9 Aplikasi Belajar Online, Cocok untuk Anak Saat di Rumah
Sebagian dari Moms mungkin sudah mulai terbiasa menghadapi anak-anak di rumah dengan cara belajar online dan juga penggunaan aplikasi belajar online.
Aplikasi belajar online mulai terkenal saat Pandemi Covid-19 lalu, ketika semua institusi pendidikan memberlakukan sistem belajar dari rumah.
Saat ini, tren belajar online telah jadi kebiasaan baru yang membantu anak-anak belajar dengan lebih cepat dan praktis.
Lantas, apa saja aplikasi belajar online gratis terbaik untuk dicoba? Yuk, simak!
Aplikasi Belajar Online Terbaik
Untungnya pada zaman yang terus berubah ini, sebagian anak sudah terbiasa dengan gadget dan memang lebih didorong menggunakan ponselnya untuk belajar.
Dunia seolah ada di ujung jari dan anak dapat mengakses berbagai informasi apa pun dari mana saja.
Saat ini, belajar adalah proses yang berkelanjutan dan fokusnya telah sepenuhnya bergeser menuju e-learning atau aplikasi belajar online.
Karena ponsel dan berbagai aplikasi pembelajaran online berorientasi pada fitur, siswa dapat belajar dengan kecepatan mereka dan meluangkan waktu mereka untuk memahami berbagai hal.
Ini juga sangat bermanfaat terutama bagi anak-anak Moms yang akan menjalankan ujian akhir.
Jadi, apa saja aplikasi pembelajaran online yang dapat diakses oleh anak Moms melalui smartphone atau laptopnya di rumah?
Apa saja fungsi dari setiap aplikasi belajar online tersebut? Berikut ulasannya!
1. Aplikasi Belajar Online "Ruangguru"
Ruangguru adalah salah satu aplikasi belajar online terbaik yang kini cukup terkenal dan memiliki banyak pengguna.
Dikutip dari situs atau website resmi Ruangguru, aplikasi belajar online ini mengembangkan berbagai layanan belajar berbasis teknologi.
Termasuk layanan kelas virtual, platform ujian online, video belajar berlangganan, marketplace les privat, serta konten-konten pendidikan lainnya yang bisa diakses melalui web dan aplikasi belajar online Ruangguru.
Ruangguru juga mengklaim telah menjadi perusahaan teknologi terbesar di Indonesia yang berfokus pada layanan berbasis pendidikan.
Ruangguru telah memiliki lebih dari 22.000.000 pengguna serta mengelola 300.000 guru yang menawarkan jasa di lebih dari 100 bidang pelajaran.
Ruangguru menjadi aplikasi belajar online terbesar dan terbaik di Indonesia yang menyasar anak dengan tingkat pendidikan SD, SMP, SMA, dan SMK.
Jika ini baru pertama kalinya, aplikasi belajar online Ruangguru bisa diakses secara gratis.
Setelah itu, Moms atau anak Moms dapat memilih paket belajar online yang sesuai dengan tingkatan atau kebutuhan.
Seperti yang disebutkan sebelumnya, anak Moms juga dapat mengikuti layanan lainnya yang memang dibutuhkan untuk menambah pengetahuan mereka. Menarik bukan?
2. Aplikasi Belajar Online "Kelas Kita"
Kelaskita adalah platform aplikasi belajar online SD edukasi kreatif berbasis digital yang menghadirkan metode pembelajaran unik, praktis, fleksibel, dan menyenangkan.
Kelaskita bisa diakses oleh siapa pun dan dari mana pun di seluruh penjuru negeri.
Dengan variasi konten pendidikan formal dan non-formal, yang disajikan lewat perspektif kreatif, Kelaskita diharapkan bisa memberi inspirasi dan napas baru dalam mewarnai serta memperkaya kecerdasan intelektual dan emosional anak-anak Indonesia.
Beberapa fitur pembelajaran yang terdapat di Kelas Kita adalah Cerita Kita, Karya Kita, Usaha Kita, Hobi Kita, dan beberapa fitur lainnya.
Pada setiap fitur, terdapat materi-materi yang bisa dipilih oleh anak Moms sesuai dengan kebutuhannya masing-masing dan harga yang berbeda pada setiap materi pembelajaran.
Misalnya pada fitur atau kelas Usaha Kita, anak-anak bisa melihat video seseorang yang memulai bisnisnya pada bidang fashion.
Berbasis website, aplikasi belajar online kelas lainnya seperti Cerita Kita juga akan menunjukan berbagai video tentang cara memelihara ikan cupang, memilih laptop gaming, serta ide bisnis online.
