5 Alasan Momen Ramadan Dapat Mendekatkan Keluarga
Di hari-hari biasa, kesibukan selalu jadi alasan untuk tidak bisa berkumpul dengan keluarga. Namun kini di bulan Ramadan, banyak kesempatan untuk bisa berkumpul dengan keluarga.
Banyak kegiatan-kegiatan yang hanya muncul pada Ramadan yang bisa menjadi alasan untuk berkumpul keluarga. Apa saja? Disimak yuk daftarnya.
1. Sahur
Sahur bisa jadi momen paling pas untuk bisa berkumpul dengan keluarga. Saat sahur, seluruh anggota keluarga pasti berada di rumah.
Di hari biasa, kadang Dads dan anak-anak tidak sarapan bersama karena harus buru-buru berangkat. Nah, saat sahur, semua bisa makan sahur bersama.
Saat berkumpul seperti ini, Moms juga bisa membuka percakapan agar suasana sahur menjadi lebih hangat.
2. Buka Puasa
Momen buka puasa bersama mungkin tidak bisa dinikmati setiap hari. Ada juga hari di mana, Moms, Dads, atau anak-anak sudah punya acara buka puasa bersama dengan teman-teman atau rekan kerja.
Luangkanlah waktu untuk berbuka puasa bersama di rumah. Ajak anggota keluarga yang lain untuk menyiapkan hidangan buka puasa yang menjadi favorit mereka.
Baca Juga : Pentingnya Buka Puasa Bersama Keluarga Setiap Hari
3. Salat Berjamaah
Ramadan merupakan waktu yang tepat untuk mengumpulkan pahala sebanyak-banyaknya. Salat berjamaah juga menjadi salah satu ladang pahala. Ketimbang salat sendiri, pahala salat berjamaah 27 derajat lebih besar.
Nah, salah subuh berjamaah bisa jadi sarana untuk mengumpulkan keluarga juga Moms. Setelah selesai sahur, ajak seluruh anggota keluarga untuk salat subuh berjamaah terlebih dahulu. Tutup dengan doa bersama.
4. Ngabuburit
Pada akhir pekan, Moms dan keluarga bisa merencanakan ngabuburit bareng. Bisa di luar rumah, atau di rumah saja. Yang penting dilakukan bersama.
5. Salat Tarawih
Selain di masjid, salat tarawih juga bisa dilaksanakan bersama keluarga di rumah. Terkadang, Dads harus pulang lebih malam dari biasanya dan tidak bisa salat berjamaah di masjid. Moms bisa merencanakan untuk salat tarawih bersama di rumah. Tentunya bersama anak-anak juga.
Nah, itulah sederet alasan mengapa Ramadan jadi momen yang bisa mendekatkan keluarga. Kegiatan mana yang paling sering Moms dan keluarga lakukan?
(AND)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.