05 Oktober 2022

6 Manfaat Ikan Dori dan Tips Memasaknya

Ternyata ikan dori dapat mencerdaskan otak anak lho, Moms!

Apa saja kelebihan dan manfaat ikan dori untuk anak? Simak ulasannya di bawah ini.

Dalam masa pertumbuhannya, anak perlu diberikan asupan gizi yang baik dan seimbang untuk menunjang tumbuh kembangnya secara optimal.

Buah, sayur, protein nabati, dan protein hewani merupakan bahan makanan yang memiliki kandungan nutrisi baik yang diperlukan oleh anak.

Dikutip dari laman Mayo Clinic, protein merupakan jenis makanan yang diperlukan untuk menunjang tumbuh kembang anak.

Protein yang baik untuk anak antara lain; seafood, daging tanpa lemak, unggas, telur, kacang-kacangan, produk berbahan dasar kacang kedelai, dan biji-bijian.

Protein hewani jenis seafood memiliki banyak ragam dan rasa yang dapat diberikan pada balita, anak-anak, hingga dewasa.

Jika anak suka rasa manis dan gurih, Moms dapat memberikan udang untuk dikonsumsi anak.

Selain rasa, terkadang anak juga suka memilih makanan dinilai dari teksturnya. Untuk anak yang suka tekstur makanan yang lembut, Moms dapat menawarkan ikan dori sebagai asupan protein hewani untuknya.

Baca Juga: 10 Manfaat Ikan Gabus untuk Kesehatan dan Si Kecil, Yuk Simak!

Manfaat Ikan Dori untuk Anak

resep-dori-krispi-saus-lemon-foto-resep-utama.jpg
Foto: resep-dori-krispi-saus-lemon-foto-resep-utama.jpg (cookpad.com/dapurkobe)

Ikan dori merupakan salah satu ikan laut yang memiliki banyak kandungan nutrisi yang baik jika dikonsumsi sehari-hari.

Yuk, ketahui manfaat ikan dori untuk anak.

1. Mendukung Pertumbuhan Otak Anak

Dalam situs Healthy Children, diterangkan bahwa untuk memenuhi kebutuhan protein yang tinggi, vitamin, dan mineral, ikan merupakan pilihan tepat karena memiliki sumber lemak yang baik untuk dikonsumsi.

DHA merupakan salah satu elemen yang sangat diperlukan dalam pembentukan otak dan penglihatan anak.

Untuk mendukung pertumbuhan otak anak, diperlukan juga omega 3 beserta turunannya, seperti DHA dan EPA.

Omega 3 dan zat besi sangat berperan dalam memperbaiki sel-sel otak yang rusak.

Pada anak, omega 3 sangatlah berperan dalam meningkatkan kecerdasan dan konsentrasi anak.

Semua elemen baik ini dapat Moms temukan dalam ikan dori, lho Moms.

Baca Juga: Resep Dori Goreng Tepung, Gampang Dibuat dan Dijamin Anak Pasti Suka

2. Memelihara Kesehatan Mata

Manfaat ikan dori untuk anak lainnya yaitu dapat memelihara kesehatan mata anak.

Di era sekarang, anak umumnya terpapar layar dan gadget sepanjang hari dalam kesehariannya. Hal ini dapat membuat mata anak menjadi rusak dan bermasalah di kemudian hari.

Maka karenanya, anak perlu asupan vitamin A untuk membantu memelihara kesehatan matanya. Ikan dori bisa menjadi pilihan untuk dikonsumsi dalam rangka pemenuhan nutrisi anak akan vitamin A.

Selain vitamin A, kalsium yang terkandung dalam ikan dori juga dapat membantu mempertajam penglihatan anak lho, Moms!

Baca Juga: Minyak Ikan untuk Anak, Manfaat, Dosis, Hingga Sumber Terbaiknya

3. Membuat Jantung Anak Sehat

Anak di masa pertumbuhannya seringkali mengkonsumsi berbagai macam makanan yang tidak sehat seperti junk food atau makanan siap saji lainnya.

Hal ini tidaklah baik bagi kesehatan jantung anak.

Jika anak masih sulit diajak bekerja sama dalam mengurangi junk food, Moms dapat menawarkan solusi makanan lainnya seperti ikan dori.

Moms dapat mengolahnya menjadi ikan dori goreng tepung atau ikan dori asam manis untuk mengalihkan perhatian anak dari junk food.

Selain rasanya yang gurih dan lezat, manfaat ikan dori untuk anak yang perlu Moms pertimbangkan adalah dapat membuat jantung anak lebih sehat.

