20 Inspirasi Nama Bayi Perempuan Hindu yang Menawan
Nama bayi perempuan Hindu memiliki keunikan sendiri ketika disematkan pada Si Kecil.
Tentu saja memilih nama butuh waktu yang panjang agar tidak terjadi penyesalan.
Moms sedang mencari nama untuk Si Kecil yang sebentar lagi akan lahir?
Mencari nama untuk buah hati memang pekerjaan yang susah-susah gampang.
Apalagi jika orang tua mencari nama dengan sentuhan yang unik.
Nama Hindu modern atau tradisional bisa menjadi pilihan.
Dewi Lakshmi adalah salah satu dewa terpenting dalam agama Hindu dan merupakan salah satu dari 3 Dewi Tritunggal.
Maka jangan heran banyak masyarakat Hindu yang menamai bayi perempuannya dengan nama Dewi Laksmi.
Baca Juga: 10 Manfaat Masker Lemon untuk Kecantikan yang Tak Terduga!
Inspirasi Nama Bayi Perempuan Hindu
Nah, untuk Moms dan Dads yang mencari inspirasi nama bayi perempuan Hindu, mungkin sedikit sulit.
Namun jangan khawatir, di bawah ini ada berbagai inspirasi nama bayi perempuan Hindu yang bisa dijadikan sebagai referensi.
Tidak hanya unik, nama-nama ini juga memiliki arti yang cantik lho, Moms!
1. Shreya
Nama bayi perempuan Hindu pertama yang memiliki arti baik adalah Shreya.
Shreya merupakan nama India yang identik dengan nama Dewi Lakshmi.
Inspirasi nama bayi perempuan satu ini memiliki beberapa makna positif seperti 'beruntung' atau 'keberuntungan', 'sukses', 'cantik' dan 'berbakat' dalam bahasa Sanskerta.
2. Anisha
Nah, nama bayi perempuan Hindu yang satu ini mudah untuk diucapkan nih, Moms!
Nama selanjutnya adalah Anisha.
Nama ini juga merupakan anagram Ahinsa yang berarti tanpa kekerasan.
Anisha sendiri memiliki arti 'cahaya' atau 'kecerahan'.
Nama ini sangat bagus untuk diberikan pada bayi perempuan Moms.
Baca Juga: Kalori Nasi Putih, Nasi Merah dan Jenis Beras Lainnya, Lebih Baik Mana Moms?
3. Padma
Nama bayi perempuan Hindu yang cantik lainnya adalah Padma.
Inspirasi nama bayi perempuan satu ini berarti juga 'lotus' dalam bahasa Sansekerta.
Nama itu juga merujuk pada Rama, dewa utama dalam agama Hindu.
Tahukah Moms pengertian dari simbol lotus? Lotus yang juga dikenal sebagai bunga seroja ini sedari dulu sudah menjadi simbol dari kejernihan hati dan juga pikiran.
Lotus sendiri terdiri dari 3 warna dan masing-masing memiliki artinya sendiri.
Lotus putih memiliki arti kemurnian pikiran, sifat yang tenang serta kesempurnaan dari sisi spiritual.
Sementara lotus merah memiliki makna kasih yang tulus tanpa pamrih, kasih sayang, kebaikan dan juga gairah hidup yang membara.
Dan terakhir, lotus merah muda menjadi simbol dari tempat tertinggi, paling terhormat dan juga kesucian.
4. Kamala
Nama bayi perempuan Kamala merupakan bentuk feminin dari Kamal, yang berarti 'lotus'.
Ini merupakan nama salah satu Krittika dalam Hindu 'Mahabharata'.
Baca Juga: 60 Ucapan Ulang Tahun Islami untuk Pasangan, Anak, dan Teman
5. Heera
Dewi Lakshmi memang memiliki beberapa nama.
Dan Dewi Lakshmi sendiri menjadi nama yang paling banyak digunakan sebagai nama bayi perempuan Hindu dari masa ke masa.
