25 Mei 2020

5 Outfit Ibu Hamil yang Paling Nyaman dan Tepat, Moms Wajib Tahu!

Semakin membesarnya kehamilan akan menjadi tantangan bagi Moms.

Simak penjelasan tentang outfit ibu hamil di sini, yuk.

Kehamilan merupakan hal yang membahagiakan, tapi dalam menjalani setiap tahapan prosesnya tentunya tidak mudah bagi Moms.

Semakin membesarnya kehamilan akan menjadi tantangan bagi Moms.

Kenyamanan merupakan faktor penting bagi ibu hamil, karena tubuh dan pikiran Moms membutuhkannya. Sehingga, kita akan lebih menikmati setiap prosesnya.

Salah satu kenyamanan yang penting selama kehamilan adalah pakaian.

Mengenakan pakaian yang tepat selama kehamilan bukanlah suatu kemewahan, tetapi suatu keharusan.

Apalagi saat ini outfit ibu hamil sangat beragam ya Moms, pastikan menggunakan outfit paling nyaman.

Baca Juga: Bisa Dipakai Setelah Melahirkan, 1 dari 5 Tips Cerdas Membeli Baju Hamil

Alasan Penggunaan Pakaian yang Nyaman Saat Hamil

Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 7.jpg
Foto: Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 7.jpg (https://pinterest.com/)

Foto : pinterest.com

Apakah pakaian yang Moms pakai memengaruhi kesehatan selama kehamilan?

Berikut adalah alasan mengapa ibu hamil harus mengenakan pakaian yang nyaman, dikutip dari penelitianIowa State University:

  1. Tubuh Moms berubah secara drastis, jadi Moms perlu mengenakan pakaian yang tidak hanya nyaman, tetapi juga cocok untuk bentuk pertumbuhan perut Moms
  2. Salah satu hasil ketidakseimbangan hormon adalah sensitivitas kulit, ini berarti tubuh Moms rentan terhadap alergi dan ruam kulit. Mengenakan bahan yang tepat sangat penting jika Moms ingin menghindari segala jenis iritasi kulit.
  3. Mengenakan pakaian yang tidak nyaman bukanlah pilihan yang tepat, pakaian yang ketat bisa menyebabkan mulas dan gangguan pencernaan, yang pada akhirnya semakin memperparah mual dan muntah.
  4. Melewati sembilan bulan kehamilan berarti Moms akan melalui musim yang berbeda juga. Banyak ibu hamil mengeluh panas dan keringat selama musim panas dan terlalu dingin selama musim dingin.
  5. Posisi tidur Moms berubah selama kehamilan, terutama selama trimester terakhir. Maka, saat tidur pilihlah pakaian malam yang tepat yaitu longgar dan lembut.

Baca Juga: 6 Kriteria Baju Renang yang Nyaman Saat Kehamilan Trimester Kedua

Outfit Ibu Hamil yang Tepat dan Nyaman

Tak sedikit Moms yang memerhatikan penampilan saat hamil, terlebih semakin membesarnya perut kita semakin bangga dan ingin menampilkan outfit ibu hamil terbaik ya Moms.

Nah, berikut ini beberapa outfit ibu hamil yang bisa menginspirasi Moms yang sedang menikmati kehamilan.

1. Kasual

Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil.jpg
Foto: Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil.jpg (Thebump.com)

Foto: thebump.com

Pada awal kehamilan, rasanya belum banyak yang bisa kita perlihatkan ya Moms karena perut yang masih belum terlihat.

Pakaian kasual adalah outfit ibu hamil yang tepat apalagi jika Moms dalam kondisi mual dan muntah di awal kehamilan, pakaian yang simpel merupakan pilihan yang paling nyaman dan tepat.

Moms bisa menggunakan kaos atau baju bahan katun dingin untuk atasan yang dipadukan dengan celana atau rok bertali, Moms juga bisa menambahkan kardigan ataupun jaket dan tak lupa dengan sepatu kets atau sandal tali.

2. Bold Jumpsuit

Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 2.jpg
Foto: Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 2.jpg (http://www.womenstyleblog.com/)

Foto: womenstyleblog.com

Pilihlah warna cerah atau mencolok dalam penggunaan outfit ibu hamil dengan bold jumpsuit ini.

Moms bisa mengenakan sepatu kets tetapi kita bisa menggantinya dengan sandal tali atau bahkan sepatu tumit rendah untuk acara tertentu.

Gunakan model jumpsuit yang bisa dipakai di mana saja dari hari biasa hingga liburan dan bahkan pesta juga.

Baca Juga: Bisa Dipakai Setelah Melahirkan, 1 dari 5 Tips Cerdas Membeli Baju Hamil

3. Cute and Summery Dress

Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 3.jpg
Foto: Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 3.jpg (https://seattleite.com/)

Foto: seattleite.com

Selama musim panas atau saat cuaca sedang panas gaun imut dan bermotif bunga harus dicoba.

Moms juga bisa menggunakan tampilan lengkap dengan jaket dan kacamata hitam.

Hal ini tentunya akan menjadi sempurna untuk musim panas dan liburan.

4. Rok Kasual dengan Sweater Longgar

Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 5.jpg
Foto: Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 5.jpg (https://www.fitmommyinheels.com/)

Foto: fitmommyinheels.com

Beberapa Moms mungkin tidak percaya diri menggunakan rok, tapi tidak perlu menghindari pemakaian rok ya Moms, karena Moms bisa memadupadankannya dengan sweater longgar dan pasangkan dengan sepatu bot.

Outfit ibu hamil ini sempurna untuk musim dingin lho Moms.

Baca Juga: 6 Tips Mudah Memilih Baju Hamil yang Pas dan Nyaman di Tubuh

5. Black Formal Dress

Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 6.jpg
Foto: Outfit yang Nyaman dan Tepat Bagi Ibu Hamil 6.jpg (https://fustany.com/)

Foto: fustany.com

Nah, bagi Moms yang bekerja saat hamil, menurut Stylecraze outfit dress formal berwarna hitam atau tebal akan membuat pekerjaan atau pakaian formal Moms lebih menarik, kita juga tidak harus terjebak dengan hal-hal yang membosankan atau kuno.

Penggunaan dress ataupun rok juga bisa memudahkan ibu hamil saat buang air kecil, mengingat intensitas buang air kecil yang lebih sering.

Bagi Moms yang ingin tampil lebih stylish saat hamil, outfit ibu hamil di atas cukup trendi, nyaman dan tepat selama kehamilan.

Itulah berbagai outfit ibu hamil yang bisa Moms gunakan saat kehamilan Moms ini. Cantik dan nyaman, bukan?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.