3. Rumah Belajar Kemendikbud
Dikutip dari website Rumah Belajar Kemendikbud, ini adalah aplikasi belajar online gratis berbasis website.
Rumah Belajar Kemendikbud merupakan portal belajar yang menyediakan bahan belajar serta fasilitas komunikasi yang mendukung interaksi antar komunitas.
Rumah Belajar Kemendikbud hadir sebagai bentuk inovasi pembelajaran di era industri 4.0 yang dapat dimanfaatkan oleh siswa dan guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), Sekolah Menengah Atas/Kejuruan (SMA/SMK) sederajat.
Dengan memanfaatkan portal belajar online Rumah Belajar Kemendikbud, anak Moms/siswa dapat belajar di mana saja, kapan saja, dan dengan siapa saja.
Seluruh konten yang ada di Rumah Belajar Kemendikbud ini juga dapat diakses dan dimanfaatkan secara gratis.
Fitur di dalam aplikasi pembelajaran online gratis Rumah Belajar Kemendikbud menyajikan materi ajar bagi siswa dan guru berdasarkan kurikulum.
Materi ajar disajikan secara terstruktur dengan tampilan yang menarik dalam bentuk gambar, video, animasi, simulasi, evaluasi, dan permainan.
Misalnya, fitur "Laboratorium Maya" yang menyediakan fitur simulasi praktikum laboratorium dan bisa Si Kecil tonton dimanapun.
Berbagai simulasi di Laborstorium Maya disajikan secara interaktif dan menarik, dikemas bersama lembar kerja siswa dan teori praktikum yang tentunya mempermudah anak Moms/siswa belajar.
4. Situs Cakap
Apakah anak Moms mengalami kesulitan atau memiliki minat lebih dalam belajar bahasa asing? Maka aplikasi belajar online SD yang bisa digunakan atau cocok adalah Cakap.
Cakap membantu anak Moms dan orang-orang lainnya untuk meningkatkan keterampilan bahasa dari mana saja dan kapan saja, yaitu bahasa Inggris, Mandarin, Jepang, dan Indonesia.
Aplikasi belajar online Cakap adalah aplikasi yang bagus dan bermanfaat karena memungkinkan siswanya berinteraksi secara langsung atau dua arah, antara murid dan guru profesional di seluruh dunia.
Misalnya untuk kelas "Skills Building" belajar Bahasa Inggris pada aplikasi belajar online Cakap yang ditawarkan dengan harga kurang lebih Rp 15 juta.
Pada paket ini, siswa mendapatkan pengajaran 2 sesi per hari untui 12 bulan atau 60 sesi per bulan, materi pembelajaran e-book, dan penggunaan learning management system.
5. Aplikasi Sekolahmu
Sekolah.mu adalah sekolah dengan sistem blended learning pertama di Indonesia.
Aplikasi belajar online terbaik Sekolahmu merupakan aplikasi berbasis teknologi yang berkolaborasi untuk menyediakan program belajar bagi semua orang.
Sekolah.mu ingin memastikan semua anak Indonesia sukses mencapai kompetensi dan meraih prestasi di masa depan dengan memberikan mutu pelayanan pendidikan yang berpihak kepada anak secara merata.
Oleh karena itu, aplikasi belajar online Sekolah.mu menyediakan akses pembelajaran terintegrasi digital dengan struktur kurikulum yang personal dan fleksibel.
Seperti aplikasi belajar online lainnya, aplikasi belajar online Sekolah.mu menyediakan berbagai fitur misalnya Tanyamu.
Fitur Tanyamu memungkinkan anak/siswa bertanya berbagai latihan soal atau tugas rumah, sehingga tidak akan lagi merasa kesulitan dalam belajar.
Fitur aplikasi belajar online Sekolah.mu lainnya misalnya Ujianmu.
Fitur Ujianmu memungkinkan anak/siswa memperoleh pemahaman belajar yang lebih terstruktur untuk menghadapi berbagai ujian pendidikan.
Sekarang, anak/siswa akan memiliki guru yang selalu mendampingi proses belajar secara intensif hingga Si Kecil paham.
Dengan menentukan sendiri waktu dan kelompok belajar secara digital, anak/siswa akan belajar dengan kurikulum berstandar nasional dan internasional.
Banyaknya latihan soal dan pembahasan sesuai dengan kurikulum ter-update, anak/siswa akan mendapatkan sertifikat resmi dari lembaga pendidikan terakreditasi. Mirip seperti sekolah biasa bukan Moms?
6. Aplikasi Kipin School
Aplikasi belajar online SD sampai SMA berikutnya adalah Kipin School.
