Make Up Remaja Perempuan agar Tampil Cantik Tanpa Berlebihan
Bagi banyak remaja, make up remaja menjadi salah satu cara untuk mengekspresikan diri seiring dengan tumbuh kembangnya identitas
Terutama bagi remaja perempuan yang telah memasuki masa pubertas, ketertarikan untuk mengeksplorasi produk kecantikan semakin meningkat.
Sebagai orang tua, Moms memiliki peran penting untuk mendampingi dan memberikan pemahaman tentang make up yang sesuai untuk remaja.
Hal ini agar mereka mengetahui tahapan make up remaja yang benar sehingga penampilan menawan yang diinginkan pun terwujud.
Dengan memberi tahu mereka tips make up, remaja Moms juga akan terhindar dari risiko iritasi karena telah memilih produk yang sesuai usia dan jenis kulit mereka.
Baca Juga: 10+ Cara Menggunakan Sunscreen dengan Benar, Wajib Tahu!
Tahapan dan Produk Make Up Remaja
Seperti yang Moms ketahui, produk make up sangat banyak jenisnya di pasaran.
Biasanya, setiap produk memiliki kegunaannya sendiri dan disesuaikan dengan usia, jenis kulit, hingga warna kulit.
Untuk mempermudah, berikut tahapan make up remaja beserta produk yang diperlukan.
1. BB Cream atau Tinted Moisturizer
Produk make up remaja pertama yang sebaiknya dipersiapkan, yaitu BB cream atau tinted moisturizer.
Kedua produk make up tersebut memiliki tekstur yang lebih ringan daripada foundation sehingga lebih disarankan untuk pemula, seperti para remaja.
Moms bisa membantu remaja untuk memilih produk dengan warna dan jenis yang sesuai dengan kulitnya.
Misalnya, BB cream atau tinted moisturizer dengan hasil akhir dewy untuk pemilik kulit kering atau matte jika remaja Moms memiliki kulit berminyak.
Produk-produk ini tidak hanya melembabkan dan meratakan warna kulit, tetapi juga melindungi kulit remaja dari sinar UV yang berbahaya.
Cara penggunaannya pun cukup mudah. Moms hanya perlu meminta remaja untuk mengoleskan BB cream atau tinted moisturizer dengan kuas atau jarinya.
Ratakan dengan lembut sampai warna kulit terlihat rata.
Pastikan untuk membuatnya benar-benar ringan dengan cara mengaplikasikannya setipis mungkin sehingga remaja mendapatkan hasil akhir yang tampak alami.
Baca Juga: 7 Perbedaan Concealer dan Foundation yang Perlu Dipahami
2. Concealer
Jika remaja Moms memiliki noda hitam atau bekas luka akibat jerawat, sedikit concealer dapat membantu menutupinya.
Concealer juga bisa menyamarkan lingkaran hitam di bawah mata.
Namun, beri tahu mereka untuk mengaplikasikan concealer secukupnya pada area yang bermasalah saja agar tidak berlebihan sehingga terkesan terlalu tebal atau berat di wajah.
Baca Juga: 12 Tips Makeup Sesuai Zodiak, Taurus Coba Riasan Gothic!
3. Blush On
Blush on dalam make up remaja berfungsi untuk memberikan kesegaran di kulit wajah sehingga tidak terlalu pucat.
Moms mungkin bisa membantu mereka untuk memilih produk perona pipi dengan warna alami dan sesuai warna kulit yang cocok sehingga tidak memberikan penampilan yang terlalu mencolok.
Dalam mengaplikasikannya, Moms bisa membantu mereka dengan cara menggunakan jari tengah. Cukup ditepuk-tepukkan saja dengan ringan di sekitar tulang pipi sampai merata.
Jika dirasa terlalu tebal, Moms bisa mengatasinya dengan bedak transparan sehingga penampilan remaja lebih alami.
Baca Juga: 7 Sunscreen untuk Remaja, Kulit Sensitif, dan Berjerawat
4. Make Up Mata
Tidak hanya bagian wajah saja, remaja Moms juga memerlukan make up di bagian mata.
Dengan cara menggunakan produk alis, eyeshadow, mascara, hingga eyeliner. Namun, pilih produk make up mata dengan warna netral.
Misalnya, produk alis berwarna abu muda untuk remaja dengan warna kulit putih dan produk alis warna cokelat bagi pemilik kulit sawo matang.
Sementara untuk eyeshadow, pilihlah warna yang tidak terlalu mencolok dan cukup gunakan satu warna saja.
Terakhir, tambah volume bulu mata dengan sentuhan mascara sehingga terlihat lebih lentik.
Selain itu, tambahkan eyeliner jika perlu untuk mengoreksi bentuk mata agar terlihat lebih tajam, tegas, dan lebar.
Baca Juga: 15 Urutan Make Up yang Benar untuk Riasan Sempurna di Wajah
5. Lipstick atau Lip Gloss
Tahapan make up remaja yang terakhir, yaitu pewarna bibir.
Anak remaja Moms dapat memilih untuk menggunakan lipstick atau lip gloss untuk menjadikan tampilan bibir tampak lebih segar merona.
Pilihlah produk pewarna bibir yang memiliki kesan alami, seperti merah muda atau warna netral lainnya sesuai warna kulit.