Heera adalah nama lain untuk Dewi Lakshmi. Inspirasi nama bayi perempuan Hindu ini berarti juga 'berlian, singa, dan petir.
6. Kanti
Tidak hanya pelafalannya saja yang mudah dan cantik, nama bayi perempuan satu ini juga memiliki makna yang bagus.
Kanti dalam bahasa Sansekerta berarti menawan,keindahan, dan rahmat.
7. Mahadevi
Nama bayi perempuan Hindu yang satu ini memang terdengar megah.
Dengan awalan Maha-Kombinasi nama dari kata maha ini berarti juga 'hebat' dan devi, yang berarti 'dewi'.
Baca Juga: 15+ Manfaat Buah Bit, Bisa Mencegah Anemia dan Menjaga Kesehatan Mata
8. Sita
Nama bayi perempuan Hindu yang selanjutnya ialah Sita.
Dalam kepercayaan Hindu, Sita adalah istri Dewa Rama.
Dia adalah avatar Dewi Lakshmi, yang menghabiskan hidup dalam kesulitan.
Nama cantik ini cocok dijadikan sebagai nama bayi perempuan Moms.
9. Devika
Seperti yang tadi sudah sempat dibahas, nama Dewi Lakshmi sendiri memang populer diberikan pada keluarga yang beragama Hindu.
Jadi, jangan heran ketika nama lain dari Dewi Lakshmi pun menjadi nama bayi perempuan Hindu yang paling sering digunakan.
Nah, Devika adalah nama lain dari Dewi Lakshmi.
Nama ini memiliki arti 'dewi kecil'. Manis sekali, bukan?
Baca Juga: Gumpalan Darah Haid Seperti Daging, Bahayakah atau Tanda Keguguran? Cek di Sini, Moms!
10. Pushti
Nama bayi perempuan Hindu yang juga cantik adalah Pushti.
Pushti adalah nama feminin yang berarti 'pemilik semua kekayaan'.
11. Bora
Setiap orang tua pastinya mengharapkan sang anak menjadi cerdas dan berpengetahuan.
Nama bayi perempuan Hindu yang memiliki aksen modern dan cocok dipakai untuk Si Kecil adalah Bora.
Bora sendiri memiliki arti salju, kecerdasan, dan kepintaran.
Nah, jika Moms ingin menyematkan doa di antara nama Si Kecil agar menjadi pintar, Bora bisa menjadi salah satunya.
12. Daya
Nah, jika Moms ingin Si Kecil tumbuh menjadi seseorang yang penuh perhatian serta kebaikan.
Daya bisa menjadi nama bayi perempuan Hindu yang tepat.
Terdengar sangat manis di telinga, nama ini pun memiliki arti yang cantik, ya!
Baca Juga: Cara Mandi Wajib: Rukun, Bacaan Niat, Urutan, dan Keutamaannya
13. Elakshi
Ini adalah salah satu nama bayi perempuan Hindu yang terdengar sangat cantik, Moms!
Elakshi sendiri bisa menjadi rekomendasi nama jika Moms menginginkan nama yang unik untuk disandangkan pada Si Kecil kelak.
Elakshi sendiri memiliki arti "seorang wanita yang memiliki mata bersinar".
Cantik sekali untuk disematkan pada Si Kecil nanti, bukan?
14. Hayi
Seorang anak adalah harapan bagi orang tuanya.
Setiap orang tua pasti menginginkan sang anak untuk tumbuh menjadi seseorang yang bahagia dan juga diberkati.
Seperti yang Moms inginkan, Hayi sendiri memiliki arti harapan dari kehidupan.
Jadi, dengan memberikan nama ini pada sang buah hati, diharapkan kelak ia bisa mencapai semua harapan yang disematkan seperti yang ada pada namanya.
15. Isha
Menjadi perempuan bukan berarti lemah.
Menjadi perempuan bukan berarti harus memiliki pelindung.
