16 Agustus 2024

Resep Bolu Emprit, Camilan Khas Yogyakarta yang Mulai Langka

Cocok dinikmati bersama teh atau kopi
Resep Bolu Emprit, Camilan Khas Yogyakarta yang Mulai Langka

Foto: Youtube.com/Dwimonica kitchen

Resep bolu emprit ternyata masih banyak dicari di tengah maraknya jajanan modern yang viral, lho.

Bolu emprit adalah salah satu kue tradisional khas Yogyakarta yang semakin langka keberadaannya.

Dengan rasa manis dan tekstur khas, kue ini sering menjadi simbol nostalgia bagi banyak orang.

Namun tak perlu risau lagi, kini Moms bisa coba membuatnya sendiri di rumah dengan mengikuti resep bolu emprit berikut.

Baca Juga: Resep Bolu Coklat yang Mudah dan Lezat, Wajib Coba Buat!

Sejarah Bolu Emprit

Bolu Emprit
Foto: Bolu Emprit (Cookpad.com/Dwimonica)

Sebelum mencari tahu resep bolu emprit, mari simak dahulu sejarah dari kuliner khas Yogyakarta yang satu ini, Moms.

Bolu emprit adalah salah satu makanan tradisional khas Yogyakarta yang sudah ada sejak lama.

Nama "emprit" diambil dari burung kecil yang biasa ditemukan di daerah Jawa, yaitu burung gereja (emprit).

Bolu ini dinamakan demikian karena ukurannya yang kecil dan warnanya yang cokelat, mirip dengan burung emprit.

Dulu, bolu emprit sangat populer di kalangan masyarakat Yogyakarta, terutama sebagai camilan yang disajikan saat minum teh di pagi hari.

Bolu ini terkenal dengan teksturnya yang agak keras di luar, tapi langsung hancur di mulut saat digigit.

Meskipun terlihat kasar di bagian luar, rasa manisnya membuat bolu ini disukai banyak orang.

Seiring berjalannya waktu, bolu emprit mulai jarang ditemui dan menjadi makanan yang langka.

Namun, hingga sekarang, bolu ini masih dikenal sebagai salah satu makanan tradisional Yogyakarta yang berharga.

Dalam perkembangannya, bolu emprit yang dulunya hanya berwarna cokelat, sekarang sudah ada variasi warna lain seperti merah muda, kuning, dan putih.

Baca Juga: 3 Resep Bolu Pisang Kukus tanpa Mixer yang Mudah dan Lezat!

Resep Bolu Emprit

Nah, bagi Moms yang rindu akan camilan tradisional Yogyakarta yang sudah mulai langka ini, bisa coba membuatnya dengan menyontek resep bolu emprit berikut. Dijamin anti gagal!

Resep Bolu Emprit khas Yogyakarta

Bolu Emprit Foto: Cookpad.com/Dwimonica
Siap dalam 1 jam 30 menit
Sajian 30 porsi

Berikut ini resep bolu emprit khas Yogyakarta yang bisa Moms coba di rumah.

Bahan-bahan

  • 500 gr tepung tapioka
  • 1 butir kelapa tua di kupas lalu di parut
  • 200 gr gula halus
  • 1,5/2 sdt baking powder
  • 2 sdt jahe bubuk (bisa pake jus jahe)
  • 1/2 sdt garam
  • 120 ml air
  • Secukupnya pewarna merah muda
  • Cetakan jelly
  • Panci untuk membakar

Cara membuat:

  1. Persiapkan semua bahan dan alat yang ada di rumah untuk memanggang dan mencetak bolu.
  2. Parut kelapa, lalu campurkan semua bahan secara perlahan sambil sedikit demi sedikit menambahkan air.
  3. Pastikan adonan tidak terlalu lembek agar mudah dicetak, dan jangan sampai menggumpal.
  4. Bagi adonan menjadi dua, lalu beri pewarna pada salah satu bagian. Tutup dengan plastik dan diamkan selama satu jam.
  5. Cetak adonan dengan ukuran dua sendok teh, tekan hingga keluar dari cetakan, dan letakkan di atas piring yang sudah dialasi aluminium foil.
  6. Lanjutkan proses mencetak hingga semua adonan habis, lalu panaskan alat pemanggang.
  7. Panggang selama satu jam dengan api sedang hingga bolu benar-benar matang dan kering.
Baca Juga:

Itulah informasi seputar bolu emprit lengkap dengan resep bolu emprit yang mudah untuk dicoba. Yuk, buat di rumah, Moms!

  • https://cookpad.com/id/resep/15007324-bolu-emprit-kue-lebarandwimonica
  • https://www.youtube.com/watch?v=ldfFqzj0Nz0

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.