11 Oktober 2022

7 Daftar Film Maxime Bouttier, Terakhir Ada Film Ticket to Paradise!

Memulai debut filmnya pada 2012
7 Daftar Film Maxime Bouttier, Terakhir Ada Film Ticket to Paradise!

Foto: instagram.com/bouttier_maxime

Maxime Bouttier dikenal sebagai aktor muda yang telah membintangi puluhan judul film Indonesia. Cari tahu daftar film Maxime Bouttier, yuk Moms!

Walaupun masih berusia 29 tahun, Maxime telah membintangi puluhan judul film populer tanah air.

Apalagi saat ini, Maxime menjadi pusat perbincangan karena dirinya yang terlibat dalam film Hollywood bersama Julia Robert, Ticket to Paradise.

Aktor berdarah Indonesia-Prancis ini telah memulai perjalanan kariernya di film layar lebar sejak berusia 20 tahun.

Penasaran dengan deretan film yang pernah dibintangi oleh Maxime Bouttier?

Simak daftar film Maxime Bouttier yang pernah dibintanginya dan wajib disaksikan oleh Moms!

Baca Juga: Daftar Film Barry Prima, Film Lawas yang Berkelas

Daftar Film Maxime Bouttier

Berikut ini beberapa daftar film yang pernah dibintangi oleh Maxime Bouttier yang bisa Moms saksikan.

1. Ticket to Paradise

Film Ticket to Paradise
Foto: Film Ticket to Paradise (imdb.com)

Film Maxime Bouttier yang pertama adalah Ticket to Paradise yang baru saja dirilis pada 30 September 2022.

Ticket to Paradise merupakan film genre komedi romantis yang disutradarai oleh Ol Parker dan ditulis oleh Parker dan Daniel Pipski.

Selain menjadi film debut Maxime Bouttier di Hollywood, di film ini ia bermain dengan artis ternama dunia, George Clooney dan Julia Roberts.

Secara garis besar, film ini mengisahkan tentang kehidupan pasangan suami istri yang bercerai David dan Georgia Cotton.

Mereka melakukan perjalanan ke Bali untuk menemui putrinya, Lily, yang akan menikah.

Ya, perjalanan mereka ke Bali dilakukan untuk menghalau dan menyabotase pernikahan putrinya dengan Gede (Maxime Bouttier).

2. Matt & Mou

Matt & Mou
Foto: Matt & Mou (imdb.com)

Film Maxime Bouttier yang selanjutnya adalah Matt & Mou yang dirilis tahun 2019.

Film ini merupakan hasil adaptasi dari novel dengan judul yang sama karya dari Wulanfadi.

Di film ini, Maxime berperan sebagai Matt dan beradu akting dengan Prilly Latuconsina yang berperan sebagai Mou.

Sesuai dengan judulnya, film ini mengisahkan tentang kehidupan dua anak muda yang bersahabat sejak kecil yaitu Matt & Mou.

Sebagai seorang sahabat, Matt terbilang cukup protektif dan melindungi Mou dalam hal apapun, termasuk urusan percintaan.

Hingga akhirnya Mou mengenalkan sosok pria pilihannya pada Matt.

Namun, sayangnya Matt menunjukkan sikap tidak suka pada kekasih sahabatnya itu.

Tak ingin melihat sahabatnya jomblo, Mou mengenalkan Matt dengan sosok perempuan yang bisa dijadikan kekasihnya, yaitu Retha.

Namun, ternyata kedua sahabat dan pasangannya malah mengalami cinta segiempat.

3. Serendipity

Film Serendipity
Foto: Film Serendipity (imdb.com)

Serendipity menjadi film layar lebar selanjutnya yang dibintangi oleh Maxime Bouttier.

Film yang dirilis pada 2018 ini bercerita tentang kisah kehidupan dan cinta remaja.

Selain dibintangi oleh Maxime Bouttier, film ini juga dibintangi oleh Mawar Eva De Jongh, Kenny Austin, dan artis-artis ternama lainnya.

Singkatnya, Serendipity bercerita tentang sosok Rani (Mawar Eva) yang merupakan seorang lady escort.

Bukan keinginannya, ia menjadi lady escort karena berjuang untuk memenuhi kebutuhan ia dan ibunya.

Namun, teman-teman dan kekasihnya tak ada yang mengetahui tentang kehidupan Rani di luar sekolah.

Hingga akhirnya kekasihnya yang bernama Arkan mengetahui pekerjaan Rani.

Tak hanya itu, kisah kelam Rani juga dengan cepat tersebar ke seluruh penjuru sekolah dan membuatnya merasa tak tenang serta tak memiliki teman.

Lalu, Rani bertemu dengan anak baru bernama Gibran (Maxime Bouttier) yang akhirnya menjadi teman barunya di sekolah.

Baca Juga: 5 Daftar Film Darius Sinathrya Terbaik yang Wajib Ditonton

4. One Fine Day

One Fine Day
Foto: One Fine Day (imdb.com)

Film Maxime Bouttier selanjutnya adalah One Fine Day yang telah dirilis pada tahun 2017.

Bergenre drama romantis, film ini disutradarai oleh Asep Kusdinar dengan memilih Barcelona sebagai lokasi syuting.

