30 Juni 2019

Ternyata Kecemasan Berlebih Bisa Jadi Penyebab Diare! Kenali Penyebab Lainnya dan Cara Mencegahnya

Kecemasan berlebih bisa jadi salah satu penyebabnya lho

Tanya :

Saya punya keluhan sudah sejak kurang lebih 3 minggu mngalami feces lunak/cair. Beberapa mnggu yang lalu disertai melilit, setelah itu saya kasih norit sakitnya hilang tapi tetap mencret.

Tadi mlam tiba-tiba perut saya mual dan sakit, sehabis BAB saya muntah-muntah sebanyak 2 kali. Kira-kira saya kenapa ya dok? Terima kasih.

Jawab :

Kondisi perubahan frekuensi (>3 kali dalam sehari) atau menjadi lebih lunak (bahkan cair) disebut sebagai diare. Kondisi ini disebabkan oleh banyak hal, diantaranya :

1. Infeksi pada saluran cerna

2. Iritasi pada saluran cerna akibat makanan tertentu

3. Gangguan penyerapan nutrisi pada usus

4. Faktor psikologis seperti kecemasan berlebih

5. dan masih banyak lagi

Kami tidak dapat memastikan penyebab kondisi Anda secara pasti jika tidak melakukan pemeriksaan secara langsung.

Oleh karena itu bila kondisi ini terus berlanjut kami sarankan untuk menemui dokter agar dilakukan pemeriksaan serta penanganan lebih lanjut.

Sementara ini yang dapat Anda lakukan diantaranya :

1. Jaga kebersihan peralatan makan Anda

2. Hindari jajan pada tempat yang Anda curigai kurang bersih

3. Konsumsi air putih secara teratur untuk mencegah kekurangan cairqan

4. Konsumsi sayur dan buah lebih banyak

5. Hindari konsumsi makanan pedas, asam, berminyak, dsb

6. Kelola stres dengan bijak

7. Istirahat yang cukup

Dijawab oleh : dr. Ayu Andrian Putri

Sumber : meetdoctor.com

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.