Melatih Si Gadis Kecil Jadi Pemberani
This Article is In Partnership with Rockingmama
Setiap orangtua pasti menginginkan anaknya menjadi pemberani, termasuk anak perempuan. Dengan keberanian yang dimilikinya, Anda berharap gadis kecil Anda bisa tumbuh menjadi remaja dan perempuan tangguh seperti Anda. Untuk itu, berikut ini tips yang bisa Anda ikuti untuk melatih gadis kecil Anda agar jadi pemberani.
Ajari Jadi Mandiri
Biasakan si kecil untuk tidak bergantung pada siapapun, termasuk Anda. Ajari dia untuk makan sendiri, mencuci piring sendiri, membereskan tempat tidurnya sendiri, dan hal-hal lain yang masih bisa dilakukan anak seusianya. Dengan begitu, buah hati Anda akan terbiasa untuk melakukan segalanya seorang diri sehingga saat dewasa nanti Anda tidak perlu khawatir jika dia ingin keluar kota atau keluar negeri, entah untuk bersekolah atau bekerja.
Ajari Sedikit Seni Bela Diri
Ya, walaupun anak Anda perempuan, membekalinya sedikit dengan ajaran bela diri tidak ada salahnya, lho. Tidak perlu sampai menjadi master, tetapi ilmu yang dia dapatkan bisa sangat berguna jika dia memang sedang membutuhkannya. Bela diri membuat instingnya lebih tajam, refleknya lebih cepat, dan tidak cepat panik jika dihadapkan dengan tantangan.
Ajak Kenalan dengan Beragam Binatang
Walaupun Anda jijik dengan kecoak, cicak, atau binatang melata lainnya, Anda tetap harus bersikap tegar dan berani saat bersama si kecil. Beritahu buah hati Anda bahwa setiap makhluk hidup memiliki fungsinya sendiri terhadap keseimbangan alam semesta.
Ajak Berpetualang
Setelah bekenalan dengan binatang-binatang, ajak putri kecil untuk berpetualang dan berkenalan dengan tanaman dan kontur alam. Anda bisa mengajaknya untuk berkemah, kemping, atau pergi ke pantai. Dengan begitu, dia bisa melihat keindahan alam dan berani untuk mencoba ke tempat-tempat baru nantinya.
Tanamkan Rasa Percaya Diri
Berikan dukungan terhadap apapun yang hendak dia lakukan. Support si kecil baik dalam keadaan senang maupun sedih. Dukung anak Anda untuk bermain di luar, bukan hanya di kamar. Berikan motivasi juga anak Anda secara mental, misalnya saat dia kalah dalam sebuah perlombaan. Ajari anak Anda untuk selalu menjadi diri sendiri agar dia merasa enjoy dan selalu percaya diri.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.