01 Mei 2019

6 Cara Mempersiapkan Anak untuk Bertemu dengan Keluarga Besar saat Lebaran

Jangan khawatir jika membawa Si Kecil bertemu keluarga besar ya Moms

Bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran adalah hal yang ditunggu-tunggu. Di sini kita berkesempatan untuk melepas rindu dengan keluarga yang mungkin jarang kita temui di hari-hari biasa.

Dari yang mungkin dulunya masih anak-anak atau bayi, saat bertemu lagi tidak terasa sudah beranjak besar. Dari yang dulunya single, kini sudah menikah, atau bahkan dari yang tahun lalu masih berbadan dua, kini sudah menggendong bayi di pelukannya.

Begitu juga dengan kita, membawa suami dan anak yang mulai besar untuk bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran. Membawa Si Kecil untuk bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran berarti Moms harus siap dengan tingkah anak yang pastinya semakin aktif.

Nah, agar lancar mengajak Si Kecil bersilaturahmi, Moms sebaiknya melakukan beberapa persiapan terlebih dahulu, seperti berikut ini. Disimak ya.

Baca Juga: 5 Tempat Bermain Anak di Jakarta

1. Pastikan Kondisi Anak Fit

silahturahmi keluarga, sopan santun anak
Foto: silahturahmi keluarga, sopan santun anak (babycenter.com)

Pertama-tama, Moms harus pastikan bahwa Si Kecil berada dalam kondisi yang fit saat akan bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran. Hal ini penting karena jika anak sedang kurang sehat, maka ia akan menjadi lebih rewel dari biasanya.

Oleh karena itu, sebelum hari H, ada baiknya kita menjaga kondisi anak agar tetap sehat dan segar. Pastikan ia mendapatkan tidur yang cukup dan makanan yang bernutrisi lengkap. Dengan begitu Si Kecil akan aman saat diajak bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran.

2. Persiapkan Mental Anak

talking-to-son.png
Foto: talking-to-son.png

Foto: Scarymommy.com

Walaupun anak mungkin belum terlalu mengerti saat diajak berdiskusi, tidak ada salahnya Moms menjelaskan sedikit keadaan ketika bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran nanti.

Ceritakan sedikit mengenai tempat dan lokasinya di mana, sejauh apa perjalanan yang akan di tempuh, bagaimana keadaan rumah di sana dan seperti apa tempatnya.

Jangan lupa untuk menceritakan juga siapa saja yang mungkin akan ditemui Si Kecil nantinya.

Agar anak lebih siap, Moms bisa menambahkan penyebutan yang harus Si Kecil berikan untuk masing-masing orang nantinya. Misalnya adik dari ibu dipanggil dengan sebutan tante, sedangkan suaminya dengan sebutan om. Atau misalnya untuk sepupu laki-laki yang lebih tua bisa dipanggi mas dan sepupu perempuan dipanggi mbak.

Hal-hal tersebut meski terdengar sepele, dapat memberikan manfaat yang besar untuk anak. Ia tidak akan terlalu kagok dengan keadaan nantinya karena sudah mendapat ancang-ancang.

Baca Juga: 7 Sopan Santun yang Perlu Dikuasai Anak

3. Siapkan Kebutuhan Anak

silahturahmi keluarga, sopan santun anak
Foto: silahturahmi keluarga, sopan santun anak (theschoolrun.com)

Kita sebagai seorang ibu, pasti paham betul kebiasaan-kebiasaan anak dan solusi apa yang bisa mengatasinya. Misalnya saat sedang rewel, ia akan tenang ketika diberi apa, atau saat ia mulai tampak bosan, apa yang harus ibu lakukan.

Untuk itu, Moms perlu mempersiapkan satu tas khusus berisi kebutuhan anak seperti baju pengganti, popok pengganti, mainan favorit anak, hingga snack favorit anak. Jadi saat Si Kecil mulai tampak tidak koorperatif, Moms bisa membujuk dan menenangkannya.

Dengan cara ini, momen bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran jadi tidak terganggu.

4. Pakaikan Anak Pakaian yang Nyaman

silahturahmi keluarga, sopan santun anak
Foto: silahturahmi keluarga, sopan santun anak (notonthehighstreet.com)

Moms yang ingin terlihat kompak bersama keluarga, mungkin secara tidak sadar agak memaksa anak memakai busana kembaran ketika bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran. Kita harus mengerti bahwa anak belum mengerti hal seperti ini.

Baginya mungkin penampilan belum penting, yang penting adalah kenyamanan yang ia dapatkan dari pakaian yang ia kenakan. Oleh sebab itu, boleh saja Moms memakaikan anak busana kembaran satu keluarga, tapi sebaiknya pilih baju yang benar-benar terbuat dari bahan yang nyaman dan menyerap keringat.

Solusi lainnya, ketika hari mulai siang dan terasa gerah akibatnya, Moms bisa mulai mengganti busana anak dengan baju kesukaannya.

5. Jadwalkan Kegiatan Anak

silahturahmi keluarga, sopan santun anak
Foto: silahturahmi keluarga, sopan santun anak (theschoolrun.com)

Tidak ada salahnya Moms menjadwalkan kegiatan anak, meskipun tengah bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran.

Misalnya ketika hari mulai siang, berarti sudah waktunya anak untuk tidur siang sejenak. Ia pasti kelelahan akibat bertemu orang banyak, dengan tidur siang energinya akan pulih kembali dan meningkatkan mood Si kecil.

Atau jika waku sudah menunjukkan saatnya snacking time untuk Si Kecil, Moms bisa langsung memberikan anak camilan favoritnya agar ia tidak rewel.

Memang agak merepotkan tetapi agar buah hati senang dan tenang, tampaknya ibu tidak punya pilihan lain.

Baca Juga: Anak Takut Bertemu Orang Baru, Bagaimana Mengatasinya?

6. Ajarkan Anak Sopan Santun

silahturahmi keluarga, sopan santun anak
Foto: silahturahmi keluarga, sopan santun anak (highlights.com)

Walaupun anak masih berada dalam kategori usia anak kecil atau anak dibawah tiga tahun, bukan berarti Moms boleh menutup mata mengenai sopan santun. Ajarkan ia sedikit cara menyapa orang yang lebih tua atau cara bersalaman dengan orang yang lebih tua ketika bertemu dengan keluarga besar saat lebaran nanti.

Hal ini penting, karena secara tidak langsung akan menunjukkan hasil ajaran kita sebagai orang tua terhadap anak kita. Selain itu, keluarga juga pasti senang dengan anak kita yang setidaknya tau hal dasar mengenai sopan santun.

Itulah hal-hal yang perlu Moms lakukan untuk mempersiapkan Si Kecil bertemu dengan keluarga besar saat Lebaran. Semoga anak bisa diajak bekerja sama dan lancar ya Moms!

Bila Moms membutuhkan berbagai keperluan Lebaran, termasuk kebutuhan Si Kecil, Orami memiliki promo Lebaran 2020 yang menarik lho. Moms bisa belanja kebutuhan rumah, sekaligus perlengkapan untuk anak agar ia lebih tenang saat silaturahmi Lebaran. Yuk serbu!

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.