Orami Parenting Morning Class: Belajar Bahasa Inggris untuk Anak! Live di Instagram @oramiparenting
Banyak orang tua ingin mulai memperkenalkan anak-anak mereka pada pelajaran Bahasa Inggris di rumah. Sayangnya Moms dan Dads mungkin bingung harus memulai darimana.
Bisa jadi karena bahasa Inggris Moms dan pasangan sendiri yang belum sempurna, atau karena berbagai hal lainnya. Namun sebenarnya yang paling penting adalah bahwa kita memiliki antusias tinggi dan banyak memberikan dorongan pada Si Kecil.
Baca Juga: 5 Cara Meningkatkan Kemampuan Bahasa Inggris Anak, Yuk Disimak!
Selain itu, untuk Moms yang ingin mulai mengajari Si Kecil, bisa mengikuti Orami Parenting Morning Class Moms. Di hari Minggu (14/06/2020) besok, kelas yang dibawakan adalah memperkenalkan anak pada bahasa Inggris.
Belajar Bahasa Inggris dengan Menyenangkan
Siapa bilang belajar bahasa Inggris harus selalu disertai dengan latihan, latihan, dan latihan? Memang benar ungkapan practice makes perfect, namun tidak ada salahnya kita menambahkan untuk menyenangkan agar anak lebih tertarik kan?
Inilah yang akan Moms dapatkan dalam Morning Class Kiddy Fun Englis besok. Anak-anak akan mulai diperkenalkan pada bahasa Inggris dasar dengan cara yang tentunya tidak membosankan dan mudah dipahami oleh Si Kecil.
Baca Juga: 3 Tips agar Anak Fokus Belajar di Rumah, Yuk Coba!
Dibawakan oleh Kak Raras, Si Kecil akan diajak untuk mengenal warna-warna dalam bahasa Inggris sambil bernyanyi dan bermain. Moms boleh lho mendampingi anak agar mereka tidak bingung.
Jangan lupa untuk memakaikan Si Kecil baju yang nyaman, menyediakan botol air, kertas origami, dan tentunya suasana hati yang bagus untuk ikut kelas.
Langsung aja join Orami Parenting Morning Class bersama Kak Raras hanya di Instagram Live @oramiparenting, pada Minggu (14/06/2020) ya Moms. Sampai jumpa!
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.