05 Agustus 2022

8 Cara Pijat Payudara untuk ASI agar Susu Mengalir Lancar dan Meredakan Nyeri saat Menyusui

Simak cara pijat payudara untuk produksi ASI yang melimpah

Untuk melancarkan ASI, Moms bisa bantu dengan memijat payudara. Baca di sini untuk tahu cara pijat payudara untuk ASI keluar dengan lancar.

Melakukan pemijatan pada payudara yang benar selama masa menyusui dapat memberi banyak manfaat untuk ibu dan bayi.

Salah satunya adalah mengurangi rasa nyeri pada payudara, sehingga proses menyusui dapat menjadi lebih nyaman.

Cari tahu cara pijat payudara untuk ASI dan manfaat baik lainnya pada artikel ini!

Baca Juga: Pekan ASI Sedunia: Ciptakan Dunia yang Mendukung Ibu Menyusui Memberikan ASI Eksklusif

Manfaat Pijat Payudara untuk ASI

Manfaat Pijat Payudara untuk ASI
Foto: Manfaat Pijat Payudara untuk ASI (Shutterstock.com)

Foto: pijat payudara (Orami Photo Stock)

Cara pijat payudara untuk ASI keluar dengan lancar perlu ibu menyusui ketahui karena ada banyak manfaatnya.

Pijat payudara menjadi rutinitas baik yang sebaiknya Moms rutin lakukan setiap saat.

Hal tersebut karena pijatan yang lembut memiliki banyak manfaat untuk ibu, termasuk untuk bayi nantinya.

Berikut ini beberapa manfaat dari pijat payudara jika dilakukan dengan baik, meliputi:

1. Mengurangi Nyeri Payudara

Salah satu manfaat pijat pada payudara juga dapat mengatasi salah satu masalah selama menyusui.

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan di JBI Evidence Synthesis, ragam jenis pijat pada payudara dikatakan sangat ampuh dalam mengurangi gejala rasa sakit pada payudara.

Dengan kurangnya rasa nyeri pada payudara, proses menyusu akan menjadi lebih mudah.

Baca Juga: 12 Makanan Pelancar ASI yang Enak serta Bergizi, Bikin ASI Deras dan Nggak Seret!

2. Pelekatan yang Lebih Baik

Bayi dapat merasa kesulitan untuk menempelkan mulut pada puting saat menyusui ketika payudara terlalu keras.

Maka dari itu, pemijatan payudara akan membantu melembutkan payudara dan membuat bayi lebih mudah untuk menyusu.

3. Susu Mengalir dengan Baik

Melakukan pijatan saat menyusui dapat merangsang lebih banyak produksi ASI.

Pijat laktasi yang baik dapat membantu memproduksi hormon oksitosin, yang membantu mengendurkan otot saluran ASI.

4. Meningkatkan Penampilan Payudara

Beberapa orang melakukan pijat payudara sebagai cara untuk memperbaiki penampilan payudara yang kendor.

Biasanya, pemijatan untuk mempercantik penampilan payudara menggunakan bantuan minyak tertentu, seperti minyak zaitun, dengan tujuan untuk meningkatkan kekencangan dan elastisitas kulit.

5. Meredakan Nyeri Otot

Jika Moms merasa nyeri otot, pemijatan payudara juga dapat membantu meredakan ketegangan pada otot di sekitar dada atau punggung yang nyeri.

Dada berbentuk seperti segitiga dan terletak di bawah payudara. Jika Moms mengalami ketegangan pada area punggung, Maka Moms dapat mengatasinya dengan mengencangkan otot dada.

Pemijatan di area dada, termasuk payudara dapat memicu relaksasi yang lebih tahan lama daripada hanya memijat bagian punggung saja.

Cara Pijat Payudara untuk ASI

Cara pijat payudara untuk ASI meningkat produksinya bisa dikatakan cukup mudah.

Melansir dari Healthline, berikut langkah-langkah memijat payudara untuk meningkatkan produksi ASI.

1. Menghangatkan Tangan Terlebih Dahulu

Hal pertama yang dilakukan saat ingin memulai pijat payudara adalah menghangatkan tangan.

