29 November 2024

12 Resep Tempe Orek Kering dan Basah ala Rumahan, Mudah!

Bisa disajikan kering dan basah sesuai selera

Tempe orek merupakan salah satu hidangan khas Indonesia yang sangat digemari.

Terbuat dari tempe yang digoreng kering dan diberi bumbu khas, tempe orek menjadi sajian yang kaya rasa dan cocok untuk dinikmati dengan nasi putih hangat.

Kombinasi bumbu yang gurih, manis, dan pedas menjadikan tempe orek sebagai lauk yang tidak pernah membosankan.

Jika Moms ingin coba membuatnya sendiri di rumah, bisa menyontek salah satu dari beberapa variasi resep tempe orek di bawah ini.

1. Tempe Orek Kering

tempe orek kering.jpeg Foto: instagram.com/liyapermana
Siap dalam 45 menit
Sajian 2 porsi

Tempe orek kering biasanya disajikan bersama nasi hangat atau sebagai pelengkap menu pada nasi kuning dan tumpeng.

Tempe orek kering juga bisa disimpan dalam jangka waktu yang lama. Namun, penyimpanannya harus di wadah tertutup, ya, Moms.

Bahan-bahan

Bahan:

  • 1 papan tempe, iris panjang tipis
  • 6 sdm kecap manis
  • 5 buah cabai merah keriting, iris miring
  • Minyak goreng
  • 2 sdm mentega

Bumbu Halus:

  • 6 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1/2 bulat gula merah
  • 1 sdt ketumbar
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica atau lada
  • 1 sdt kaldu jamur

Cara membuat:

  1. Goreng tempe hingga minyak tidak berbusa dan kering. Ingat, ya, Moms, jangan sampai gosong. Tiriskan.
  2. Sambil menggoreng, haluskan semua bumbu.
  3. Panaskan mentega dan tumis bahan yang sudah dihaluskan.yang sudah disiapkan sampai cabenya agak layu.
  4. Masukkan tempe dan aduk rata.
  5. Masukkan kecap manis dan aduk rata.
  6. Tes rasa, kemudian angkat.
  7. Tempe orek kering siap disajikan.

2. Tempe Orek Basah

Resep masakan tempe orek.jpg Foto: Orami Photo Stocks
Siap dalam 1 jam
Sajian 3 porsi

Cara membuat tempe orek basah hampir sama dengan tempe orek kering. Bedanya, tempe orek basah tidak perlu terlalu lama digoreng.

Daripada penasaran, yuk simak resep tempe orek basah di bawah ini!

Bahan-bahan

  • 1 papan tempe
  • 100 ml air
  • 1 sdm gula merah
  • 1/2 sdt asam Jawa
  • Garam secukupnya
  • 3 siung bawang merah, diiris tipis
  • 2 siung bawang putih, diiris tipis
  • 2 buah cabai merah besar, dihaluskan
  • 3 buah cabai merah keriting, dihaluskan
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Potong tempe berbentuk seperti korek api. Kemudian, goreng. Tiriskan.
  2. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan cabai halus, gula merah, dan air. Aduk hingga rata.
  3. Masukkan garam dan asam jawa, aduk rata. Masak hingga mendidih dan mengental, lalu matikan api.
  4. Setelah panasnya berkurang, masukkan tempe yang sudah digoreng dan aduk hingga bumbu tercampur rata.
  5. Siap disajikan.
Baca Juga:

3. Tempe Orek Bacem Pedas Manis

tempe orek bacam.jpg Foto: Cookpad.com/AliffiaHakim
Siap dalam 45 menit
Sajian 1 porsi

Resep tempe orek bacem manis pedas ini pun tak kalah lezat untuk dicoba.

Bumbu tempe pedas ini terbilang cocok bagi yang ingin ada cita rasa pedas sedikit.

Bahan-bahan

Bahan:

  • 200 ml santan
  • 1 papan tempe
  • 1 cm lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 2 buah cabai ijo besar
  • 2 sdm kecap

Bahan yang Dihaluskan:

  • 2 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 2 butir kemiri
  • 1 sdm ketumbar
  • 1 cm terasi
  • 2 cm kencur
  • Kaldu secukupnya
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Potong tempe kotak-kotak. Goreng setengah matang. Angkat.
  2. Haluskan bumbu yang perlu dihaluskan. Kemudian tumis, tunggu hingga wangi. Masukkan tempe yang tadi sudah digoreng
  3. Masukkan santan, lengkuas, daun salam, garam dan penyedap rasa. Aduk aduk hingga tercampur rata.
  4. Masak hingga santan tinggal sedikit. Tambahkan kecap.
  5. Masukkan cabai ijo besar yang sudah diiris sekitar 1 cm (kalau ingin pedas).
  6. Tes rasa sambil diaduk aduk biar tidak gosong. Masak hingga minyak keluar sedikit.
  7. Angkat dan sajikan.

