10+ Manfaat Sunscreen, Bukan Cuma Melindungi Kulit dari Matahari!
Moms mungkin sudah rutin pakai sunscreen tiap hari untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Ternyata, ada banyak manfaat sunscreen lainnya, lho!
Dalam menggunakan rangkaian produk skincare, ada satu produk yang tidak boleh dilewatkan setiap harinya, yaitu sunscreen atau tabir surya.
Seberapa pentingkah pemakaian sunscreen untuk kulit? Yuk, kita cari tahu lebih lanjut!
Baca Juga: 12 Rekomendasi Masker untuk Menghilangkan Bekas Jerawat
Manfaat Sunscreen untuk Kesehatan
Dikenal sebagai pelindung kulit dari bahaya sinar matahari, berikut sejumlah manfaat sunscreen yang wajib Moms ketahui:
1. Melindungi Paparan Sinar UV
Manfaat sunscreen dinilai mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Pemakaian sunscreen menjadi elemen yang penting dari rutinitas perawatan kulit.
Sunscreen menjadi produk yang wajib dimiliki dalam setiap skincare rutin, khususnya sehari-hari.
Hal ini mengingat kondisi masyarakat Indonesia yang tinggal di daerah tropis dengan intesitas paparan sinar matahari yang tinggi.
Sebaiknya, sunscreen digunakan saat pagi hari sampai matahari terbenam, baik di dalam ruangan ataupun luar ruangan.
2. Melindungi Kulit dari Efek Photoaging
Penggunaan sunscreen sangat penting untuk melindungi kulit dari efek photoaging.
Photoaging adalah penuaan dini pada kulit yang disebabkan oleh paparan berulang terhadap radiasi ultraviolet (UV).
Ini terutama dari matahari tetapi juga dari bisa dari sumber UV buatan.
Baca Juga: 8 Rekomendasi Bra Menyusui dan Tips Memilihnya
3. Kulit Tetap Terlindungi Meski Berkeringat
Manfaat sunblock atau sunscreen lainnya yakni bisa melindungi kulit menyeluruh meski sedang berkeringat atau di dalam air.
Melansir American Academy of Dermatology, merekomendasikan jenis sunscreen terbaik adalah yang bisa digunakan berulang kali.
Pastikan sunscreen yang Moms gunakan memiliki SPF 30 atau lebih tinggi dan tahan air.
Pilihan sunscreen pun beragam, ada yang berbentuk losion, krim, gel atau spray.
Terpenting adalah, apabila seharian beraktivitas di luar ruangan, aplikasikan kembali sunscreen setiap 2 jam, terutama setelah berenang atau berkeringat.
4. Mencegah Kanker Kulit
Cara melindungi kulit dari potensi sinar UV yang berbahaya yaitu dengan menggunakan sunscreen.
Ya, mungkin Moms tidak bisa melihat efeknya sekarang, tapi dampak tidak memakai sunscreen bisa terlihat hingga 20 tahun mendatang.
Manfaat sunscreen mampu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV.
Sinar UVA dan UVB adalah salah satu yang dapat menyebabkan kanker kulit.
5. Mencegah Sunburn
Paparan sinar matahari dapat membuat kulit seperti terbakar atau yang biasa disebut sunburn.
Kondisi ini bisa terjadi ketika Moms berada di luar ruangan seharian saat cuaca sedang terik.
Hal tersebut tentunya dapat membuat tidak nyaman dan tubuh bisa merasa kelelahan.
Dilansir dari Unity Point Health, salah satu cara mencegah sunburn adalah dengan memakai sunscreen sebelum beraktivitas.
Pastikan untuk memakai sunscreen dengan SPF 30 atau lebih, untuk perlindungan yang lebih optimal.
Jika Moms bertanya, apakah sunscreen aman dipakai setiap hari? Jawabannya, tentu saja aman!
Jadi, tidak perlu ragu lagi untuk memakai sunscreen secara rutin, ya, Moms.
Hal yang jelas, Moms harus memilih produk sunscreen dengan kandungan yang sepenuhnya aman!
Baca Juga: 10+ Cara Mengatur Pola Tidur Bayi agar Tidak Bergadang
6. Menjaga Kulit dari Munculnya Flek Hitam
Paparan sinar UV yang mengenai kulit dapat menyebabkan penuaan dini.
Pemilihan sunscreen yang tepat akan dapat mencegah dampak buruk dari paparan sinar UV, serta membantu mencegah munculnya flek hitam.
Perlindungan kulit dari sinar UV dengan sunscreen mampu menjaga kulit kencang dan awet muda.
7. Mencegah Tanning atau Kulit Menghitam
Penggunaan sunscreen setiap hari juga penting untuk mencegah kulit yang menghitam atau tanning.
Ini pun sekaligus melindungi kulit dan mencegah munculnya tanda penuaan dini pada kulit.
Selalu gunakan sunscreen sebagai perlindungan utama terhadap paparan UV.
