Contoh Surat Pengunduran Diri Kerja yang Baik dan Sopan, Ini Tipsnya
Buat Moms yang sedang merencanakan untuk resign alias mengundurkan diri dari pekerjaan, tentu membutuhkan surat pengajuan berhenti bekerja. Ikuti contoh surat pengunduran diri kerja berikut ini, yuk!
Surat resign merupakan surat formal sebagai pemberitahuan bahwa kita akan berhenti bekerja atau keluar dari perusahaan tersebut.
Sebenarnya, ada banyak contoh surat pengajuan mengundurkan diri kerja yang beredar di internet.
Namun, tentu dibutuhkan surat pengunduran diri kerja yang ditulis dengan benar agar dinilai baik dan sopan.
Apalagi karena bersifat resmi, dalam membuatnya pun tidak boleh asal-asalan.
Yuk, simak contoh surat pengunduran diri kerja berikut ini!
Baca Juga: 6 Tips Psikotes untuk Melamar Kerja, Kuncinya Ada di Persiapan
Apa itu Surat Pengunduran Diri Kerja?
Surat pengunduran diri kerja adalah salah satu surat yang diajukan pada saat seseorang ingin berhenti bekerja dari suatu perusahaan.
Surat pengunduran diri juga dapat diartikan sebagai surat yang diajukan untuk mengundurkan diri dan keluar dari kantor atau perusahaan.
Surat tersebut umumnya ditujukan kepada atasan dan Human Resource Development (HRD) perusahaan.
Biasanya, perusahaan akan memberitahukan informasi pengajuan resign ini sejak awal masuk kerja.
Mereka akan menjelaskan aturan terkait hal tersebut, salah satunya pemberitahuan satu bulan sebelum berhenti bekerja.
Hal ini dikenal juga dengan istilah one month notice.
Dalam rentang waktu tersebut, perusahaan memiliki waktu untuk mencari pengganti posisi yang ditinggalkan.
Baca Juga: Mengenal Arti Ergonomi dan Tujuannya di Tempat Kerja
Cara Menulis Surat Pengunduran Diri
Surat pengajuan pegunduran diri kerja bersifat resmi dan formal.
Maka itu, dalam penulisannya tentu tidak boleh asal-asalan.
Ada beberapa hal yang diperhatikan saat menulis contoh surat pengunduran diri kerja.
Laman Harvard Business Review (HBR) merangkum pandangan Dorie Clark, penulis buku berjudul The Long Game: How to Be a Long-Term Thinker in a Short-Term World, dan Priscillah Claman, kontributor HBR.
Hal-hal yang harus diperhatikan saat menulis surat pengunduran diri kerja antara lain:
- Surat ditulis singkat dan ditujukan kepada atasan maupun HRD
- Beri tahukan kapan waktu hendak pergi dan jelaskan rencana selanjutnya dengan singkat. Hal ini menjelaskan alasan kenapa resign.
- Ungkapkan rasa terima kasih dan rasa syukur selama berada di perusahaan tersebut.
- Akhiri dengan membahas langkah selanjutnya dan komitmen untuk menyelesaikan tanggung jawab tugas kantor sebelum waktu resign tiba.
- Jangan menulis kritikan pada perusahaan di surat pengunduran diri tersebut.
Baca Juga: Posisi Duduk yang Benar Agar Badan Tidak Mudah Pegal Ketika WFH
Contoh Surat Pengunduran Diri Kerja
Sebelum menulis inti surat pengunduran diri kerja, berikut kerangka penulisannya:
- Salam yang diikuti oleh pemberitahuan berhenti bekerja
- Ucapkan terima kasih
- Sampaikan rasa syukur berada di perusahaan selama ini
- Mengakhiri dengan kalimat komitmen untuk segera menyelesaikan pekerjaan yang tersisa.
Berikut contoh surat pengunduran diri kerja yang bisa dijadikan referensi Moms saat berencana berhenti kerja dan keluar dari kantor atau perusahaan.
Contoh Surat Pengunduran Diri Kerja 1
Jakarta, 30 Oktober 2022
Kepada Yth, HRD PT Orami
Jl. BSD, Tangerang
Dengan hormat,
Seperti yang telah kita bahas sebelumnya, saya mengundurkan diri dari posisi saya sebagai penulis konten. Hari terakhir saya adalah 30 November 2022, terhitung empat minggu dari sekarang.
Ini bukan keputusan yang mudah, tetapi seperti yang diketahui, saya sudah lama ingin melakukan transisi ke UI Writer.
Saya memutuskan ini untuk meniti karier dalam peluang tersebut.
Saya sangat menikmati waktu saya bekerja di perusahaan Orami dan di tim ini. Saya telah belajar dan mendapatkan banyak ilmu selama ini di posisi saya sebagai penulis konten.
Terima kasih atas dukungan Anda dan atas kesempatan yang Anda berikan kepada saya selama 2 tahun terakhir ini.
Selama waktu saya di sini, saya sangat menikmati berkolaborasi dengan tim dan ini merupakan pengalaman yang berharga bagi saya.
Saya berkomitmen untuk menyelesaikan tanggung jawab saya dengan baik sebelum meninggalkan perusahaan ini.
Saya berharap Anda dan tim selalu sukses dan berharap bisa tetap berhubungan baik. Terima kasih untuk semuanya.
Hormat saya,
Yoona
Baca Juga: 3+ Contoh Surat Hibah Tanah Berdasarkan Peruntukkannya
Contoh Surat Pengunduran Diri Kerja 2
Jakarta, 20 September 2022
Kepada Yth, HRD PT Orami
Jl. BSD, Tangerang
Bapak Don Cohen (nama atasan) yang terhormat,
Mohon terima surat ini sebagai pemberitahuan resmi bahwa saya mengundurkan diri dari posisi saya sebagai Account Executive di Marketing Media. Hari terakhir saya adalah Kamis, 20 Oktober 2022.
Terima kasih banyak atas kesempatan untuk bekerja di posisi ini selama enam tahun terakhir. Saya sangat menikmati dan menghargai kesempatan yang saya miliki untuk mengembangkan dan menjadi bagian dari menciptakan produk yang hebat.
Saya juga berterima kasih karena bisa bekerja dengan rekan kerja yang baik. Saya telah belajar banyak tentang strategi pemasaran dan digital ruang media, yang pasti akan saya bawa sepanjang karir saya.
Saya akan menyelesaikan tugas dan melatih anggota tim lainnya selama empat minggu ke depan. Beri tahukan saya jika ada hal lain yang dapat saya lakukan untuk membantu selama transisi ini.
Saya berharap perusahaan terus sukses dan bisa tetap berhubungan baik di masa depan.
Hormat saya,
Yoona
Baca Juga: 7 Tips Menciptakan Ruang Kerja di Rumah Kecil yang Dijamin Anti Repot!
Itulah ulasan mengenai tips menulis dan contoh surat pengunduran diri kerja yang baik dan sopan. Semoga bermanfaat, ya!
- https://www.themuse.com/advice/how-to-write-a-resignation-letter
- https://hbr.org/2022/07/how-to-write-a-resignation-letter
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.