10 Restoran Korea di Bali dengan Beragam Menu Andalan!
Moms mungkin pernah ingin mencoba makanan yang ada di drama Korea. Jika Moms berdomisili atau sedang liburan di Pulau Dewata, jangan ragu untuk restoran Korea di Bali berikut ini.
Selain menyajikan makanan dengan rasa enak, restoran Korea di Bali juga menyajikan suasana yang cukup nyaman untuk pelanggannya.
Simak terus artikel ini untuk melihat rekomendasi restoran Korea di Bali yang bisa Moms dan keluarga coba.
Baca Juga: Begini Cara Menyalakan Arang dengan Mudah untuk Acara Bakar-bakaran di Malam Tahun Baru
Rekomendasi Restoran Korea di Bali
Kuliner adalah budaya Korea yang cukup berkembang di dunia, tak terkecuali di Indonesia.
Tingginya minat masyarakat di Tanah Air dengan drama Korea membuat banyak Moms mulai mencoba makanan dari negeri ginseng tersebut.
Nah, Moms yang liburan atau tinggal di Bali, coba rekomendasi restoran Korea berikut ini!
1. Cheogogi Korean BBQ
Lokasi: Jl. Cok Agung Tresna No.37C, Dangin Puri Klod, Kec. Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80234
Kisaran harga: Mulai dari Rp49.000-99.000/orang.
Jam buka: Setiap hari pukul 12.00-21.00 WITA dengan last order pada pukul 20.00 WIB.
Restoran Korea di Bali yang menarik untuk dikunjungi berikutnya adalah Cgeogogi Korean BBQ.
Tempat makan satu ini menyediakan beragam jenis daging dengan konsep All You Can Eat.
Selain menyediakan beragam jenis daging dengan kualitas premium, Moms juga bisa mencoba menu lain, seperti Japchae, Korean Pancake dan pastinya Kimchi.
Jika Moms memilih menu paket, akan mendapatkan satu set daging dengan makanan pendamping lengkap dengan buah semangka sebagai makanan pencuci mulutnya.
2. Mapogalmaegi Magal BBQ
Lokasi: Jl Raya Kuta, Denpasar, Bali dan juga Samasta Lifestyle Village.
Kisaran harga: Rp300.000 untuk dua orang
Jam buka: Setiap hari mulai pukul 12.00 WITA
Moms yang suka dengan Korean barbeque jangan ragu untuk mampir ke Magal.
Restoran Korea di Bali sati ini menawarkan beragam jenis daging pilihan yang dapat dimasak dan dimakan dengan sayuran layaknya di negeri ginseng.
Restoran ini cocok untuk Moms yang memang ingin kumpul bersama keluarga atau teman-teman.
Di sini, tidak hanya menyediakan daging saja, ya.
Ada juga menu seafood seperti haemulsundubu atau soup seafood dan tahu khas Korea, bulgogi, dan bibimbap.
Baca Juga: 8 Rekomendasi Pusat Oleh-Oleh Solo yang Lengkap dan Murah, Catat Lokasinya!
3. Warung Chingu
Lokasi: Jl. Drupadi VI No.10, Sumerta Kelod, Kec. Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80234
Kisaran harga: Mulai dari Rp30.000
Jam buka: Setiap hari mulai dari 11.00-21.00 WITA
Moms yang ingin mencoba street food ala Korea bisa datang ke Warung Chingu.
Restoran Korea di Bali ini menyajikan beragam jajanan ala anak muda Korea.
Beberapa menu yang ditawarkan antara lain, kimbap dengan beragam isian, mandu, tteokbokki, kimchi, bibimbap dan makanan Korea lainnya.
Selain memberikan hidangan yang enak untuk dicoba, suasana restoran Korea di Bali ini terbilang cukup unik.
Pasalnya, di sini Moms dapat menikmati makanan di saung yang ada di bagian luar restoran.
4. Yimo Korean Restaurant
Lokasi: Jl. Danau Tamblingan No.204, Sanur, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali 80228
Kisaran harga: Mulai dari Rp40.000
Jam buka: Setiap hari pukul 12.00-21.00 WITA.
Saat Moms berkunjung ke daerah Sanur, jangan lupa untuk mampir di Yimo.
Restoran Korea di Bali ini bisa mengobati keinginan Moms setelah melihat menu Korea di drama lho.
Beberapa menu yang bisa Moms coba di restoran ini, antara lain naengmyeon, ramyun, bibim-guksu, teokdokki dan beberapa makanan Korea lainnya.
Walaupun menyajikan makanan Korea, tetapi konsep restoran ini cukup unik lho Moms.
Interiornya dibuat dengan anyaman kayu khas Indonesia dengan pajangan khas Korea.
Selain itu, di tempat ini Moms juga dapat menikmati makanan sambil menonton beragam acara Korea seru.
Jadi, tidak perlu takut jika ingin makan sendirian.
Baca Juga: 13 Manfaat Skiping, Bantu Bakar Kalori, Bagus untuk Tulang, Jantung dan Pernapasan!
5. Cloud Cakes
Lokasi: Jl. Pulau Moyo No.48, Pedungan, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali 80223.
Kisaran harga: Mulai dari Rp25.000
Jam buka: Setiap hari pukul 10.00-22.00 WITA
Jika kebanyakan rumah makan Korea menyediakan makanan berat, tidak demikian dengan restoran satu ini.
Cloud Cakes adalah restoran Korea di Bali yang menyediakan beragam makanan penutup khas Korea.
Berlokasi di Denpasar, restoran ini memiliki konsep yang cukup menarik.
Dekorasi restoran ini mengusung tema ala fairy tale dengan pajangan unicorn yang cukup besar di sudut ruangan.