Aplikasi ulang sunscreen sebaiknya setiap 4 jam sekali ya, Moms. Pilih juga sunscreen yang tepat untuk jenis kulit.
Pastikan memilih sunscreen dengan manfaat yang tak sekedar melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB, namun juga dapat bantu mencegah munculnya tanda penggunaan dini pada kulit.
8. Menjaga Warna Kulit Tetap Merata
Selain mampu memperlambat penuaan kulit, manfaat sunscreen mampu menjaga warna kulit Moms tetap merata dan mencegah perubahan warna kulit.
Selain itu, Moms dapat menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung glycolic acid.
Glycolic acid mampu meningkatkan produksi kolagen dan membantu memecah protein yang mengikat sel-sel kulit mati bersama.
Hal ini berguna untuk mengatasi jerawat, bintik-bintik cokelat, menyamarkan garis halus wajah, dan membuat warna kulit merata.
Baca Juga: 14 Rekomendasi Buku Parenting, Bantu Orang Tua Mendidik Anak
9. Mencegah Timbulnya Garis Halus
Sunscreen bisa mencegah secara efektif untuk munculnya keriput, garis halus, dan kerutan.
Paparan sinar UVA yang lama membuat kulit memiliki garis halus di wajah.
Faktanya, sebagian besar dari garis halus yang muncul di wajah disebabkan oleh kerusakan akibat sinar matahari.
Dengan memasukkan produk dengan kandungan SPF (Sun Protection Factor) ke dalam rutinitas perawatan kulit harian, Moms dapat menangkal tanda-tanda garis halus di wajah.
10. Melembapkan Wajah dengan Benar
Manfaat sunscreen tidak hanya melindungi paparan dari sinar matahari, tetapi juga dapat melembapkan wajah.
Bahan Hyluronic Acid (HA), Ascorbyl Glucoside dan Airlicium HA misalnya.
Kandungan ini bersifat menarik cairan dengan kuat dibandingkan berat molekulnya, sehingga bisa menjaga kelembapan kulit.
11. Mengurangi Potensi Penipisan Pembuluh Darah
Juga dikenal sebagai telangiectasias, sinar UV dapat merusak dinding pembuluh darah kulit.
Melansir Paris Health Care, akibatnya kondisi ini menyebabkannya kulit wajah yang menipis.
Penipisan pembuluh darah meninggalkan munculnya memar atau pendarahan pada kulit.
Pilih sunscreen yang memiliki bahan-bahan seperti titanium dioxide dan zinc oxide untuk menyerap sinar dan memantulkannya dari kulit.
Selain itu, kandungan seperti octocrylene dan octisalate juga penting diperhatikan dalam produk sunscreen yang Moms pakai.
Baca Juga: 10 Buah untuk Bayi yang Mudah Dicerna sebagai MPASI
Tips Penggunaan Sunscreen agar Lebih Efektif
Sunscreen sangat efektif bila digunakan dengan benar. Berikut panduan menggunakan sunscreen agar perlindungan maksimal, yakni:
1. Krim Jangan Terlalu Tipis
Ketika memakai sunscreen dengan tipis-tipis, maka perlindungan dan manfaat sunscreen akan berkurang.
Khasiatnya akan menurun dari angka SPF yang tertera pada label produk sunscreen.
Jadi, cobalah untuk menggunakan sunscreen dengan lapisan yang lebih tebal. Umumnya sebanyak 1 ruas jari telunjuk dalam sekali pakai.
2. Gunakan Sunscreen 15–30 Menit sebelum Keluar Rumah
Salah satu penyebab manfaat sunscreen tidak efektif adalah menggunakan sunscreen terburu-buru.
Idealnya, kita harus mengaplikasikan sunscreen selama 15-30 menit sebelum keluar rumah.
Hal ini karena sunscreen bersifat chemical sehingga membutuhkan waktu untuk bekerja dengan efektif.
Pastikan juga menggunakan sunblock terlebih dahulu sebelum mengaplikasikan rangkaian make up sehari-hari.
3. Gunakan Ulang Setiap 3 jam Sekali
Menggunakan sunscreen tidak cukup sekali. Moms perlu mengulang penggunaannya beberapa kali agar manfaat sunscreen efektif.
Agar manfaat sunscreen maksimal, Moms perlu me-reapply setiap 3 jam sekali.
Sebelum reapply sunscreen, cuci dulu wajah baru oleskan yang baru.
Waktu 3 jam bisa berubah tergantung banyak hal misalnya intensitas matahari.
Sunscreen akan lebih bertahan lama di pagi hari, karena intensitas matahari yang rendah akan mempengaruhi perlindungan sunscreen-nya.
Kalau kita berkeringat, berenang harus lebih cepat diaplikasikan ulang.
Baca Juga: 6 Jenis Imunisasi Ibu Hamil, Manfaat serta Waktu Pemberian!