Pasalnya, ikan dori mengandung protein dan mineral di dalamnya seperti kalium, serta asam lemak tak jenuh yang dapat memelihara kerja jantung anak.

Baca Juga: Ketahui 5 Tipe Penyakit Jantung Pada Anak

4. Menguatkan Otot Anak

Manfaat ikan dori untuk anak berikutnya adalah dapat menguatkan otot anak.

Anak diusianya yang aktif memerlukan otot yang kuat untuk dapat terus bergerak dan bereksplorasi dengan lingkungannya.

Konsumsi ikan dori akan membantu menguatkan otot anak karena adanya kandungan kalium dalam ikan dori.

Baca Juga: 4 Resep Olahan Ikan untuk Santapan Keluarga

5. Menjaga Kesehatan Kulit Anak

Anak yang sedang senang bereksplorasi di luar rumah perlu dijaga kesehatan kulitnya.

Pasalnya, paparan sinar matahari di siang hari serta radiasi dan radikal bebas dapat merusak kulit anak rusak di kemudian hari.

Kandungan omega 3 serta berbagai zat dan nutrisi yang terkandung dalam ikan dori dapat membantu memperbaiki sel-sel kulit yang rusak dan membantu menjaga kulit dari paparan radikal bebas.

6. Baik untuk Anak yang Obesitas

Apabila anak Moms memiliki tanda-tanda obesitas yang mengancam kesehatan tubuh, Moms bisa mempertimbangkan ikan dori sebagai salah satu menu dalam diet mereka.

Hal ini karena ikan dori mengandung sedikit lemak, yang membedakan jenis ikan ini dari yang lainnya.

Kandungan kalori ikan jenis ini hanya 90 kalori per 100 gram produk.

Selain memerhatikan asupan makanan, Moms juga harus aktif dalam mendorong Si Kecil untuk melakukan aktivitas fisik, minimal selama satu jam per harinya agar berat badan mereka berada dalam batas normal yang ideal.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Anak Susah Makan yang Paling Efektif, Moms Wajib Tahu!

Cara Memasak Ikan Dori

Tips mengolah ikan dori
Foto: Tips mengolah ikan dori (Orami Photo Stock)

Sesudah mengetahui manfaat ikan dori dan Moms tertarik membelinya, cari tahu dulu tips mengolah ikan dori di bawah ini:

  • Jika Moms mendapatkan ikan dori utuh, pertama-tama lepaskan duri di tepi atas dan bawah, yang akan membuat ikan lebih mudah ditangani tanpa menusuk diri sendiri. Cara ini paling baik dilakukan dengan sepasang gunting dapur yang kokoh.
  • Kemudian, gunakan gunting untuk membuka rongga perut dan keluarkan isi perut, atau cukup gunting kepala bersama dengan rongga usus, yang terletak tepat di bawah dan di belakang kepala.
  • Selanjutnya, baringkan ikan di sisinya dan gunakan pisau yang sangat tajam untuk memisahkan sayap dari tulang rusuk dan tulang belakang. Kemudian balik dan ulangi.
  • Setiap sisi dapat dibagi menjadi tiga fillet dengan mengiris dengan hati-hati di sepanjang jahitan alaminya.
  • Moms bisa membiarkan kulitnya, kepala, serta tulangnya untuk membuat kaldu ikan yang segar, gurih, dan kaya rasa.

Bila Moms menginginkan rasa dan kualitas terbaik, ikan dori harus disiapkan untuk dimasak dan dimakan dalam waktu 24 jam setelah penangkapan.

Sementara jika daging ikan dori tersisa, Moms dapat menyimpan sisa ikan dori dalam wadah tertutup di kulkas dan cara ini bisa membuat ikan dori bertahan selama tiga hari.

Namun jika ingin menyimpan ikan dori lebih lama, bekukan ikan dori dalam freezer. Ikan dori beku dapat bertahan hingga satu bulan lamanya.

Baca Juga: Jangan Gentar Memasaknya, Ini 6 Cara Mudah Menghilangkan Bau Amis Ikan

Itu dia manfaat ikan dori untuk anak yang perlu Moms ketahui. Berikan ikan dori secara rutin untuk merasakan hasilnya secara maksimal.

  • https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/childrens-health/in-depth/nutrition-for-kids/art-20049335
  • https://www.healthychildren.org/English/safety-prevention/all-around/Pages/Protecting-Your-Children-From-Contaminated-Fish.aspx
  • https://espressomio.ru/en/blyuda-iz-ryby/dory-fish-good-and-bad-dory-fish-benefit-and-harm-recipes-with-photos/
  • https://www.thespruceeats.com/john-dory-fish-995734

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.