Ini bisa dilakukan dengan menggunakan handuk yang dibasahi dengan air hangat.

Usap tangan menggunakan kain handuk hingga dirasa telah hangat, lalu mulailah mengusap bagian kelenjar getah bening di area ketiak.

Memompa di bagian tersebut dapat memperlancar aliran darah.

Baca Juga: Manfaat Daun Katuk untuk ASI dan Kesehatan, Ketahui Cara Mengolahnya Juga, Moms!

2. Menggunakan Pelumas

Agar proses memijat dapat terasa lembut dan nyaman, gunakanlah cairan pelumas, seperti minyak zaitun, minyak kelapa, dan lainnya.

Sebisa mungkin gunakan produk pelumas yang berbahan alami.

3. Lakukan dengan Perlahan

Lakukan dengan Perlahan
Foto: Lakukan dengan Perlahan (Cancercenter.com)

Foto: memijat dengan perlahan (Orami Photo Stock)

Saat mulai memijat payudara, pastikan untuk melakukannya selembut mungkin, sebab jika Moms terlalu keras menekan, maka hal tersebut bisa berdampak pada jaringan yang ada di sekitar payudara.

Jaringan yang terdapat di payudara berperan dalam produksi ASI, jika Moms tidak merasakan adanya nyeri saat memijat, maka bisa dikatakan pijatan Moms sudah benar.

Baca Juga: 8 Barang Kebutuhan Ibu Menyusui yang Pasti Moms Perlukan, dari Nursing Dress hingga Pompa ASI

4. Pijat Payudara Sebelum Memompa ASI

Pijat payudara sebelum Moms mulai memompa ASI atau menyusui. Ini dapat dilakukan dengan cara memijat payudara dalam bentuk lingkaran kecil dengan pola spiral.

Usap payudara dari tepi luar ke arah puting. Gunakan sentuhan yang lembut guna membuat Moms dapat lebih rileks dan membantu merangsang produksi ASI.

5. Menggunakan Gaya Menguleni

Cara Pijat Payudara untuk ASI dengan melingkar
Foto: Cara Pijat Payudara untuk ASI dengan melingkar (Buoyhealth.imgix.net)

Foto: memijat payudara (Orami Photo Stock)

Dengan perlahan, lakukan gaya menguleni payudara dalam bentuk lingkaran.

Moms bisa menggunakan telapak tangan, kepalan tangan, bahkan dengan ujung jari-jari untuk memijat payudara dengan tepat.

6. Pijat dengan Gaya Melingkar

Fokus pada satu payudara dari satu waktu. Letakkan empat jari satu tangan di atas payudara dan empat jari tangan lainnya di bawah. Pijat dengan pola melingkar. Pastikan tangan dalam kondisi hangat.

Setelah itu, pindahkan perhatian Moms ke sisi payudara lainnya, dan lanjutkan dengan pola melingkar.

Moms juga bisa memijat dengan cara mengepalkan tangan dan menggulung atau meremas payudara dengan lembut.

7. Memijat Sambil Memerah ASi

Jika Moms ingin memerah ASI dengan tangan, posisikan jari telunjuk berada di belakang pangkal puting.

Satukan jari-jari Moms sambil menekan payudara dengan lembut, mendorong ASI ke arah puting. Perah ASI secara berirama sesuai dengan kecepatan detak jantung.

8. Ulangi Proses Pijat

Pompa setiap sisi payudara sambil memijatnya. Berikan perhatian khusus pada area di mana Moms merasakan benjolan (hal tersebut merupakan saluran susu yang penuh).

Dengan menggunakan tekanan sedang, usap payudara dari tepi luar ke arah pompa untuk mengeluarkan semua pasokan ASI dari salurannya.

Demikian informasi mengenai cara pijat payudara untuk ASI beserta manfaatnya. Tetap semangat menyusui Moms!

  • https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/31135656/
  • https://parenting.firstcry.com/articles/lactation-massage-how-it-helps-breastfeeding-moms/#How_to_Perform_a_Breast_Massage_for_Lactation
  • https://www.verywellfamily.com/how-to-increase-your-milk-supply-with-hands-on-pumping-2748592
  • https://www.healthline.com/health/breast-massage#how-to

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.