4. Tempe Orek Asam Manis

tempe orek asam manis.jpg Foto: Cookpad.com/alanengpuput
Siap dalam 50 menit
Sajian 2 porsi

Bagi Moms yang bosan menu tempe orek itu-itu saja. Moms bisa mencoba kreasi resep tempe orek asam manis dijamin gurih dan lezat.

Cara membuat tempe orek khas Sunda ini juga praktis dan tak kalah lezat!

Bahan-bahan

  • 1 papan kecil tempe, potong korek api
  • 1/2 bonggol kecil bawang bombay, iris memanjang
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 3 sdm saus sambal
  • 3 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus tiram
  • 1/2 sdm minyak wijen
  • 1/4 sdm kecap manis
  • 1/4 sdm kecap asin
  • 1 sdt garam, kaldu bubuk dan gula pasir

Cara membuat:

  1. Goreng tempe hingga matang kecokelatan.
  2. Tumis bawang dengan minyak wijen hingga matang, masukan tempe goreng.
  3. Beri saus, kecap, kaldu bubuk, garam dan gula pasir.
  4. Aduk sampai tercampur rata.
  5. Siap disajikan.
Baca Juga:

5. Tempe Orek Teri

tempe orek teru.jpg Foto: satujam.com
Siap dalam 1 jam
Sajian 3 porsi

Tempe orek bisa dikombinasikan dengan apa saja, salah satunya teri. Olahan tempe orek teri banyak ditemukan di rumah makan.

Meski demikian, Moms juga bisa membuat menu ini di rumah, lho. Yuk, intip resepnya di bawah ini!

Bahan-bahan

  • 1 papan tempe
  • Segenggam teri Medan
  • 5 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 8 buah cabai rawit
  • 2 sdm saus tiram
  • 4 sdm kecap
  • 1 sdm kecap inggris
  • Penyedap bubuk
  • Sesuai selera garam

Cara membuat:

  1. Iris korek tempe, dan iris bamer, baput, cabai, dan lengkuas.
  2. Goreng tempe, sampai kuning kecokelatan. Lalu angkat dan tiriskan.
  3. Setelah itu goreng ikan teri sampai kuning kecokelatan lalu angkat dan tiriskan.
  4. Lalu tumis baput, bamer, cabe yang tadi sudah diiris sampai matang lalu masukan tempe dan teri.
  5. Tumis sebentar lalu masukan kecap manis, saus tiram, dan kecap inggris.
  6. Masak sampai matang lalu cek rasa jika kurang bisa ditambahkan penyedap bubuk dan garam.
  7. Tempe orek siap disajikan.

6. Orek Cabai Hijau

tempe orek cabe hijau.jpg Foto: resepistimewa.com
Siap dalam 1 jam 10 menit
Sajian 2 porsi

Moms dan keluarga pecinta pedas? Resep tempe orek cabai hijau yang satu ini sangat cocok untuk dicoba.

Bumbu tempe pedas dari cabai ijo ini pasti akan meningkatkan selera makan, lho!

Bahan-bahan

  • 1/2 papan tempe
  • 50 gram kacang tanah
  • Minyak untuk menggoreng

Bumbu:

  • 5 buah bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 batang serai
  • 2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1/2 jari asam Jawa
  • 15 buah cabe rawit hijau
  • 1 ruas jahe
  • 2 sdm kecap manis
  • 3 sdm gula aren/gula merah/brown sugar/gula pasir
  • 1 sdt garam, kalau kurang asin bisa ditambah sesuai selera
  • Sedikit air untuk melarutkan asam Jawa

Cara membuat:

  1. Goreng tempe dan kacang tanah sampai matang. Semua bumbu potong-potong sampai halus. Serai dan jahe digeprek.
  2. Tumis bumbu dengan 2 sdm minyak goreng sampai harum dan sedikit layu.
  3. Masukkan kecap manis dan gula ke dalam tumisan bumbu. Tambahkan juga asam Jawa yang sudah direndam air (kurang lebih 5 sdm).
  4. Masak bumbu dengan api kecil sampai gula berbusa.
  5. Setelah gula berbusa, masukkan tempe dan kacang yang sudah digoreng. Aduk sampai bumbu sedikit mengering.
  6. Cicipi sesekali. Kalau kurang asin, tambahkan garam.
  7. Siap disajikan. Orek tempe ini tahan sampai 2-3 hari buat stok lauk.
Baca Juga:

7. Orek Tempe Pedas Manis

Orek Tempe Tomat Foto: sajiansedap.grid.id
Siap dalam 1 jam 30 menit
Sajian 2 porsi

Resep tempe pedas manis menggunakan irisan tomat ini pun cocok sebagai pelengkap nasi di rumah.