Ini salah satu aplikasi pembelajaran yang tak hanya tersedia dalam bentuk materi, adapun latihan soal dan sistem ujian di dalamnya, Moms!
Cocok untuk anak-anak yang ingin berlatih sebelum menghadapi ujian sebenarnya.
Materi pembelajaran pada aplikasi ini diterbitkan oleh Kemendikbud. Tentu sudah terjamin kualitas materinya ya.
Ia dapat dengan mudah di download dan diakses secara gratis untuk belajar sehari-hari.
7. I Can Do
Tak hanya untuk anak sekolah, adapun aplikasi belajar online gratis untuk PAUD, lho!
I Can Do salah satu aplikasi terbaik untuk pembelajaran anak yang telah direkomendasikan Kemendikbud.
Ini telah menggunakan program kurikulum 2013 yang telah mengalami perubahan terbaru.
Kelebihan pada aplikasi digital ini ia memiliki permainan untuk hiburan anak di sela-sela belajar. Tentunya menambah semangat anak ketika belajar, Moms!
Adapun permainan di dalamnya juga melatih perkembangan daya pikir Si Kecil.
Jadi, selagi bermain sambil belajar juga, kan?
8. Google Clasroom
Tak lengkap rasanya jika tidak mengetahui aplikasi belajar online terbaik satu ini.
Google Classroom merupakan salah satu aplikasi belajar terbesar yang dapat diikuti anak sekolah dari berbagai kalangan.
Dikenal juga sebagai Google Class, aplikasi ini telah terkoneksi dengan akun Gmail yang mempermudah aksesnya.
Sangat pas untuk para pengguna smartphone berbasis sistem operasi Android.
Ini merupakan aplikasi berbasis situs dan forum. Cara kerjanya yakni guru dan para murid bisa berinteraksi di dalamnya.
Misalnya ketika mengerjakan tugas, memberikan nilai, hingga konsultasi pembelajaran.
9. Kelas Pintar
Adapun aplikasi belajar online SD sampai SMA lainnya yakni Kelas Pintar.
Kelebihan pada aplikasi ini adanya fasilitas ruang untuk guru, orang tua, dan murid sebagai wadah konsultasi.
Materi pembelajaran di dalamnya mengacu pada kurikulum 2013 sehingga cukup update untuk belajar saat ini, Moms.
Menariknya, cara penyampaian materi pada aplikasi ini cukup interaktif. Sehingga Si Kecil tak akan bosan untuk belajar sehari-hari.
Bahkan aplikasi belajar online terbaik ini telah dipakai di sejumlah negera seperti Singapura, Afrika Selatan, dan UEA.
Tips Belajar Online yang Efektif
Berikut beberapa tips untuk belajar online agar lebih efektif:
- Buat Jadwal Rutin
Tetapkan waktu khusus setiap hari untuk belajar agar kamu memiliki kebiasaan yang konsisten. Disiplin dengan jadwal ini akan membantu menciptakan rutinitas belajar yang lebih baik. - Pilih Lingkungan Belajar yang Tenang
Cari tempat yang bebas dari gangguan untuk belajar. Pastikan lingkungan belajar nyaman, dengan pencahayaan yang cukup dan kursi yang mendukung postur tubuhmu. - Buat To-Do List
Buat daftar tugas atau tujuan harian sebelum mulai belajar. Ini akan membantu kamu fokus pada prioritas dan mengelola waktu dengan lebih baik. - Gunakan Teknik Pomodoro
Cobalah belajar dalam sesi 25 menit dengan istirahat singkat 5 menit di antaranya. Teknik ini membantu menjaga fokus dan menghindari kelelahan mental. - Catat Hal-Hal Penting
Menulis catatan akan membantumu memahami dan mengingat informasi dengan lebih baik. Selain itu, catatan bisa jadi referensi yang berguna saat belajar ulang. - Manfaatkan Sumber Daya Online
Banyak platform pembelajaran online yang menyediakan video, latihan, dan kuis interaktif. Gunakan sumber-sumber ini untuk memahami konsep dengan lebih mendalam. - Bertanya Ketika Tidak Paham
Jika ada hal yang tidak kamu pahami, jangan ragu untuk bertanya, baik kepada instruktur, teman sekelas, atau mencari jawaban melalui forum diskusi online.
Itulah aplikasi belajar online yang bisa digunakan anak-anak Moms mulai usia dari PAUD hingga SMA.
Silakan pilih yang sesuai dengan kebutuhan dan budget, ya, Moms!
- https://blog.ruangguru.com/
- https://kelaskita.com/page/about-us
- https://belajar.kemdikbud.go.id/#about
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.