13 Februari 2024

15 Ide Desain Warung Minimalis, Lengkap dengan Foto!

Menarik pembeli buat mampir!

Ketika memulai usaha, banyak hal yang perlu dipikirkan, termasuk konsep toko atau desain warung minimalis.

Kalau Moms berencana membuka usaha warung minimalis di rumah atau pinggir jalan, pastikan mengonsep desainnya dengan baik, ya!

Desain yang menarik dan nyaman merupakan bagian dari trik pemasaran untuk mengundang pembeli datang, dan bikin usaha jadi laris manis.

Tidak usah khawatir, karena ada banyak sekali ide desain warung minimalis yang bisa Moms jadikan sebagai inspirasi.

Cek, yuk!

Baca Juga: 7 Rekomendasi Warung Lesehan di Jakarta, Wajib Dikunjungi!

Tips Membuat Desain Warung Minimalis

Warung Minimalis (Orami Photo Stocks)
Foto: Warung Minimalis (Orami Photo Stocks)

Ingin warung yang Moms buka menarik perhatian pembeli? Yuk, simak tips desain warung minimalis berikut ini!

1. Cari Inspirasi Desain

Sebelum membuat desain warung minimalis, carilah inspirasi sebanyak-banyaknya terkait desain tampilan luar, interior ataupun material yang akan digunakan saat membangun sebuah warung.

Moms bisa menemukan inspirasi di internet, sosial media ataupun berkeliling melihat desain warung-warung minimalis di sekitar tempat tinggal.

2. Sesuaikan dengan Jenis Warung yang akan Dibuka

Tentunya desain warung kopi atau kafe minimalis berbeda dengan kios yang menjual sembako.

Oleh karena itu, sesuaikan desainnya dengan jenis warung yang akan dibuka ya, Moms.

Desain warung kopi biasanya akan lebih estetik dan menyediakan kursi dan meja bagi pelanggan, sementara kios sembako lebih simpel.

3. Visual Warung Menarik dan Unik

Ketika Moms membuka warung minimalis di pinggir jalan, usahakan desain warung terlihat lebih menonjol.

Hal ini sehingga mudah menarik perhatian orang-orang yang lewat.

Menonjol tidak berarti menggunakan warna-warna terang lho, Moms.

Namun, lebih terlihat unik, estetik dan lain daripada yang lain.

4. Display Produk

Biasanya orang akan menghampiri warung yang dari luar terlihat bersih dan terdapat display produk yang menarik.

Semisal Moms membuka kedai jus buah, susun rapi buah-buahan dia area depan agar terlihat oleh pembeli.

5. Perhatikan Kenyamanan Pembeli

Ungkapan pembeli adalah raja berlaku di dunia usaha lho, Moms.

Jika Moms membuka warung kopi atau warung makan, sediakan fasilitas yang memadai.

Misalnya meja dan kursi yang nyaman ataupun peralatan makan yang bersih.

Kalau kedai makan atau kopi yang Moms buat cukup kecil, manfaatkan depan atau halaman untuk menaruh kursi dan meja.

Baca Juga: 16 Tips Desain dan Dekorasi untuk Ruang Tamu Minimalis

Inspirasi Desain Warung Minimalis Depan Rumah

Warung Kayu Minimalis (Orami Photo Stocks)
Foto: Warung Kayu Minimalis (Orami Photo Stocks)

Jika terdapat lahan yang cukup luas di area rumah, Moms bisa memanfaatkannya untuk membuka warung minimalis, berupa kios sembako ataupun warung kopi.

Dengan begitu, tidak perlu lagi mengeluarkan ekstra biaya untuk menyewa tempat.

Buka warung atau kedai di bagian depan atau halaman terluar rumah agar memudahkan akses pembeli untuk datang ya, Moms!

Berikut adalah beberapa inspirasi warung minimalis depan rumah yang bisa Moms sontek!

1. Warung Minimalis Samping Rumah

Warung Rumahan Aestetik (Pinterest.com)
Foto: Warung Rumahan Aestetik (Pinterest.com)

Punya lahan kosong di samping rumah? Moms bisa menggunakannya untuk membuka kedai kopi kecil yang tidak mengambil banyak tempat.

Sisakan area depan kedai untuk menaruh kursi untuk pelanggan menikmati minuman mereka ya!

2. Minimalis dan Artistik

Kafe Kopi (Instagram.com/b.thanakran)
Foto: Kafe Kopi (Instagram.com/b.thanakran)

Kalau lokasi rumah persis berada di pinggir jalan besar, namun tidak punya lahan yang cukup besar, inspirasi desain warung minimalis ini bisa dicoba.

Meski berukuran kecil, jika penataan dan desainnya artistik, akan mengundang orang untuk mampir lho, Moms!


3. Warung di Teras Rumah

Warung di Teras Rumah (Instagram.com/b.thanakran)
Foto: Warung di Teras Rumah (Instagram.com/b.thanakran)

Sebagian teras rumah juga dapat dimanfaatkan untuk membuka warung atau kedai, lho.

Biar pelanggan nyaman, buat pembatas antara rumah dan area usaha.

Selain itu, sediakan tempat yang memadai untuk mereka bisa menikmati minuman dan makanan yang dipesan.

4. Kedai Kecil di Taman

Warung di Taman (Pinterest.com)
Foto: Warung di Taman (Pinterest.com)

Kalau di rumah terdapat taman hijau yang luas, coba manfaatkan untuk membangun warung minimalis di atasnya.

Dijamin ini akan jadi magnet bagi orang-orang untuk datang bersantai dan menikmati menu yang Moms buat.