Yuk, kenali tahapan cara membuatnya.

Bahan-bahan

  • 1 papan tempe, potong panjang kurang lebih 3 cm
  • 5 butir bawang merah, iris halus
  • 3 siung bawang putih, iris halus
  • Cabai merah keriting secukupnya, iris serong
  • Cabai rawit sesuai selera, iris serong
  • 1 ruas lengkuas, memarkan
  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun salam
  • 1 batang serai
  • 1 buah tomat, iris
  • Kecap manis, kecap asin, garam, gula dan kaldu jamur bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1. Goreng tempe sampai matang. Angkat, tiriskan dan sisihkan.
  2. Tumis bawang, cabai, lengkuas, daun jeruk, daun salam, serai, dan irisan tomat hingga harum.
  3. Masukkan tempe, tambahkan kecap manis, kecap asin, garam, gula, dan kaldu jamur bubuk. Aduk rata.
  4. Tambahkan sedikit air jika terlalu kering.
  5. Masak sampai bumbu meresap. Koreksi rasa.
  6. Angkat dan sajikan.

8. Resep Tempe Orek Daun Jeruk

Resep Tempe Orek Daun Jeruk
Siap dalam 25 menit
Sajian 1 porsi

Daun jeruk bisa menambahkan aroma sedap pada tempe orek. Ingin coba resepnya? Moms bisa mengikuti langkah berikut.

Bahan-bahan

  • Tempe, potong dadu
  • Bawang merah, iris
  • Bawang putih, iris
  • Cabai rawit, iris (opsional)
  • Daun jeruk, iris
  • Kecap manis
  • Garam
  • Gula
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Goreng tempe hingga setengah matang.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
  3. Masukkan cabai rawit, tumis sebentar.
  4. Masukkan tempe goreng, kecap manis, garam, gula, dan daun jeruk. Aduk rata dan masak hingga bumbu meresap.
  5. Angkat dan sajikan.
  6. Moms bisa menambahkan bahan lain sesuai selera, seperti tomat, wortel, atau petai.
  7. Moms juga bisa mengatur tingkat kepedasan sesuai selera dengan menambahkan lebih banyak cabai rawit.
Baca Juga:

9. Resep Tempe Orek Sambal Matah

Resep Tempe Orek Sambal Matah
Siap dalam 25 menit
Sajian 1 porsi

Ingin makan tempe orek, bersama dengan pedasnya sambal matah?

Kedua menu ini bisa digabungkan menjadi tempe orek sambal matah lho.

Berikut resepnya.

Bahan-bahan

  • Tempe, sudah dipotong dadu
  • Bawang merah, iris
  • Cabai rawit, iris
  • Serai, iris tipis
  • Kemangi, iris
  • Minyak goreng
  • Garam
  • Gula

Cara membuat:

  1. Goreng tempe hingga setengah matang.
  2. Campur semua bahan sambal matah (bawang merah, cabai rawit, sereh, kemangi), garam, dan gula.
  3. Masukkan tempe goreng ke dalam sambal matah, aduk rata.
  4. Sajikan segera.

10. Resep Tempe Orek Kacang Panjang

Resep Tempe Orek Kacang Panjang
Siap dalam 30 menit
Sajian 1 porsi

Tempe orek dengan kacang panjang memberikan tekstur renyah dan rasa gurih yang lezat.

Bahan-bahan

  • Tempe, potong dadu
  • Kacang panjang, potong-potong
  • Bawang merah, iris
  • Bawang putih, iris
  • Cabai rawit, iris (opsional)
  • Kecap manis
  • Garam
  • Gula
  • Minyak goreng

Cara membuat:

  1. Goreng tempe hingga setengah matang.
  2. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum.
  3. Masukkan kacang panjang dan cabai rawit, tumis hingga kacang panjang layu.
  4. Masukkan tempe goreng, kecap manis, garam, dan gula. Aduk rata dan masak hingga bumbu meresap.
  5. Angkat dan sajikan.
Baca Juga:

11. Resep Tempe Orek Buncis

Resep Tempe Orek Buncis Foto: Cookpad.com/hooneeeeyyyyyy_9
Siap dalam 15 menit
Sajian 5 porsi

Moms bisa menambahkan buncis ke dalam masakan tempe orek, lho.

