27 Februari 2019

5 Cara Mudah Merawat Kesehatan Gigi dan Mulut Anak

Ajarkan dia menyikat gigi sejak dini

Tak hanya kesehatan tubuh anak saja yang penting untuk dijaga, kesehatan gigi dan mulutnya pun juga harus diperhatikan.

Jika tidak rutin dirawat dan dijaga, Si Kecil bisa mengalami sakit gigi. Yang lebih parah lagi, anak bisa mengalami infeksi dan masalah mulut lainnya.

Oleh karena itu, yuk mulai ajarkan Si Kecil cara mudah merawat kesehatan gigi dan mulut anak!

Baca Juga : Yuk Kenali 3 Tahapan Tumbuh Kembang Gigi Anak!

1. Rutin Check-Up ke Dokter Gigi

Dikutip dari webmd.com, semakin muda anak dibawa check-up rutin ke dokter gigi, semakin baik pula untuk kesehatan giginya.

Bawa anak Moms ke dokter gigi pada ulang tahun pertamanya. Dengan begini, Moms bisa mencegah kerusakan gigi anak sejak dini.

Menurut studi dari CDC, biaya perawatan gigi anak hampir 40 persen lebih rendah saat sebelum usia 5 tahun dibandingkan dengan saat Moms membawanya ke dokter gigi saat dia berusia 5 tahun.

2. Ajarkan Dia Kebiasaan Menyikat Gigi

Menyikat gigi sejak kecil penting sekali lho Moms untuk kesehatan gigi dan mulutnya. Saat bayi belum punya gigi, Moms bisa menyeka gusinya dengan sikat gigi bayi ataupun lap lembut.

Ketika gigi anak muncul, sikatlah dua kali sehari dengan sikat gigi anak dan pasta gigi anak, terutama saat anak mau tidur ya, Moms.

Menurut Canadian Dental Association, jika Moms tidak menghilangkan kuman dan gula yang menyebabkan gigi berlubang, maka mereka akan memiliki waktu semalaman untuk menggerogoti gigi anak.

Tak hanya itu, ketika anak tertidur, dia tidak akan menghasilkan air liur sebanyak biasanya. Padahal air liur membantu menjaga mulut tetap bersih.

Oleh karena itu, membiasakan anak menyikat gigi sebelum tidur sangatlah penting.

Baca Juga : Anak Takut ke Dokter Gigi? Ini Cara Atasinya!

3. Kontrol Penggunaan Sippy Cup

Sippy cup memang membantu anak untuk beralih dari botol ke gelas. Namun jangan biarkan dia minum dengan sippy cup sepanjang hari.

Penggunaan sippy cup yang terlalu banyak dapat menyebabkan kerusakan pada bagian belakang gigi seri, apalagi jika minuman yang diminum Si Kecil adalah minuman manis.

4. Lepaskan Anak dari Dot dan Empeng di Usia 3 Tahun

Penggunaan dot dan empeng dalam jangka panjang dapat mempengaruhi pertumbuhan giginya. Tak hanya itu, dot juga bisa mengubah bentuk mulut Si Kecil.

Oleh karena itu, usahakan anak lepas dari dot dan empeng hingga maksimal saat dia berusia tiga tahun.

Jika anak masih mengempeng ataupun minum dari botol dot di atas tiga tahun, segeralah berkonsultasi dengan dokter Moms.

5. Ajarkan Flossing dan Rinsing

Sikat gigi saja belum cukup untuk menjaga kesehatan gigi dan mulut anak. Moms juga harus mengajarkan Si Kecil untuk flossing dan rinsing atau berkumur.

Jika anak belum bisa berkumur-kumur dengan mouthwash, Moms bisa mengajarkannya dengan air putih matang.

Yuk jaga kesehatan gigi dan mulut anak sejak dini agar di kemudian hari dia terhindar dari sakit gigi dan masalah mulut lainnya!

(CAR)

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.