Hevit Plus (Multivitamin): Kegunaan, Dosis, dan Efek Samping
Moms dan Dads merasa tubuh seperti yang mudah batuk, pilek dan kurang sehat? Bisa jadi tanda kekurangan vitamin C dan beberapa mineral. Salah satu caranya dengan mengonsumsi Hevit Plus.
Salah satu solusi yang bisa membantu adalah dengan mengonsumsi Hevit Plus, suplemen yang dirancang untuk mendukung kesehatan dan meningkatkan daya tahan tubuh.
Dengan kandungan nutrisi yang lengkap, Hevit Plus dapat membantu Moms dan Dads merasa lebih bugar dan sehat.
Yuk, simak lebih lanjut tentang manfaat dan cara kerja Hevit Plus agar tubuh tetap prima dan siap menghadapi aktivitas sehari-hari!
Apa Itu Hevit Plus?
Dilansir kalbemed, Hevit-Plus merupakan campuran multivitamin dan mineral.
Hevit Plus adalah vitamin dan mineral merupakan bahan esensial yang diperlukan tubuh untuk menjaga metabolisme yang normal dan mempertahankan kesehatan secara keseluruhan.
Dalam beberapa situasi, seperti meningkatnya kebutuhan nutrisi, kurangnya asupan makanan, atau gangguan dalam penyerapan, suplementasi multivitamin dan mineral menjadi sangat penting.
Hevit Plus hadir sebagai solusi praktis untuk mencegah atau memperbaiki defisiensi nutrisi, membantu Moms dan Dads tetap bugar dan sehat dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
Baca Juga: Enervon C (Multivitamin): Kandungan, Dosis, dan Efek Samping
Manfaat Hevit Plus
Manfaat Hevit Plus ini mengandung vitamin B1, B6, B12, C, E, dan zink yang dapat membantu memelihara kesehatan tubuh dan mencukupi kebutuhan mikronutrien harian.
Hevit-Plus mengandung vitamin C dosis tinggi yang merupakan antioksidan dan diperlukan untuk fungsi imunitas tubuh, sintesis kolagen, serta penyembuhan luka.
Penelitian juga menunjukkan bahwa konsumsi vitamin C dapat menurunkan risiko ISPA.
Hevit-Plus juga mengandung zink yang merupakan antioksidan dan bermanfaat untuk fungsi imunitas dan penyembuhan luka.
Penelitian menunjukkan bahwa manfaat zinc dapat menurunkan angka keparahan dan memperpendek durasi gejala dari common cold yang disebabkan oleh virus.
Dosis Hevit Plus
Dilansir dari website Hexapharm, dosis Hevit Plus baik dewasa dan anak 12 tahun atau lebih yaitu satu kaplet sehari atau atas petunjuk dokter.
Hevit-Plus sebaiknya dikonsumsi setelah makan pagi, ya Moms.
Jika memang diperlukan dan selama tidak ada efek samping maupun gangguan fungsi ginjal, Hevit-Plus relatif aman dikonsumsi jangka panjang sesuai dosis yang dianjurkan disertai dengan banyak minum air putih.
Pemberian Hevit Plus sendiri dapat membantu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral pada kondisi di mana kebutuhannya meningkat seperti pada masa penyembuhan penyakit, penurunan stamina atau imunitas tubuh, kondisi kurangnya asupan makanan atau adanya gangguan dalam penyerapan makanan.
Namun jika suplementasi tidak diperlukan lagi, hentikan penggunaan. Hevit Plus berbentuk kaplet salut selaput. Dikemas dalam boks berisi 10 strip masing-masing 10 kaplet.
Selain itu, keamanan Hevit-Plus untuk ibu hamil dan menyusui belum diteliti, jadi penggunaan suplemen ini harus berdasarkan pertimbangan dokter.
Efek Samping Hevit Plus
Efek samping Hevit Plus yang mungkin terjadi adalah reaksi hipersensitivitas. Selain itu, jangan gunakan pada pasien yang memiliki riwayat hipersensitif terhadap kandungan Hevit-Plus.
Sementara itu, Hevit Plus untuk ibu hamil dan menyusui belum diteliti keamanannya. Sehingga pemberiannya berdasarkan pertimbangan dari dokter.
Walaupun Hevit Plus bisa diberikan pada pasien dengan gangguan fungsi hati namun berhati-hatilah pada pasien dengan gangguan fungsi ginjal.
Apakah Hevit Plus Aman untuk Lambung?
Menurut laman hexpharmjaya, Hevit Plus sendiri mengandung vitamin C yang bersifat acidic oleh karenanya disarankan untuk mengkonsumsi Hevit dilakukan setelah makan.
Adapun makanan yang dikonsumsi tidak pedas dan makanan tersebut mengandung rendah asam seperti brokoli, bunga kol, alpukat, pisang, dan lainnya.
Sementara itu mengutip dari laman Universitas Indonesia Fakultas Kedokteran, Dikatakan Prof Ari Fahrial Syam, pakar penyakit dalam dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, ada batasan maksimal asupan vitamin C bagi pasien maag.
“Kalau punya (penyakit) lambung harus hati-hati. Paling aman konsumsi vitamin C di bawah 500 miligram atau 300 lah maksimal perhari,” kata Prof Ari.
Ia bercerita, pernah memiliki pasien yang datang berobat karena mengalami demam.
Lantaran khawatir telah terinfeksi virus corona, pasien tersebut banyak mengonsumsi vitamin c dalam berbagai produk meskipun hasil rapid tes telah menunjukan negatif.
“Akhirnya yang ada maag-nya kambuh dan gak mau makan. Itu justru memperburuk keadaan. Alih-alih dia mau mencegah malah terkena penyakit,” ucapnya.
Menurut Ari, dalam mengonsumsi suplemen kesehatan, harus bisa mengenali tanda-tanda yang terjadi pada tubuh.
Sekalipun yang dikonsumsi berupa herbal, Ari menyampaikan efek samping tetap bisa terjadi.
Baca Juga: Kenali Promavit, Multivitamin untuk Ibu Hamil dan Menyusui
Hevit Plus benar-benar merupakan suplemen multivitamin dan zink yang diciptakan sebagai pilihan tepat dan praktis untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral dalam menjaga daya tahan tubuh.
- https://kalbemed.com/product/id/405
- https://fk.ui.ac.id/infosehat/dokter-ingatkan-pasien-maag-jangan-konsumsi-vitamin-c-berlebihan-kenapa/
- https://www.hexpharmjaya.com/hevit-plus
- https://www.kalcare.com/medika-lestari/hevit-plus-100-kaplet
- https://www.hexpharmjaya.com/ask-doctor
- https://www.kalbemed.com/product/id/405
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.