Lakukan Ini Ketika Alami Flu Jelang Melahirkan
Flu adalah kondisi yang normal terjadi pada siapapun. Apalagi pada musim tertentu kerap kita mendengar adanya musim batuk pilek. Nah, memang flu adalah hal yang jadi penyakit langganan. Lantas, bagaimana jika mengalami flu saat hamil?
Flu sendiri disebabkan oleh virus influenza. Virus influenza terus bermutasi dan dengan mudah berkembang. Maka vaksin influenza menjadi hal yang umum dilakukan terutama pada perempuan sebelum hamil. Hal ini untuk membantu Moms tetap fit selama kehamilan.
Meski bisa disembuhkan, flu saat hamil juga berisiko. Apalagi misalnya Moms mengalami flu menjelang melahirkan. Hal ini perlu diperhatikan mengingat saat melahirkan Moms perlu kondisi tubuh yang prima.
Baca Juga: 4 Tips Mencegah Flu Saat Hamil
Cara Mengatasi Flu Saat Hamil
Tentu saja Moms harus segera menghubungi dokter jika mengalami flu saat hamil dan menjelang melahirkan. Hal ini untuk memastikan kondisi Moms tetap dalam kondisi baik dan prima agar siap menghadapi proses persalinan.
Istirahat yang cukup juga hal terpenting. Jangan lupa untuk minum banyak cairan untuk meredakan sakit tenggorokan dan mengganti cairan yang hilang karena demam.
Makan dengan baik sebanyak yang Moms bisa. Cobalah untuk banyak mengonsumsi makanan kaya vitamin C yang meningkatkan kekebalan tubuh seperti jeruk, anggur, kiwi, nanas, blackberry, raspberry, tomat, kangkung, brokoli dan bayam.
Selain itu, Moms juga perlu mengonsumsi makanan yang mengandung zinc tinggi seperti daging merah tanpa lemak, dada ayam tanpa kulit dan aneka sayuran seperti buncis, bayam, brokoli, dan kangkung.
Bila mengalami flu saat hamil, Moms juga berisiko terkena demam. Jika mengalaminya, coba konsumsi obat penurun demam. Tapi ingat harus kesepakatan atau persetujuan dengan dokter sebab tak seluruh obat demam aman untuk ibu hamil.
Ingat juga, bahwa jika Moms menderita gejala flu, penting untuk segera menghubungi dokter. Ingat bahwa flu bisa menjadi serius pada wanita hamil. Apalagi jika mengalami flu dekat melahirkan.
Baca Juga: Tak Perlu Obat, Ini 6 Cara Alami Mengatasi Batuk dan Flu Saat Hamil
Bahaya Flu Saat Hamil yang Wajib Diketahui
Menurut Regan Theiler, direktur divisi umum ob-gyn di Dartmouth-Hitchcock Medical Center di New Hampshire, alasan utama wanita hamil yang terkena flu berisiko tinggi mungkin karena merembet pada jantung dan paru-paru.
Ketika virus flu menyerang sel-sel sistem pernapasan, beban tambahan mungkin terlalu berat untuk ditanggung, kata Theiler. Kematian akibat flu sering datang karena virus membuka peluang bagi bakteri untuk bergerak yang dapat menyebabkan pneumonia yang. Kondisi ini kemudian dapat menyebabkan sepsis, atau peradangan di seluruh tubuh.
Berbeda dengan virus Zika, yang menyebabkan penyakit ringan pada ibu tetapi dapat memiliki efek buruk pada janin yang sedang berkembang, virus influenza jarang menginfeksi janin secara langsung.
Namun demikian, flu telah lama dikaitkan dengan peningkatan risiko kelahiran mati, keguguran, dan kelahiran prematur.
Sebuah studi tahun 1961 di American Journal of Public Health pada 611 wanita hamil menemukan bahwa mereka yang memiliki infeksi flu lebih cenderung mengalami keguguran, kelahiran mati atau kelahiran prematur dibandingkan dengan mereka yang tidak terinfeksi.
Baca Juga: Bagaimana Cara Mencegah Anak Tertular Flu dan Batuk?
Baru-baru ini, sebuah studi tentang wabah influenza 1989 di antara wanita hamil di satu pusat medis di London menunjukkan hubungan antara infeksi dan kematian janin dan bayi baru lahir.
Selain itu, studi 2013 di The New England Journal of Medicine menemukan bahwa wanita di Norwegia yang terkena flu saat hamil memiliki risiko hampir dua kali lipat kehilangan bayi sebelum lahir.
Nah, maka Moms tak boleh menganggap sepele kondisi ini ya! Apakah Moms pernah mengalami kondisi flu saat hamil?
(GSA)
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.