Selain mempercantik penampilan, produk lipstick atau lip gloss juga dapat menghidrasi sehingga membuat bibir tetap lembap dan lembut.
Baca Juga: 13 Rekomendasi Lip Balm Terbaik, Bibir Jadi Lembap dan Cerah
Tips untuk Make Up Remaja
Setelah memahami langkah-langkah dan produk yang sesuai untuk remaja, Moms juga perlu menyimak tips-tips make up remaja di bawah ini agar riasan mereka maksimal.
1. Gunakan Skincare Sebelum Make Up
Tips make up remaja pertama yang harus diterapkan ialah menggunakan skincare.
Kulit remaja masih dalam tahap sensitif dan mungkin hal ini akan menjadi pertama kalinya bagi mereka untuk terkena riasan.
Mintalah remaja untuk membersihkan wajahnya menggunakan pembersih yang lembut.
Langkah selanjutnya, yaitu menggunakan toner yang akan membantu menyamarkan pori-pori dan mengencangkan kulit.
Terakhir, gunakan moisturizer untuk melembabkan dan melembutkan kulit.
Baca Juga: 9 Rekomendasi Pelembap Wajah Pria Terbaik di Bawah Rp50.000
2. Jangan Gunakan Make Up Berlebihan
Ingatkan remaja untuk mengaplikasikan make up dengan ringan dan alami.
Peganglah prinsip less is more, jadi gunakan produk riasan seperlunya sesuai dengan kebutuhan.
Selain mencegah terjadinya iritasi kulit, penggunaan make up yang berlebihan juga mungkin bisa membuat penampilan remaja terkesan lebih tua daripada usia mereka.
Sebaiknya remaja hindari penggunaan foundation secara rutin, kecuali dia memiliki area tertentu yang parah dan perlu dia sembunyikan.
Hal ini karena foundation dapat memberikan tampilan yang tidak alami dan palsu pada kulit.
Meski tidak terlalu perlu, tetapi tidak berarti penggunaan foundation pada remaja tak boleh sama sekali, Moms.
Foundation mungkin bisa dijadikan sebagai pilihan dalam acara tertentu, seperti pesta yang membutuhkan make up tahan lama.
Dalam hal ini, BB cream, tinted moisturizer, atau concealer mungkin lebih cocok untuk digunakan remaja sehari-hari. Namun, pilihlah warna yang sesuai dengan kulit mereka.
Baca Juga: Cara Membuat Kuteks dari Lipstick dan Pewarna Makanan, Yuk Coba!
3. Pilih Produk dengan Shades yang Sesuai
Terakhir, pilihlah produk make up remaja yang shades atau warnanya sesuai dengan kulit mereka.
Foundation, concealer, dan pelembap berwarna tersedia dalam berbagai warna untuk menyesuaikan dengan berbagai warna kulit.
Penting bagi anak remaja Moms untuk menemukan mana produk yang paling cocok dengan warna kulit mereka.
Bantu selalu anak remaja untuk mencoba foundation, concealer, atau pelembap berwarna baru dengan mengaplikasikannya di sekitar garis rahang.
Hindari untuk mencobanya di punggung tangan karena tidak akan menghasilkan kecocokan warna yang sebenarnya.
Sama seperti memilih foundation, concealer, atau pelembap berwarna, pilihlah blush on, lipstick, produk alis, eyeshadow, hingga eyeliner dengan warna yang sesuai kulit remaja.
4. Bersihkan Make Up Sebelum Tidur
Setelah mengaplikasikan make up sesuai langkah-langkah di atas, selanjutnya adalah bersihkan make up jika sudah selesai beraktivitas.
Pastikan untuk selalu menghapus makeup Anda sebelum tidur. Tidur dengan makeup dapat menyebabkan masalah kulit, seperti jerawat.
Membersihkan make up sebelum tidur juga mencegah kulit wajah jadi berjerawat.
Sebab, makeup yang dibiarkan menempel pada wajah sepanjang malam dapat menyumbat pori-pori kulit.
5. Jaga Kebersihan Alat Make Up
Sepertin pentingnya membersihkan wajah sebelum tidur, menjaga kebersihan alat make up juga harus dilakukan, ya.
Pastikan untuk membersihkan alat makeup secara teratur. Alat yang bersih akan membantu menghindari masalah kulit dan membuat aplikasi makeup lebih baik.
Membersihkan alat make up dengan baik maka akan membantu alat make up lebih tahan lama.
Pembersihan rutin dan perawatan alat makeup dapat membantu menghindari bau tidak sedap atau kerusakan yang dapat terjadi pada alat makeup jika dibiarkan kotor.
Baca Juga: 12 Tips Makeup Sesuai Zodiak, Taurus Coba Riasan Gothic!
Nah, itu dia tahapan dan produk yang diperlukan dalam make up remaja beserta tipsnya. Semoga membantu remaja Moms, ya.
- https://www.stylecraze.com/articles/face-makeup-tips-for-girls/
- https://www.momjunction.com/articles/makeup-hacks-for-teenage-girls_00340067/
Konten di bawah ini disajikan oleh advertiser.
Tim Redaksi Orami tidak terlibat dalam materi konten ini.
Orami Articles — Artikel Seputar Parenting, Kesehatan,
Gaya Hidup dan Hiburan
Copyright © 2024 Orami. All rights reserved.