26 Januari 2020

Inilah 5 Manfaat Rambut Kemaluan pada Tubuh

Rambut kemaluan memiliki banyak fungsi untuk mencegah penyakit hingga menjaga kelembapan

Semua orang, wanita maupun pria pasti memiliki rambut kemaluan. Rambut kemaluan ini pun memiliki sejumlah manfaat di tubuh kita.

Melansir dari penelitian di Georgia College & State University, rambut kemaluan berfungsi mengurangi gesekan saat berhubungan seks dan mencegah penularan bakteri serta patogen lainnya.

Tetapi, beberapa orang memilih menghilangkan rambut kemaluannya karena berbagai alasan.

Padahal rambut kemaluan bertindak seperti pelindung dari berbagai aktivitas yang berkaitan dengan area intim.

Selain itu, rambut kemaluan juga bertindak sebagai pelumas kering karena lebih mudah menggosok antara rambut dengan rambut daripada kulit dengan kulit.

Rambut kemaluan juga bisa membuat alat kelamin tetap hanya yang merupakan faktor penting dalam gairah seksual.

Rambut kemaluan sebagai pelindung juga memiliki fungsi yang sama dengan bulu mata dan bulu hidung.

Rambut kemaluan berfungsi mencegah kotoran dan mikroorganisme berbahaya masuk ke dalam kemaluan.

Karena itu rambut kemaluan dapat melindungi dari sejumlah penyakit seperti infeksi menular seksual, selulitis hingga vaginitis.

Berikut ini 5 manfaat rambut kemaluan pada tubuh kita seperti yang dilansir dari penjelasan Dr. Vanessa Mackay, anggota dari Royal College of Obstetricians and Gynaecologists, antara lain:

1. Mencegah Infeksi Ragi

manfaat rambut kemaluan 1 (shutterstock).jpeg
Foto: manfaat rambut kemaluan 1 (shutterstock).jpeg (shutterstock)

Foto: shutterstock.com

Rambut kemaluan sebagai pelindung organ intim juga berfungsi mencegah infeksi ragi. Karena rambut kemaluan bertugas untuk menjaga kelembaban area intim agar tidak terjadi infeksi jamur.

Baca Juga: 9 Cara Mengatasi Rambut Rontok Dengan Bahan-Bahan Alami Ini

2. Menurunkan Risiko IMS

manfaat rambut kemaluan 2 (shutterstock).jpg
Foto: manfaat rambut kemaluan 2 (shutterstock).jpg (shutterstock)

Foto: shutterstock.com

Rambut kemaluan juga mengurangi risiko infeksi menular seksual. Perpustakaan Kedokteran Nasional AS melaporkan bahwa sebuah penelitian menemukan orang yang menghilangkan rambut kemaluan lebih berisiko menderita IMS.

Kondisi ini bisa disebabkan oleh luka terbuka pada kulit ketika mencukur rambut kemaluan. Sehingga infeksi lebih mudah ditularkan. Padahal rambut kemaluan berfungsi untuk melindungi kulit dan menghalangi penularan infeksi.

3. Mengurangi Keringat

manfaat rambut kemaluan 3 (shutterstock).jpeg
Foto: manfaat rambut kemaluan 3 (shutterstock).jpeg (shutterstock)

Foto: shutterstock.com

Area intim yang berkeringat bisa menyebabkan bau tak sedap. Dalm hal ini, rambut kemaluan berfungsi menyerap keringat di area organ intim. Pada akhirnya, rambut kemaluan bermanfaat menjaga keharuman vagina atau mencegah keluarnya bau tak sedap.

Baca Juga: Penyebab Gatal Setelah Mencukur Bulu Kemaluan dan Cara Mengatasinya

4. Mengatur Suhu Tubuh

manfaat rambut kemaluan 4 (unsplash).jpg
Foto: manfaat rambut kemaluan 4 (unsplash).jpg (unsplash.com)

Foto: shutterstock.com

Rambut kemaluan juga berfungsi untuk mengatur suhu tubuh. Karena rambut kemaluan ini menjaga daerah intim tetap hangat dari bagian tubuh lainnya. Pada akhirnya, kehangatan area intim yang terjaga tidak menyebabkan lonjakan suhu tubuh.

5. Mencegah Iritasi Kulit

manfaat rambut kemaluan 5 (istockphoto).jpg
Foto: manfaat rambut kemaluan 5 (istockphoto).jpg (istockphoto)

Foto: shutterstock.com

Kulit di area intim lebih sensitif daripada bagian tubuh lainnya. Karena itu kulit di area organ intim harus dilindungi dengan rambut kemaluan.

Alasan inilah yang membuat rambut kemaluan susah dihilangkan dan sebaiknya jangan dipotong sampai habis untuk melindungi kulit dari iritasi.

Baca Juga: Benarkah Bulu Kemaluan Lebat Membuat Hubungan Intim Semakin Nikmat?

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.