Selain memperkaya cita rasa, buncis yang dipadukan dengan tempe orek juga memiliki kandungan nutrisi yang lebih tinggi.

Berikut ini resep tempe orek buncis yang dapat Moms coba buat di rumah.

Bahan-bahan

  • 1 papan tempe
  • 100 gr buncis
  • Secukupnya kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm kaldu sapi bubuk
  • 1/2 sendok teh minyak wijen
  • Secukupnya minyak untuk menumis

Bumbu Halus:

  • 7 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 4 cabai merah/cabai keriting

Bumbu Aromatik:

  • 1 ruas jahe, geprek
  • 1 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk

Cara membuat:

  1. Goreng tempe hingga matang, kemudian potong-potong. Potong buncis sesuai selera.
  2. Haluskan bumbu halus dan tumis dengan minyak hingga harum, pastikan bumbu aromatik (jahe, daun salam, daun jeruk) juga dimasukkan.
  3. Masukkan buncis yang sudah dicuci bersih dan tambahkan sedikit air. Diamkan sebentar hingga buncis sedikit empuk.
  4. Setelah air sedikit surut, masukkan potongan tempe.
  5. Tambahkan kaldu bubuk, saus tiram, kecap manis, dan minyak wijen. Aduk rata.
  6. Aduk-aduk dan koreksi rasa. Jika sudah pas, hidangkan bersama nasi hangat.

12. Resep Tempe Orek Kering Kacang Tanah

Resep Tempe Orek Kacang Tanah Foto: Cookpad.com/manda_evie
Siap dalam 1 jam
Sajian 6 porsi

Tempe orek bisa jadi lebih lezat jika diberi tambahan isian lain, seperti kacang tanah.

Renyah dan gurihnya kacang tanah akan menjadi pelengkap yang pas dalam hidangan tempe orek kering.

Yuk, buktikan sendiri dengan membuatnya mengikuti resep tempe orek kacang tanah berikut ini, Moms.

Bahan-bahan

  • 1 papan tempe, iris tipis
  • 1/2 cup kacang tanah

Bumbu Karamel:

  • 1 sdm bumbu dasar putih

Bumbu Dasar Putih:

  • 1 lembar daun salam
  • Seruas jari laos, geprek
  • 1 lembar daun salam
  • 2 buah cabai merah keriting, iris tipis
  • 2-3 sdm gula pasir
  • 1 sdm gula aren
  • Secukupnya garam, kaldu ayam bubuk, dan lada
  • 100 ml air (opsional)
  • Secukupnya minyak goreng

Cara membuat:

  1. Goreng tempe hingga kering, tiriskan, dan sisihkan.
  2. Goreng kacang tanah hingga matang, tiriskan, dan sisihkan.
  3. Tumis bumbu dasar putih, tambahkan laos, cabai keriting, dan daun salam. Aduk rata, kemudian tambahkan gula pasir dan biarkan hingga gula larut.
  4. Masukkan gula aren, aduk sedikit, biarkan hingga gula menjadi karamel. Tambahkan air jika diperlukan.
  5. Tunggu hingga karamel mengental. Jika ada tambahan air, pastikan karamel tidak terlalu berair agar tempe dan kacang tetap renyah.
  6. Masukkan tempe dan kacang tanah, aduk rata hingga semua bahan terbalut karamel.
  7. Aduk dengan cepat agar karamel tidak gosong. Gunakan api kecil untuk memudahkan proses aduknya.
  8. Orek tempe kacang tanah siap disajikan. Selamat mencoba!

Tempe orek memang cocok disajikan bersama nasi hangat, ya, Moms.

Selain itu, menu yang murah, enak, dan bergizi yang satu ini juga cukup mudah dibuat karena hanya membutuhkan bahan-bahan yang simpel.

Nah, setelah mengetahui resep tempe orek di atas, kira-kira Moms mau mencoba yang mana terlebih dahulu?

  • https://cookpad.com/id/resep/7517873-tempe-orek-bumbu-bacem
  • https://cookpad.com/id/resep/14078403-tempe-orek-asam-manis
  • https://cookpad.com/id/resep/14811827-orek-tempe-teri
  • https://cookpad.com/id/resep/14788197-tempe-orek-cabe-ijo-yummy-super-easy
  • https://nutritiondata.self.com/facts/legumes-and-legume-products/4381/2
  • https://cookpad.com/id/resep/14704902-tempe-orek-basah
  • https://cookpad.com/id/resep/13365526-orek-tempe-garing
  • https://cookpad.com/id/resep/24225552-orekkering-tempe-kacang-tanah
  • https://cookpad.com/id/resep/24137932-orek-tempe-buncis

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.