tentang kehidupan remaja di sebuah SMA.
Choi Joon Woo (Ong Seong Wu) yang berusia 18 tahun sudah terbiasa dengan kesepian.
Siswa pindahan yang tidak pandai mengekspresikan emosinya, tapi dia memiliki sisi yang manis.
Di sekolah barunya, ia bertemu dengan Yoo Soo Bin (Kim Hyang Gi), siswa terbaik yang hidupnya dikendalikan oleh Sang Ibu.
Yoo Soo Bin ingin sekali menjasi sosok yang mandiri, tanpa ada banyangan dari ibunya.
Hal itu pun bisa ia dapatkan setelah bertemu Choi Joon Woo.
Sementara itu, Ma Hwi Young (Shin Seung Ho) adalah siswa yang terlihat sempurna dan lembut, tetapi dia menderita penyakit yang kompleks.
Dia bertingkah seperti orang yang kuat, tapi dia benar-benar anak berumur 18 tahun yang pemalu.
Setelah Choi Joon Woo pindah ke sekolahnya, hidupnya mulai berubah.
Selama di sekolah, Hwi Young memiliki rival dalam hal pelajaran, yaitu Cho Sang Hoon (Kim Do Wa). Seorang jenius matematika di sekolah.
Baca Juga: Drama Korea 2013 dengan Rating Tinggi, Banyak Genre Romantis!
2. StartUp
Foto Start Up Poster (hancinema.net)
Drama dengan latar Silicon Valley fiksi Korea Selatan, Start Up bercerita tentang anak-anak muda yang memiliki mimpi membangun perusahaan rintisan berlatar teknologi.
Seo Dal Mi (Bae Suzy) adalah seorang wanita muda yang cerdas dan ambisius.
Ia memiliki mimpi untuk menjadi Steve Jobs Korea.
Walaupun bukan berasal dari keluarga kaya, Dal Mi tidak pernah pantang menyerah dan selalu bekerja kerasa.
Dia memiliki semangat yang tinggi dan selalu berpikir positif.
Nam Do San (Nam Joo Hyuk), adalah pendiri Samsan Tech.
Seorang 'jenius matematika' yang berhasil memenangkan medali emas olimpiade di negaranya.
Namun, setelah dewasa ia justru menjadi aib untuk keluarganya.
Sebab, selama dua tahun terakhir bisnisnya tidak pernah mengalami peningkatan.
Tidak ada satu pun investor yang ingin memberikan modal kepada perusahaan rintisannya itu.
Suatu hari, Do San kedatangan pria bernama Han Ji Pyeong (Kim Seon Ho).
Ia adalah investor ternama di dunia perusahaan rintisan.
Kedatangannya ke Samsan Tech seolah menjadi angin segar bagi Do San dan dua sahabatnya, Lee Chul San (Yoo Su Bin) serta Kim Yong San (Kim Do Wan).
Sayangnya, kehadiran Ji Pyeong bukan untuk memberikan bantuan dana.
Sebaliknya, Ji Pyeong meminta bantuan Do San untuk berpura-pura menjadi cinta pertama Seo Dal Mi.
3. My Roommate is Gumiho
Foto My Roommate is Gumiho (hancinema.net)
Shin Woo Yeo (Jang Ki Yong) adalah seorang profesor yang tampan dan pintar.
Di balik kesempurnaan fisiknya, ia ternyata menyimpan rahasia bahwa dirinya adalah gumino berusia 999 tahun.
Untuk menjadi manusia, ia mengumpulkan energi manusia dalam bentuk manik rumah.
Suatu hari, ia bertemu seorang gadis dan seorang pria (Kim Do Wan) yang mabuk berat tidur di atas mobilnya.
Tanpa sengaja, manik rubah dari tubuh Woo Yeo masuk ke dalam tubuh wanita itu.
Manik rumah tersebut tidak bisa bertahan lebih dari 1 tahun, di dalam tubuh manusia.
Karena jika terlalu lama, manik tersebut akan pecah dan kesempatan Woo Yeo sebagai manusia hilang.
Demi mendapatkannya kembali manik tersebut, Woo Yeo meminta wanita yang ternyata bernama Lee Dam (Hyeri) untuk tinggal bersamanya.
Itulah profil dan rekomendasi drama Kim Do Wan yang menarik untuk disimak.
Jangan lupa nonton, ya!
- https://en.wikipedia.org/wiki/Kim_Do-wan
- https://kprofiles.com/kim-do-wan-profile-facts
- https://en.kepoper.com/actor-kim-dowan-profile-facts-and-tmi/
- https://asianwiki.com/Kim_Do-Wan_(1995)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.