10+ Makanan Penyebab Kista, Moms Wajib Tahu!
Tahukah Moms akan makanan penyebab kista?
Tidak dimungkiri, kista ovarium masih menjadi momok menakutkan bagi perempuan.
Perlu Moms tahu, timbulnya kista ovarium disebabkan adanya ketidakseimbangan hormon, seperti endometriosis dan sindrom ovarium polikistik (PCOS).
Nah, bahan kimia beracun dan beberapa jenis makanan juga diduga dapat memicu produksi estrogen dalam tubuh.
Apabila terjadi, kondisi tersebut bisa mengakibatkan ketidakseimbangan hormon.
Walaupun umumnya tidak membahayakan, namun kista ovarium ini dapat menjadi salah satu faktor gangguan kesuburan, lho.
Maka dari itu, jangan sampai Moms tidak mengetahui makanan pemicu kista, ya.
Cek selengkapnya di bawah ini!
Baca Juga: 5+ Makanan Penyebab BAB Berdarah, Salah Satunya Karena Makanan Pedas!
Makanan Penyebab Kista
Lantas, apa saja makanan yang dikatakan sebagai penyebab timbulnya kista? Berikut rinciannya:
1. Alkohol
Seperti kita tahu alkohol dapat memicu gangguan kesehatan. Salah satunya yakni makanan penyebab kista, lho.
Mulai sekarang, kurangi asupan alkohol karena dapat meningkatkan kadar estrogen dalam tubuh.
Kadar estrogen yang berlebihan dapat memicu beragam penyakit, di antaranya:
- Obesitas
- Kanker payudara
- Tumor ovarium
- Tubuh mudah lelah dan banyak lagi
Karenanya, hindari asupan minuman alkohol baik untuk laki-laki maupun perempuan, ya.
2. Gandum Olahan
Kista paling sering disebabkan oleh penyumbatan pada saluran, yang dapat disebabkan oleh trauma, infeksi, atau bahkan kecenderungan genetika.
Salah satu makanan penyebab kista lainnya karena asupan gandum olahan, lho.
Kurangi produk olahan gandum karena ini mengandung asam fitat yang mengikat mineral seperti magnesium dan seng.
Padahal, senyawa tersebut sangat penting untuk keseimbangan hormon dan mencegah kram otot dan persendian.
Baca Juga: 10 Ciri-Ciri Payudara Sehat, Yuk Periksa Sendiri!
3. Minuman Kafein
Harvard Health Publishing memaparkan bahwa sejumlah kista sebenarnya tak perlu dikhawatirkan, karena tidak bersifat kanker.
Mayoritas kista yang ditemukan bersifat jinak dan ukurannya bervariasi.
Untuk mencegah hal ini terjadi, mari hindari makanan penyebab kista seperti kafein.
Beberapa minuman yang mengandung kafein meliputi:
- Kopi
- Teh
- Cokelat
- Soda
- Minuman berenergi
Konsumsi kafein terlau banyak dapat memicu ketidakseimbangan dalam hormon.
4. Makanan Tinggi Gula
Hobi mengonsumsi makanan manis atau tinggi gula? Sebaiknya mulai sekarang dihentikan, ya.
Makanan penyebab kista diketahui berasal dari kebiasaan buruk mengonsumsi gula dalam jumlah banyak.
Hindari gula rafinasi, yaitu gula yang ditemukan dalam kue, kue kering, permen, dan kue basah. Hal ini karena bisa merusak hormon dalam tubuh.
5. Makanan Gorengan
Rasa renyah dari makanan yang digoreng memang menggiurkan. Apalagi jika dicocol dengan sambal atau saus tertentu, bukan?
Namun ternyata, ini termasuk dalam makanan penyebab kista berikutnya, Moms.
Daging olahan, makanan yang terlalu matang, dan makanan yang digoreng dapat meningkatkan risiko beberapa jenis kanker dan kista.
Hal ini karena makanan tersebut mungkin mengandung karsinogen atau senyawa penyebab kanker.
Baca Juga: 15 Manfaat Brokoli untuk Kesehatan dan Ibu Hamil, Salah Satunya Mencegah Risiko Cacat Janin!
6. Makanan Berlemak
Moms, mari kurangi penggunaan santan untuk mencegah makanan tinggi lemak.
Makanan yang berlemak diketahui dapat memicu pertumbuhan kista atau tumor dalam tubuh.
Lemak jenuh adalah salah satu jenis lemak makanan yang tidak sehat jika dikonsumsi secara berlebihan
Ini dapat meningkatkan kadar kolesterol dan memicu penyakit berbahaya, seperti serangan jantung dan stroke.
Adapun makanan berlemak yang dimaksud meliputi:
- Mentega
- Keju dan krim
- Junk food
- Makanan bersantan dan lainnya
Moms bisa menggunakan alternatif pengganti santan untuk makanan lebih sehat.
7. Karbohidrat Sederhana
Diketahui, makanan penyebab kista lainnya yakni yang mengandung karbohidrat sederhana.
Melansir dalam Medlineplus, makanan yang dimaksud karbohidrat sederhana adalah proses pencernaan cepat.
Artinya, berisiko dalam peningkatan gula darah untuk memproduksi insulin tingkat tinggi.
Karbohidrat sederhana yang dimaksud seperti gandum, tepung olahan, roti putih dan nasi berbiji pendek.
Ini salah satu mencegah kista pada payudara juga, Moms.
8. Makanan Cepat Saji
Makanan cepat saji dikatakan menjadi pemicu kista secara tidak disadari.
Faktanya, terlalu banyak mengonsumsi makanan yang berlemak dapat memicu kolesterol dan gula darah.
