Hewan Peliharaan Bisa Menjamin Pernikahan Lebih Awet
Banyak yang menganggap bahwa memiliki hewan peliharaan itu seperti latihan membesarkan buah hati. Anda dan pasangan akan dapat banyak pengalaman berharga dan positif. Namun, terlepas dari motif Anda dan suami, Anda perlu mempertimbangkan pentingnya membesarkan hewan peliharaan dengan suami di rumah. Silakan cek alasannya di bawah ini dan jadilah pasangan yang bahagia dan awet sampai kakek nenek.
Memahami Komitmen
Memiliki hewan peliharaan berarti Anda dan suami harus saling membuktikan komitmen untuk mengurus hewan peliharaan Anda dalam jangka panjang, bukan hanya di awal-awalnya saja. Anda dan suami juga semakin berkomitmen pada satu sama lain karena rasa memiliki yang kuat terhadap hewan peliharaan Anda.
Belajar Membagi Tanggung Jawab
Berkompromi dan berbagi tugas adalah salah satu tantangan besar yang harus dihadapi pasangan suami istri. Merawat hewan peliharaan butuh kerja sama dan tanggung jawab yang besar, sehingga ini bisa menjadi sarana latihan yang tepat bagi Anda dan suami, juga bagi putra dan putri Anda kelak.
Lebih Aktif
Anda dan suami butuh banyak energi untuk memelihara binatang di rumah, misalnya untuk membersihkan kandang, mengajak jalan-jalan, memandikan, atau sekadar mengajak peliharaan Anda bermain. Aktivitas-aktivitas fisik tersebut serta kedekatan emosional yang Anda dan suami bangun akan memengaruhi suasana hati Anda dan suami menjadi positif dan ceria karena meningkatnya produksi hormon serotonin dalam tubuh. Anda dan suami pun akan jadi pasangan yang lebih bahagia.
Jadi Sehat dan Panjang Umur
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh American Heart Association membuktikan bahwa pasangan yang punya hewan peliharaan memiliki tekanan darah dan detak jantung yang lebih rendah dan stabil. Mereka juga lebih cepat pulih dari berbagai gangguan mental seperti depresi dan stres.
Menghargai Waktu Berkualitas dengan Pasangan
Kehadiran hewan peliharaan memang menyenangkan dan mampu mewarnai hari-hari Anda dan suami. Namun, ketika Anda akhirnya bisa berduaan saja dengan suami, Anda jadi bisa lebih menghargai dan menikmati momen langka tersebut. Anda dan suami pun akan terhindar dari rasa bosan akan satu sama lain.
(IA)
Sumber gambar: Chase Day Photography
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.