Jika Moms ingin Si Kecil lahir dan menjadi anak yang kuat, nama Isha bisa cocok untuk disematkan padanya.
Dalam nama bayi perempuan Hindu, Isha memiliki arti perempuan yang melindungi.
Nama ini sangat cocok disematkan untuk Moms yang berdoa Si Buah hati bisa menjadi sosok pelindung orang di sekelilingnya.
Baca Juga: 10+ Minuman yang Baik untuk Ibu Hamil, Menyehatkan dan Mencegah Dehidrasi!
16. Aadyasha
Kalau Moms sedang mencari nama bayi perempuan Hindu untuk anak pertama, Aadyasha bisa dijadikan pilihan.
Nama ini bermakna pertama, namun juga dimaknai sebagai doa pertama.
Interpretasi “pertama” di sini juga bisa diartikan sebagai anak yang selalu menjadi yang terdepan dalam berbagai hal dan didoakan agar tumbuh menjadi pribadi yang bertanggung jawab.
17. Yoshika
Kehadiran bayi perempuan yang menggemaskan memberikan suasana yang tentram dan penuh keindahan.
Nama Yoshika tepat untuk mewakilkan indahnya momen ini karena artinya adalah putri yang cantik dan menggemaskan.
Selain dua makna tersebut, Yoshika juga memiliki arti seseorang yang sukses.
Jadi, nama bayi perempuan Hindu ini juga merupakan tuturan harapan orang tua terhadap putri kecilnya.
Baca Juga: Ketahui 10+ Manfaat Masker Charcoal untuk Kesehatan Kulit Wajah
18. Zaitra
Penuh kejutan dan memberikan warna baru, lahirnya bayi di keluarga bisa diibaratkan sebagai hadiah.
Nama Zaitra bermakna hadiah yang berharga.
Bukan hanya bermakna, nama bayi perempuan Hindu ini juga memiliki kesan unik dan elegan.
19. Samani
Perempuan yang identik dengan keanggunan dan kelembutan dapat diwakilkan dengan nama Samani.
Arti dari nama bayi perempuan Hindu ini adalah dia yang tenang.
Selain itu, nama ini juga dimaknai malam, yang juga menggambarkan ketenangan.
Bayi perempuan yang dinamakan Samani didoakan untuk menjadi perempuan yang penuh pertimbangan dan dapat mengendalikan serta menempatkan diri dengan baik.
20. Nainika
Mata adalah salah satu kunci dari tumbuhnya koneksi antar manusia.
Tidak terkecuali dengan bayi, yang umumnya tampak menggemaskan dengan bola matanya yang besar.
Nainika bermakna pupil mata. Pupil adalah bagian mata yang memungkinkan cahaya untuk diterima sehingga kita bisa melihat.
Bayi yang dinamakan Nainika diharapkan untuk bisa bermanfaat untuk sekitarnya layaknya pupil untuk mata.
Baca Juga: 6 Manfaat Kerokan bagi Kesehatan, Bantu Redakan Sakit di Bagian Leher, Bahu, dan Punggung
Itu dia Moms beberapa rekomendasi nama bayi perempuan Hindu yang bisa dijadikan inspirasi.
Adakah yang Moms dan Dads suka untuk diberikan kepada Si Kecil?
Nah, bila Moms masih belum menemukan nama yang cocok untuk Si Kecil, dan ingin mencari inspirasi nama bayi lainnya, yuk gunakan fitur Baby Name Finder di aplikasi Orami Parenting!
Di fitur Baby Name Finder ini, Moms bisa menemukan ribuan nama bayi menarik dengan ragam tema dan arti yang bisa Moms pilih.
Yuk, coba fiturnya dengan meng-klik gambar di bawah ini ya, Moms!
- https://www.onlymyhealth.com/baby-names/girl-hindu-baby-names
- https://indianexpress.com/article/parenting/family/50-hindu-baby-girl-names-of-2019/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.