Dalam arti lain, ini dapat berisiko terkena serangan jantung dan penyakit kardiovaskular, lho.
9. Daging Bakar
Daging merah yang diolah dengan cara dibakar termasuk dalam makanan penyebab kista berikutnya.
Melansir dalam Cedars-Sinai, memanggang dengan arang, dikaitkan dengan menciptakan senyawa karsinogen dan meningkatkan risiko kanker.
Risikonya dapat meningkat tinggi ketika memasak daging tinggi lemak pada suhu tinggi.
Untuk itu, hindari makanan dalam bentuk sate atau sejenisnya, ya.
Baca Juga: 12 Manfaat Jengkol untuk Kesehatan, Ternyata Baik untuk Pertumbuhan Janin!
10. Makanan Bertepung
Makanan yang bertepung memang menggiurkan, bukan? Sayangnya, ini termasuk dalam makanan penyebab kista berikutnya.
Mari mulai sekarang menghindari makanan bertepung seperti:
- Kentang goreng
- Jagung
- Pasta
- Roti
- Pisang goreng dan lain-lain
Mengonsumsi makanan jenis ini dapat meningkatkan lonjakan gula dalam darah.
Artinya, menyebabkan berat badan bertambah dan menyebabkan pembentukan kista ovarium.
11. Makanan Laut Tertentu
Osher Center for Integrative Health memaparkan bahwa olahan seafood tertentu menjadi makanan penyebab kista dan kanker berikutnya.
Sebuah studi kasus menemukan bahwa menggoreng ikan meningkatkan risiko terkena kanker pankreas.
Karenanya, mulai saat ini perhatikan cara mengolah makanan laut dengan benar, ya.
Termasuk dalam pemilihan ikan yang segar dan sehat untuk dikonsumsi, Moms.
Baca Juga: Bisul di Kepala, Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasinya Yuk Moms!
Cara untuk Mengatasi Kista
Setelah mengetahui daftar makanan penyebab kista, mari kenali cara untuk mengatasinya.
Berikut sejumlah cara dalam mengatasi kista atau kanker, yakni:
1. Jaga Keseimbangan Hormon
Menjaga keseimbangan hormon sebagai bentuk mengatasi kista atau pertumbuhan tumor.
Konsumsi makanan yang terbuat dari kacang kedelai termasuk cara untuk mengendalikannya. Hal ini termasuk tahu, miso, dan tempe.
Tak hanya itu, adapun sejumlah makanan lain yang mengandung magnesium, yakni:
- Almond
- Pisang
- Kacang mete dan brokoli
- Kembang kol
Ini dapat membantu menghilangkan kelebihan hormon dari tubuh, Moms.
2. Minuman Herbal
Ketika kafein termasuk dalam makanan penyebab kista. Apakah ada alternatif minuman lain? Tentu saja ada, lho!
Minuman herbal termasuk dapat menghilangkan kelebihan hormon dengan lebih mudah.
Campuran kayu manis dan rehmannia merupakan salah satu pengobatan tradisional di China untuk kista ovarium.
3. Tingkatkan Asupan Omega-3
Makanan yang kaya asam lemak esensial omega-3 dapat mengendalikan gangguan hormon serta resistensi insulin (terkait dengan PCOS).
Sumber makanan ini terdapat dalam biji rami, ikan minyak (salmon, teri, sarden, mackerel dan herring).
Tak lupa untuk mengonsumsi vitamin B untuk menyeimbangkan gula darah dan hormon ya.
4. Makanan Organik
Yuk, mulai sekarang perbanyak konsumsi makanan organik. Kenapa demikian? Hal ini karena makanan mengandung pestisida dapat mengganggu keseimbangan hormon.
Saat ini sudah banyak sayuran dan buah organik yang terjual di supermarket ya, Moms.
Baca Juga: Mengenal Kista Baker: Gejala, Penyebab, hingga Pengobatannya!
5. Konsumsi Air Mineral
Gaya hidup merupakan faktor yang memengaruhi kondisi kesehatan dan hormon. Maka itu, Moms juga perlu memerhatikan gaya hidup seperti perbanyak konsumsi air mineral.
Air yang mengandung kafein diketahui dapat mempengaruhi kadar hormon.
Karena itu, gantilah dengan mengonsumsi air putih.
6. Penggunaan Bahan Plastik
Hindari memasak makanan dalam wadah plastik mulai saat ini. Hal ini seperti memanaskan dalam wadah plastik di microwave.
Proses pemanasan melepaskan bahan kimia beracun (dioxin) dalam plastik dapat meresap ke dalam makanan Moms.
7. Menjaga Berat Badan
Berat badan yang seimbang dapat memperbaiki ketidakseimbangan hormon dan meningkatkan kemungkinan hamil pada perempuan dengan masalah kesuburan.
Jika menggunakan kontrasepsi, pilihlah alat pencegah kehamilan yang tidak memengaruhi kondisi hormon.
Nah, bagaimana Moms, semoga makin paham dengan jenis makanan penyebab kista dan cara mengatasinya, ya!
- https://www.health.harvard.edu/a_to_z/cysts-overview-a-to-z
- https://medlineplus.gov/ency/imagepages/19534.htm#:~:text=Overview,%2C%20syrups%2C%20and%20soft%20drinks.
- https://www.cedars-sinai.org/blog/grilling-cancer-risk.html
- https://osher.ucsf.edu/patient-care/integrative-medicine-resources/cancer-and-nutrition/faq/animal-protein-cancer-risk#:~:text=A%20case%20control%20study%20found,related%20to%20omega%2D3%20intake.
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.