Tak hanya dibintangi oleh Maxime Bouttier, film ini juga dibintangi oleh deretan artis ternama lainnya.

Seperti Michelle Ziudith, Jefri Nichol, Ibnu Jamil, Dimaz Andrean, Amanda Rawles, dan Surya Saputra.

Secara garis besar, film ini mengisahkan tentang kehidupan asmara Mahesa (Jefri Nichol) dan Alana (Michelle Ziudith).

Mereka pertama kali bertemu di Barcelona secara tidak sengaja.

Sebelum bertemu dengan Mahesa, Alana sedang menjalin hubungan dengan Danu (Maxime Bouttier).

Namun, karena satu dan lain hal membuat Alana dan Mahesa bertemu kemudian membuat keduanya semakin akrab.

Hingga akhirnya Mahesa merasa bahwa dirinya jatuh hati pada Alana.

Namun, sosok kekasih Alana yang sangat istimewa dan kaya raya tidak mau tinggal diam melihat kejadian tersebut.

Danu berubah menjadi sosok yang posesif dan berusaha menjauhi Alana dengan Mahesa.

5. Tiger Boy

Film Tiger Boy
Foto: Film Tiger Boy (Starvision)

Film Maxime Bouttier selanjutnya adalah Tiger Boy yang dirilis pada 2015 dengan genre drama romantis. Di film ini Maxime berperan sebagai Todi.

Tiger Boy mengisahkan tentang kehidupan anak misterius bernama Radja (Stefan William) yang berteman dengan Kanya (Irish Bella).

Pertemua pertama Kanya dan Radja terjadi ketika Kanya diserang oleh binatang di hutan terlarang yang ada di desa.

Di pertemuan pertamanya, Kanya merasa aneh akan Radja karena ia tidak memiliki nama dan tidak bisa bicara.

Hingga akhirnya Kanya memberikan nama Radja pada sosok laki-laki misterius tersebut. Kebersamaan Kanya dan Radja membuat Kanya bahagia.

Namun, di suatu hari Radja dinilai sebagai anak harimau yang berbahaya dan harus dijauhi. Hingga akhirnya Kanya dan Radja dipisahkan.

Setelah dipisahkan oleh Radja, kehidupan Kanya semakin sulit dan berubah ketika papanya meninggal karena kecelakaan.

Sebelum meninggal, papa Kanya menuliskan sebuah surat yang meminta agar Kanya menikah dengan Todi (Maxime Bouttier).

6. Remember When

Film Remember When
Foto: Film Remember When (imdb.com)

Film yang dibintangi oleh Maxime Bouttier selanjutnya adalah Remember When.

Film drama romantis yang dirilis pada tahun 2014 ini dibintangi juga oleh Michelle Ziudith, Miqdad Addausy, dan Stella Cornelia.

Ini merupakan film hasil adaptasi dari novel Indonesia dengan judul yang sama.

Film ini menceritakan tentang persahabatan tiga remaja, yaitu Freya (Michelle Zuidith), Gia (Stella Cornelia), dan Adrian (Maxime Bouttier).

Di pertangahan masa-masa SMA, mereka menjalani hubungan asmara, yaitu Freya dan Moses (Miqdad Addausy), lalu Adrian dan Gia.

Namun, Freya dan Adrian tengah merasa bosan dan lelah dengan hubungan mereka masing-masing.

Hingga akhirnya Freya merasa cocok dengan Adrian dan menjalin hubungan di belakang Moses dan Gia.

Hubungan pertemanan antara Freya, Adrian, Gia, dan Moses terancam harus bubar karena perselingkuhan tersebut.

7. 18++ Forever Love

18++ Forever Love
Foto: 18++ Forever Love (imdb.com)

Film 18++ Forever Love menjadi debut film layar lebar Maxime Bouttier yang rilis pada tahun 2012.

Selain dibintangi oleh Maxime, film ini juga dibintangi oleh Adipati Dolken dan Kimberly Ryder.

Sesuai dengan judulnya, film ini menceritakan tentang kehidupan Kara (Adipati Dolken) yang sudah menginjak usia 18 tahun.

Kara sangat menunggu usia ke 18 tahunnya karena sang kakek menjanjikan Kara sebuah hadiah.

Bukan seperti hadiah pada umumnya, di ulang tahun ke 18 Kara kehilangan segalanya, mulai dari uang, mobil, dan kekayaannya.

Hingga akhirnya Kara protes pada kakeknya dan terjadi sebuah perkelahian dengan sang kakek yang membuat Kara tidak sadarkan diri di jalan.

Kemudian, Kara diselamatkan oleh seorang gadis bernama Mila (Kimberly Ryder) yang membawa Kara pulang ke rumahnya.

Ketika sadar, Kara terkejut dengan kehidupan Mila dan dirinya mulai belajar akan kemandirian.

Selama tinggal di rumah Mila, Kara mulai belajar untuk bekerja serabutan untuk membalas pertolongan yang telah diberikan oleh keluarga Mila.

Baca Juga: Daftar Film Jourdy Pranata, Terbaru Ada Pengabdi Setan 2

Itulah daftar film Maxime Bouttier yang bisa jadi pertimbangan untuk ditonton. Jadi, mau nonton yang mana, Moms?

  • https://id.wikipedia.org/wiki/Maxime_Bouttier

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.