17 Mei 2019

Ketahui Kandungan Penting Susu Pertumbuhan untuk Anak

Simak 4 kandungan susu pertumbuhan paling penting

Moms, apakah sudah mengetahui kalau masa krusial tumbuh kembang anak terjadi pada dua tahun pertamanya? Jika asupan pada masa ini tidak tercukupi dengan baik, Si Kecil bisa mempunyai risiko stunting.

Stunting adalah kondisi di mana anak kekurangan asupan nutrisi yang bisa dilihat ciri-cirinya dari tinggi badan yang tidak ideal dari anak seusianya. Tentunya Moms tidak menginginkan hal ini terjadi pada buah hati bukan?

Nah, untuk mencegahnya, Moms harus memastikan kalau Si Kecil sudah mendapatkan asupan gizi dan nutrisi yang cukup. Moms bisa memberikannya berbagai jenis makanan bergizi yang mengandung banyak vitamin, seperti sayur dan buah-buahan.

Namun, selain memberikan Si Kecil makanan bergizi, Moms bisa melengkapi nutrisinya lagi dengan susu pertumbuhan. Di mana di dalam susu pertumbuhan juga mengandung banyak nutrisi yang diperlukan tubuh Si Kecil untuk tumbuh berkembang.

Nutrisi penting apa saja yang didapatkan Si Kecil dari susu? Yuk kita simak ulasannya di bawah ini!

Baca Juga: Memperkenalkan Susu Sapi Ke Bayi

1. Kalsium

Di dalam susu sapi, kalsium menjadi kandungan terbesar yang bisa didapatkan. Kalsium menjadi zat yang diperlukan oleh tubuh Si Kecil untuk menunjang pertumbuhan tulang dan giginya. Kalsium di dalam susu juga berperan sebagai penghantar impuls saraf serta pembekuan darah lho Moms.

2. Fosfor

Fosfor bermanfaat untuk menyeimbangkan asam basa di dalam tubuh Si Kecil dalam mendukung proses pembentukan struktur tulang dan giginya supaya lebih kuat. Selain di dalam susu pertumbuhan, Moms juga bisa memenuhi asupan fosfor dari sumber lain seperti telur, cokelat, kacang-kacangan, kentang, dan bawang putih.

Baca Juga: Anak Alergi Susu Sapi, Apa Yang Harus Mama Lakukan?

3. Magnesium

“Magnesium juga dibutuhkan sebagai elemen yang penting bagi kesehatan tulang anak,” ujar Steven Abrams, seorang profesor pediatrics Baylor College of Medicine di Houston. Magnesium sangat penting untuk menjaga tulang Si Kecil tetap kuat dan detak jantuk tetap stabil.

4. Vitamin D

Vitamin D termasuk zat penting yang dibutuhkan Si Kecil untuk tulangnya. Vitamin D juga bisa Moms temukan dari hati sapi, salmon, kuning telur, keju, dan yoghurt. Jika Si Kecil kekurangan Vitamin D akan mempunyai kemungkinan pertumbuhannya terhambat dan tidak maksimal.

Baca Juga: Hati-hati! Kasus Susu Formula Palsu yang Sedang Viral Ini Juga Bisa Menimpa Si Kecil

Enfagrow A+ menjadi susu pertumbuhan untuk anak usia 1 – 3 tahun yang mengandung banyak nutrisi penting untuk mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan Si Kecil. Mengandung rentang asupan DHA yang direkomendasikan oleh para ahli, protein, vitamin A, B6, B12, C, zat besi, dan kalsium.

Enfagrow A+ juga diperkaya dengan omega-3 dan omega-6, beta glucan, PDX dan GOS untuk mendukung perkembangan otak dan menyehatkan pencernaan Si Kecil dengan baik.

Selain itu, Moms bisa memberikan Si Kecil Enfagrow A+ Gentle Care dengan formula susu pertumbuhan yang lebih lembut bagi sistem pencernaannya. Kandungan protein halus (PHP/Partially Hydrolyzed Protein) yang mempunyai kadar laktosa lebih rendah sehingga mudah dicerna oleh perut Si Kecil yang masih peka.

Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.


FOLLOW US

facebook
twitter
instagram
spotify
tiktok

Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan

Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.