Perpaduan antara warna putih dan pink membuat Moms cocok untuk makan bersama Si Kecil nih.
Menu yang ditawarkan di restoran ini juga cukup beragam.
Mulai dari cake hingga pie tentunya dengan sentuhan khas negeri ginseng.
Selain menyajikan menu manis, Cloud Cakes juga menyajikan jenis makanan Korea, seperti tteokbokki dan ramyun.
6. Kbunsikbali
Lokasi: Jl. Sunset Road No.6, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Kisaran harga: Mulai dari Rp20.000 hingga Rp170.000
Jam buka: Setiap hari mulai dari 11.00-22.00 WITA
Kbunsikbali merupakan salah satu restoran Korea di Bali.
Di sini meja dan kursinya sudah diatur untuk banyak orang sehingga Moms dapat bebas memilih duduk di mana.
Setiap meja dialasi dengan kertas yang telah dilaminasi dan yang penting pelayan disini sangat ramah-ramah.
Ketika datang, Moms akan diberikan air minum gratis, tisu basah dan perlengkapan makan ala Korea.
Untuk menunya sendiri cukup beragam dan menggunggah selera seperti buldak chicken, yangnyeom chicken, honet buter chicken, padak chicken, pork bulgogi, beef bulgogi, bibimbap, tuna kimchi bokkeumbab, kimchi jjigae, denjang jjigae, sundubu jjigae, yukgaejang dan aneka makanan Korea lainnya.
Selain menu makanan, terdapat juga minuman yang bisa dipesan mulai dari smoothie, yujacha, mogwacha, misugaru drink, daechucha, makgeoli hingga soju.
Setelah mencicipi aneka makanan tapi masih merasa lapar?
Kbunsikbali juga menyediakan menu snack mulai dari corn dog, kimbap, hotteok, eomuk-guk, tteokbokki, rabokki dan lainnya.
Baca Juga: 6+ Larangan untuk Ibu Hamil Agar Tidak Keguguran, Moms Wajib Tahu!
7. Chir Chir Fusion Chicken Factory
Lokasi: Jalan Wanagiri, Jimbaran, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali.
Kisaran harga: Mulai dari Rp30.000-150.000
Jam buka: Setiap hari mulai pukul 12.00-21.00 WITA
Chir Chir merupakan restoran Korean fried chicken yang populer di Korea.
Moms bisa mencobanya langsung makanan tersebut di Bali.
Berbagai olahan ayam khas Korea yang sangat enak dan lezat disertai tempat yang nyaman membuat Moms betah berada di Chir Chir Fusion Chicken Factory.
8. Si Jin Steakhouse
Lokasi: Jl. Lebak Sari No. 18, Kerobokan Kelod, Bali.
Kisaran harga: Mulai dari Rp350.000-600.000
Jam buka: Selasa-Minggu pukul 17.00-22.30 WITA
Si Jin Steakhouse merupakan restoran fine dining Korea.
Restoran Korea di Bali ini cocok untuk Moms yang sedang berkencan dan mencari opsi yang lebih mewah.
Menu mereka mencakup opsi-opsi yang lezat, seperti wagyu katsu sando, seolleongtang, wagyu butter, naengmyeon, dan tentu saja dagingnya telah melalui proses dry-aging serta pilihan anggur kelas dunia.
Jangan lupa untuk membuat reservasi di Si Jin Steakhouse dan rasakan malam yang penuh dengan kemewahan di Seminyak!
Baca Juga: 9 Rekomendasi Gaya Rambut Sebahu ala Korea yang Pernah Trend di 2022
9. Korea Chicken Bali
Lokasi: Jl. Majapahit No.18b, Legian, Bali
Kisaran harga: Rp100.000-200.000
Jam buka: Setiap hari pukul 11.00-21.00 WITA
Baru dibuka pada November 2020, Korea Chicken Bali merupakan restoran Korea yang sedang naik daun, hanya 0.7 mil dari Seminyak.
Selaras dengan namanya, Korea Chicken Bali berspesialisasi pada Korean fried chicken, sembari masih menawarkan bermacam-macam pilihan makanan Korea di menu mereka, dari jap chae, jjambbong, jjajangmyeon, dan lainnya.
Moms dapat menyesuaikan level kepedasan ayam dan bahkan memesan Soju, alkohol Korea yang terkenal, dari menu minuman.
Dengan suasananya yang santai dan terang, makan siang di Korea Chicken Bali bersama keluarga atau teman Moms tentunya akan menjadi sebuah pengalaman yang menyenangkan!
10. Patbingsoo Bali
Lokasi: Kompleks Samasta Village di Jimbaran
Kisaran harga: Mulai dari Rp30.000
Jam buka: Setiap hari pukul 10.00-23.00 WITA
Restoran Korea di Bali adalah Patbingsoo.
Selain makanannya yang khas, Korea juga memiliki dessert yang sangat digemari baik itu oleh warga lokal maupun mancanegara.
Patbingsoo memiliki berbagai menu yang menarik untuk dicoba.
Setiap menunya juga disajikan dengan sangat unik.
Selain dessert, restoran ini juga menyediakan makanan khas Korea lainnya.
Patbingsoo yang berlokasi di Samasta Jimbaran ini menyediakan dua ruangan, yakni indoor dan outdoor.
Baca Juga: Musim Liburan, Ini 12 Hutan Pinus Jogja Instagramable yang Wajib Dikunjungi!
Nah, segini dulu rekomendasi restoran Korea di Bali dengan beragam menu andalan.
Jangan lupa untuk mencoba saat berkunjung ke Bali, ya, Moms!
- https://www.zomato.com/bali/best-korean-restaurants
- https://www.instagram.com/cloudcakes_/?hl=en
- https://whatsnewindonesia.com/bali/best-korean-restaurant-in-bali/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.