5. Gerobak Warung

Gerobak Warung Modern (Pinterest.com)
Foto: Gerobak Warung Modern (Pinterest.com)

Warung model gerobak (mobile stall) yang juga bisa dijadikan inspirasi lho, Moms!

Terutama kalau lahan rumah tidak cukup luas.

Selain minuman, Moms juga bisa menjual jajanan tradisional, nasi uduk, gorengan ataupun buah-buahan.

6. Warung Hasil Kebun

Warung di Kebun (Pinterest.com)
Foto: Warung di Kebun (Pinterest.com)

Pernah nggak Moms terpikir untuk menjual hasil hobi berkebun yang ditekuni selama ini?

Moms bisa membangun warung minimalis di tengah-tengah kebun sayur atau area depan rumah, lho!

Baca Juga: 13 Jenis Tanaman Gantung untuk Hiasan Teras Rumah!

Inspirasi Desain Warung Minimalis Modern

Kalau Moms lebih suka dengan warung dengan desain tampak modern dan kekinian, bisa mencoba konsep industrial.

Hal ini yang memberikan kesan unfinished, menggunakan warna-warna cerah agar terlihat playful, ataupun dinding kaca agar tampak modern.

Berikut beberapa inspirasi warung minimalis modern.

7. Warung Pinggir Jalan

Warung Kecil Pinggir Jalan (Pinterest.com)
Foto: Warung Kecil Pinggir Jalan (Pinterest.com)

Meski berukuran kecil terlihat minimalis, namun desain kedai ini tampak stand out, sehingga menarik perhatian orang-orang yang lewat.

Visualnya juga tampak manis karena dihiasi dengan dekorasi tanaman hidup di sekelilingnya.

8. Konsep Foodtruck

Warung Food Truck (Pinterest.com)
Foto: Warung Food Truck (Pinterest.com)

Warung minimalis berkonsep ala foodtruck juga bisa dijadikan inspirasi lho, Moms.

Kedai food truck yang sedang tren belakangan ini, akan mengundang pembeli untuk datang karena melihat desainnya yang unik.

Ditambah kalau hidangannya enak, mereka akan datang dan datang lagi.

9. Konsep Playful

Warung Playful (Hanako.tokyo.com)
Foto: Warung Playful (Hanako.tokyo.com)

Membangun warung dengan memadukan warna-warna cerah juga terlihat atraktif, lho.

Biar memberi kesan minimalis, gunakan warna-warna yang lembut dan konsep interior yang memberi kesan warm ya, Moms!


10. Warung Berbentuk Unik

Warung Mini (Pinterest.com)
Foto: Warung Mini (Pinterest.com)

Ingin memiliki desain warung yang unik dan beda dari yang lain?

Coba lebih kreatif dengan mendesain warung dengan bentuk lebih modern seperti ini.

Tak melulu berbentuk persegi atau persegi panjang, Moms!

Baca Juga: 7+ Inspirasi Desain Mushola dalam Rumah, Agar Ibadah Makin Khusyuk!

Inspirasi Warung Minimalis dari Kayu

Hingga kini desain dari bahan kayu masih sangat diminati. Tidak heran, selain terlihat vintage, juga memberi kesan natural dan hangat.

Selain mempertahankan warna kayu yang cokelat, Moms juga bisa membuat warung minimalis berbahan kayu dengan warna-warna lain, seperti hitam, biru, kuning ataupun warna-warna cerah lainnya.

Yuk, intip inspirasi desainnya!

11. Warung Konsep Monokrom

Warung Kayu (Pinterest.com)
Foto: Warung Kayu (Pinterest.com)

Biar tidak bosan dengan warna kayu yang itu-itu saja, Moms bisa membuat tampilan dengan warna monokrom, seperti hitam ataupun abu-abu.

Jangan lupa hiasi dengan dekorasi tanaman dan bunga, serta lampu-lampu dengan bentuk unik, ya!

12. Mobile Stall Minimalis

Warung Mobile (Pinterest.com)
Foto: Warung Mobile (Pinterest.com)

Kalau Moms berencana membuka kedai atau kios di mal, buatlah desain warung minimalis dari kayu yang terlihat modern tapi unik.

13. Warung Ala Jepang

Warung ala Jepang (Pinterest.com)
Foto: Warung ala Jepang (Pinterest.com)

Desain warung ala Jepang juga sangat menarik untuk dijadikan inspirasi lho, Moms.

Terutama kalau Moms menjual makanan Jepang ataupun produk-produk Asia lainnya.

14. Display yang Artistik

Warung Minimalis Artistik (Pinterest.com)
Foto: Warung Minimalis Artistik (Pinterest.com)

Salah satu hal yang perlu dipertimbangkan ketika menjalankan usaha warung adalah display produk di dalamnya.

Selain tertata rapi dan bersih, usahakan peralatan display seperti rak dan meja juga terbuat dari material warna senada.

15. Warung Kayu Berwarna Cerah

Warung Serba Biru (Instagram.com/b.thanakran)
Foto: Warung Serba Biru (Instagram.com/b.thanakran)

Warung kayu milik Moms juga akan terlihat lebih stand out kalau dicat dengan warna-warna cerah, seperti biru, kuning, ataupun merah muda.

Tentunya desain ini tanpa menghilangkan kesan minimalisnya, lho!

Baca Juga: 6 Rekomendasi Cafe Rooftop di Surabaya, Desainnya Estetis!

Itu dia tips dan inspirasi warung minimalis untuk usaha rumahan ataupun di pinggir jalan, Moms.

Semoga membantu Moms dalam menemukan konsep desain yang sesuai, ya!

  • https://www.aami.com.au/aami-informed/inside-a-business/managing-a-business/build-a-standout-market-stall.html
  • https://www.thefinderskeepers.com/blog/2011/03/top-10-tips-market-stalls/

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.