Olahraga Memanah Membentuk Karakter Diri
This Article is In Partnership with Rula
Olahraga memanah bukan termasuk olahraga ekstrim karena tidak dibutuhkan kekuatan otot yang besar. Memanah bisa dilakukan oleh semua kalangan, baik laki-laki, perempuan, anak-anak, hingga orang dewasa. Namun walau tidak berat, memanah juga perlu berhati-hati karena ujungnya yang tajam. Selain membentuk kekuatan fisik, olahraga memanah juga bisa membentuk karakter dalam diri Anda, lho. Apa saja?
Melatih Fokus
Memanah akan melatih Anda untuk berfokus pada sasaran dan target. Latihan ini akan membentuk karakter diri Anda untuk selalu memiliki tujuan hidup, berfokus, dan berusaha semaksimal mungkin untuk mencapainya.
Menjadi Pribadi yang Tenang
Latihan memanah membutuhkan ketenangan dalam diri. Caranya dengan mengatur cara berdiri yang tegap, pernapasan, dan tenang menghadapi lingkungan sekitar. Hal ini akan membentuk diri Anda menjadi pribadi yang lebih tenang ketika menghadapi masalah.
Mengontrol Emosi
Saat memanah, Anda tidak bisa asal-asalan berdasarkan emosi semata karena bisa-bisa anak panah malah melenceng dari target sasaran akibat buru-buru. Sama seperti dalam kehidupan sehari-hari, Anda pun tidak bisa tergesa-gesa dalam bertindak. Ada berbagai aspek yang perlu Anda pertimbangkan.
Menjadi Berani
Anda tidak boleh ragu-ragu saat melepaskan anak panah karena kekuatan yang dikeluarkan tidak akan maksimal dan hasilnya anak panah malah melenceng. Dalam kehidupan sehari-hari, Anda pun tidak boleh ragu-ragu ketika mengambil keputusan karena setiap keputusan memiliki risiko dan tanggung jawab yang harus Anda jalani.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.