Memilih Sunscreen yang Memberikan Perlidungan Terbaik
Moms tentu ingin mendapatkan manfaat sunscreen secara maksimal, bukan?
Untuk itu, pastikan memilih produk sunscreen yang tepat agar perlindungan kulit dari bahaya matahari benar-benar optimal.
Salah satu sunscreen yang dapat memberikan perlindungan terbaik yaitu MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream.
MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream merupakan duo sunscreen multifungsi dengan ADVANCED 3X PROTECTION.
Jadi, tidak hanya melindungi kulit dari UVA dan UVB dengan SPF 50 PA+++ saja, namun juga memiliki kemampuan sebagai Blue Light Protection!
Dengan kandungan White Cell DNA yang kaya akan antioksidan, MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream dapat mencegah Trans Epidermal Water Loss.
Terdapat juga kandungan skincare lainnya seperti niacinamide yang mampu mengurangi kemerahan dan mencerahkan kulit.
Hal ini dibuktikan dalam studi di jurnal Dermatologic Surgery yang menyebutkan bahwa niacinamide memiliki kemampuan untuk mengurangi munculnya bintik-bintik hiperpigmentasi dan bercak merah pada kulit.
Bahkan, diperkaya juga dengan kandungan 7x ceramide untuk memperbaiki dan memperkuat skinbarrier serta 5x hyaluronic acid yang dapat memberikan hidrasi ekstra sekaligus menenangkan kulit.
Selain itu, terdapat bahan-bahan probiotics di dalamnya yang dapat membantu keseimbangan mikrobiome pada kulit sehingga skin barrier terjaga dengan baik serta ampuh dalam melawan efek buruk sinar UV matahari.
Daily cream ini memiliki tekstur ultra weight (tekstur ringan dengan instant tone up yang natural), alcohol-free, non-comedogenic, dan bebas minyak esensial.
Menariknya lagi, kedua produk sunscreen dari MS Glow memiliki fungsi sebagai color corrector sehingga warna kulit akan tampak lebih cerah merata secara instan dengan hasil dewy finish.
Moms pun bisa menggunakannya sebagai base makeup karena formulanya tidak lengket di kulit, tidak patchy, tidak membuat kulit semakin berminyak dan kusam.
Cocok untuk penggunaan sehari-hari karena MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream sweat resistant, tidak luntur dan tidak menggumpal setelah berkeringat.
Tenang saja, produk dari MS Glow tidak mengandung alkohol dan paraben. Telah mendapatkan sertifikasi BPOM, halal, dan dermatologically tested.
Aman digunakan oleh ibu hamil dan menyusui sekali pun.
Perbedaan MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream
Satu-satunya hal yang membedakan MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream adalah kandungan SPF dan peruntukkannya.
MS Glow Sunglow Daily Cream mengandung SPF 30 PA+++ yang dapat digunakan untuk kulit acne prone, kulit berminyak, dan kulit sensitif.
Sementara itu, MS Glow Sunwhite Daily Cream memiliki kandungan SPF 50 PA ++++ yang cocok untuk pemilik kulit normal, kering, dehidrasi, dan hiperpigmentasi.
Adapun cara penggunaan MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream cukup simple.
Moms hanya perlu membersihkan wajah terlebih dahulu, lalu gunakan hydrating toner atau essence untuk memberikan kelembapan ekstra.
Setelah itu, Moms dapat mengaplikasikan MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily sebanyak dua ruas jari dan aplikasikan ke seluruh wajah dan leher secara merata.
Nantinya, warna cream akan menyatu dengan warna kulit saat di-blend dan menetralkan sekaligus mencerahkan.
Moms bisa menggunakannya dengan cara di-build up sesuai dengan kebutuhan.
Selain digunakan sebagai tahapan skincare terakhir, MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream juga dapat dijadikan sebagai primer, sebelum Moms mengaplikasikan makeup pada wajah.
Jika Moms tertarik dengan produk MS Glow Sunglow Daily Cream dan MS Glow Sunwhite Daily Cream, dapat melakukan pembelian melalui Seller Resmi MS Glow, MS Glow Aesthetic Clinic, dan e-commerce.
Baca Juga: 6+ Dongeng Anak Islami yang Bisa Dibaca Sebelum Anak Tidur
Itu dia sederet manfaat sunscreen, cara penggunaan yang tepat, dan rekomendasi produk terbaiknya, Moms!
(ADV)
- https://speakingofwomenshealth.com/health-library/the-benefits-of-using-sunscreen
- https://www.aad.org/public/everyday-care/sun-protection/sunscreen-patients/sunscreen-faqs
- https://www.unitypoint.org/desmoines/article.aspx?id=e0a22a4f-77c7-4a9a-b779-ed3c37956982
- https://www.parrishhealthcare.com/news/2020/july/5-reasons-to-use-sunscreen-every-day/
- https://msglowid.com/products/sunwhite-daily-cream
- https://msglowid.com/products/sunglow-daily-cream
- https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/16029679/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.